Profil SEVENTEEN sebagai grup idol ternama Korea Selatan memang luar biasa.
Belum lama ini, SEVENTEEN memborong penghargaan di ajang Mnet Asian Music Awards atau MAMA Awards 2024. Grup beranggotakan 13 orang itu membawa pulang penghargaan Best Male Group, Fans’ Choice Top 10 Male, Visa Super Stage, serta dua penghargaan utama atau Daesang kategori Artist of The Year dan Album of the Year.
Tak hanya itu, mereka juga siap menggelar konser bertajuk ‘SEVENTEEN RIGHT HERE’ di Jakarta International Stadium (JIS) pada 8 Februari 2025 mendatang, lho. Tentunya, ini merupakan momen yang sangat dinanti para penggemarnya di Tanah Air.
Grup besutan Pledis Entertainment ini juga berhasil tampil sebagai headliner di festival musik Lollapaloza, Berlin. Mereka tampil selama 1 jam 30 menit dengan menampilan total 20 lagu.
Meski salah satu membernya, Jun, berhalangan hadir, grup tersebut berhasil menghibur para Carats (sebutan penggemar SEVENTEEN), sekaligus penonton lainnya.
SEVENTEEN juga mencetak sejarah sebagai satu-satunya grup K-Pop yang tampil menjadi headliner di Pyramid Stage Glastonbury Festival di London, Inggris pada 28 Juni 2024.
Dengan begitu, grup yang dipimpin oleh S.Coups ini pun berhasil memperkenalkan musik K-Pop dan budaya Korea Selatan secara keseluruhan pada penikmat musik di Eropa maupun global.
Kalau Anda jadi salah satu yang terpikat dengan prestasi dan penampilan SEVENTEEN, ada banyak fakta menarik tentang idola grup yang sudah berusia hampir 10 tahun ini untuk dikulik.
Penasaran apa saja? Simak yuk ulasan profil dan fakta menarik SEVENTEEN berikut ini!
Artikel Terkait: 8 Fakta Menarik Mingyu ‘Seventeen’ yang Multitalenta
Fakta dan Profil SEVENTEEN
1. Profil Seventeen
SEVENTEEN merupakan grup idol yang terdiri dari 13 orang pria. Mereka adalah S.Coups, Wonwoo, Mingyu, Vernon, Woozi, Jeonghan, Joshua, DK, Seungkwan, Hoshi, Jun, The8, dan Dino.
Grup ini memulai memulai debut pada 26 Mei 2015, di bawah naungan Pledis Entertainment dengan merilis album Love & Letter. Berikut profil singkatnya!
- Nama Fandom Seventeen: Carat
- Warna Resmi Fans Seventeen: Rose Quartz dan Serenity
- Instagram: @saythename_17
- Twitter: @pledis_17
- Facebook: seventeennews
- vLive: Seventeen channel
- Official Website: seventeen-17.com
- Fan Cafe: Pledis-17
- Youtube: Seventeen
2. Ada Makna di Balik Nama SEVENTEEN
Boy group ini beranggotakan 13 orang tetapi mereka menggunakan nama Seventeen yang artinya tujuh belas. Sebenarnya, ada maksud di baliknya.
Angka 17 punya arti tersendiri. Seventeen terdiri dari 13 member, 3 unit (vokal, hip-hop,performance) dan 1 grup. Bila unsur tersebut dijumlahkan, maka menjadi 17.
3. Dibagi Menjadi 3 Unit Utama
Sumber: Instagram
Kendati anggotanya banyak, secara garis besar SEVENTEEN membagi anggotanya ke dalam tiga unit, yakni vokal, hip-hop, dan performance. Unit vokal terdiri dari Woozi, Jeonghan, Joshua, DK, Seungkwan.
Unit hip-hop beranggotakan S.coups, Wonwoo, Mingyu, dan Vernon. Sementara Hoshi, Jun, The8, dan Dino mengisi unit performance.
Unit vokal dipimpin oleh Woozi yang berperan sebagai lead vocalist dalam Seventeen. Kemampuan musikalitasnya memang sudah tidak diragukan lagi.
Kemudian, ketua unit hip-hop adalah S. Coups. Ia juga berperan sebagai leader, rapper utama dan vokalis dalam Seventeen.
Terakhir, untuk leader unit performance dipercayakan kepada Hoshi.
Artikel Terkait: 10 Fakta Joshua Seventeen, Idol K-Pop yang Diisukan Pacaran dengan Jisoo Blackpink
4. Punya Banyak Sub-Unit
Sumber: Instagram
Selain dibagi menjadi tiga unit utama, grup SEVENTEEN juga memiliki banyak sekali subunit. Boy grup ini memang sering kali memecah anggotanya ke dalam beberapa sub-unit dengan proyek musik mereka masing-masing.
Misalnya, subunit bernama SEVENTEEN BooSeokSoon (BSS) dengan member Seungkwan, DK, dan Hoshi. Subunit ini berhasil debut dengan merilis single berjudul Just Do It pada 21 Maret 2018. BSS berhasil menjadi salah satu subunit paling populer di kalangan para penggemar.
Ada lagi 95L Unit, yakni unit yang dibentuk berdasarkan tahun lahir membernya. 95L Unit berhasil merilislagu dalam album berjudul Semicolon pada 2020 yang berisi 6 lagu. Selain 95L Unit, ada juga 96L Unit dan 97L Unit.
Ada juga pembagian unit yang didasarkan pada asal negara membernya seperti America Unit dan China Unit. Setiap unit yang dibentuk memiliki proyek dan lagu mereka masing-masing.
5. Para Anggota yang Bebas Berkarya
Sumber: Instagram
SEVENTEEN membebaskan para anggotanya untuk berkarya sesuai dengan talenta masing-masing. Bahkan meski tergabung dalam sebuah grup, para member sama sekali tidak dikekang.
Mereka tetap diperbolehkan memiliki karya di luar grup.
Contohnya pada project spesial Wonwoo dan Mingyu. Dua member SVT ini berkolaborasi dengan Leehi menyanyikan lagu berjudul Bittersweet yang dirilis pada 28 Mei 2021 silam. Lagu tersebut cukup sukses dan menyita perhatian publik.
Selain itu ada juga Woozi yang bahkan banyak menulis lagu untuk penyanyi lain di luar grup. Ia pernah membuat lagu berjudul I’ve Been Happy Until Now untuk Baekho NU’EST. Dalam lagu tersebut, ia sebagai komposer dan penulis lirik.
Artikel Terkait: 10 Fakta Woozi Seventeen, Idola K-Pop yang Merangkap Jadi Produser Musik
Diberitakan oleh Soompi, pada 28 Juni 2021 Billboard mengumumkan bahwa album SEVENTEEN Your Choice, berhasil menduduki posisi 15 di Billboard 200 dalam peringkat mingguan album paling populer di Amerika Serikat.
Mereka juga menduduki puncak chart Top Album Sales Billboard. Mini album mereka dirilis pada 18 Juni itu terjual sebanyak 21.900 unit. Album tersebut dibuat untuk comeback mereka pada 2021 dan langsung berhasil menembus Billboard.
7. Berdonasi untuk Pendidikan Anak-Anak di Dunia
Sumber: Instagram
Komisi Nasional Korea untuk UNESCO mengumumkan bahwa SEVENTEEN turut berdonasi untuk ‘UNESCO Korea Committee’s Global Education Sharing Project.’
Program ini ditujukan sebagai dukungan kepada anak dan remaja yang membutuhkan di wilayah Asia/Afrika khususnya terkait pendidikan.
Melansir Allkpop, donasi tersebut dipersembahkan SEVENTEEN dalam rangka menyambut ulang tahun debut mereka yang ke-7.
“Rasanya luar biasa dapat berpartisipasi dalam acara yang berarti pada 26 Mei, yang merupakan hari jadi kami. Untuk membalas cinta yang telah kami terima selama 7 tahun terakhir, kami telah memutuskan untuk berkontribusi menciptakan dunia di mana tidak ada seorang pun tertinggal.” ungkap SEVENTEEN.
Itulah fakta menarik SEVENTEEN grup idol dari Korea Selatan yang luar biasa. Pantas saja, para penggemarnya banyak sekali termasuk di Indonesia, ya!
***
Baca Juga:
18 Artis dan Grup yang Masih Aktif Tergabung dalam HYBE Labels
10 Grup Kpop yang Rilis Lagu Full Berbahasa Inggris, Terbaru Darling dari Seventeen!
11 Fakta Menarik S.Coups, Leader SEVENTEEN yang Karismatik
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.