Putra dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kaesang Pangarep akan segera melangsungkan acara pernikahan dengan Erina Gudono pada 10 Desember mendatang. Ada sederet fakta menarik seputar persiapan pernikahan Kaesang Erina.
Parents, yuk simak fakta-fakta yang telah kami himpun dari berbagai sumber berikut!
Artikel terkait: Kaesang Pangarep dan Erina Gudono akan Menikah pada Bulan Desember 2022 di Solo
Fakta Pernikahan Kaesang dan Erina
Sumber: instagram/kaesangp
-
Digelar di dua lokasi
Acara sakral pasangan tersebut rencananya bakal digelar di dua lokasi, yakni Solo dan Yogyakarta mulai 8-10 Desember 2022. Jadwal rangkaian acara diungkap oleh Sekretaris Daerah (Sekda) DIY Kadarmanta Baskara Aji.
Menurutnya, pada tanggal 8-9 nanti prosesi acara lebih banyak berlangsung di kediaman Erina yang berlokasi di Kabupaten Sleman, DIY.
“Mulai tanggal 8, semaan (Alquran). Kemudian tanggal 9 mulai pasang bleketepe dan seterusnya. Malam itu midodareni,” kata Aji seperti dikutip dari Merdeka.
Sedangkan acara inti diadakan pada 10 Desember pukul 12.00 WIB, akad nikah akan digelar di Pendopo Royal Ambarukmo.
-
Naik kereta kencana
Untuk prosesi adat ngunduh mantu di Solo, rencananya dilakukan di rumah dinas Wali Kota Solo Loji Gandrung. Pada gladi kotor yang dilaksanakan di Pura Mangkunegaran, Menteri BUMN Erick Thohir menjelaskan jika ada arak-arakan dengan kereta kencana.
“Ngunduh mantunya di Loji Gandrung. Semua acara di sana, baru naik kereta ke sini (Mangkunegaran),” katanya.
Keluarga Presiden Jokowi tetap menghormati dan tak mengubah adat istiadat di Mangkunegaran. Sehingga, Pura Mangkunegaran hanya diperuntukkan sebagai tempat tasyakuran.
Proses kirab sejauh 3 kilometer dari Loji Gandrung ke Mangkunegaran membutuhkan 9-10 kereta kencana. Meski ada arak-arakan, namun aktivitas masyarakat dijamin tak akan terganggu karenanya.
Sumber: instagram/kaesangp
-
Persiapan 53 hampers
Pihak mempelai perempuan mulai sibuk mempersiapkan pesanan 53 hampers untuk para pengiring pengantin. Diketahui Erina memesan paket hampers dari UMKM Priscanara Atelier.
Isi paket hampers dari toko yang berlokasi di Kecamatan Mlati, Sleman itu antara lain: parfum, redeffuser, gelas, teh herbal, serta selembar kain. Rencananya paket ini akan diberikan untuk 30 orang teman-teman Puteri Indonesia dan sahabat Erina.
Sari selaku pengelola Priscanara Atelier menerangkan jika Erina hanya meminta konsep hampers yang elegan dan simpel.
“Ada dua paket untuk akad dan resepsi. Bedanya cuma di kainnya yang diberi Mbak Erina,” tutur Sari.
Artikel terkait: Fakta Prewedding Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, Sudah Fix Jadi Menantu Presiden Jokowi?
-
Dihadiri tamu negara
Pesta pernikahan putra presiden dan finalis Puteri Indonesia 2022 itu akan dihadiri para tamu negara mulai dari duta besar, gubernur, pejabat BPK, DPR, MPR, dan DPD.
Di samping tamu negara, Erick Thohir menambahkan bahwa terdapat tamu undangan dari teman-teman Kaesang di dunia sepak bola hingga Youtuber.
Sumber: instagram/kaesangp
-
Gelar pesta rakyat
Tak hanya acara untuk pihak keluarga Kaesang dan Erina saja, nantinya akan dilaksanakan pula pesta rakyat di Solo. Dalam rencananya, warga Solo dapat menikmati sembilan panggung hiburan yang di sepanjang Loji Gandrung hingga Mangkunegaran.
Erick menambahkan bahwa pesta rakyat tersebut diisi penampilan dari musisi rakyat sebagai cara mengenalkan karya mereka di hadapan awak media.
-
Mahar pernikahan sederhana
Mengutip Inserlive, pihak KUA Kecamatan Depok mengungkap maskawin yang diberikan Kaesang kepada Erina ternyata cukup sederhana. Kaesang disebut memberikan mahar seperangkat alat salat beserta uang sebesar Rp300 ribu.
Namun, pihak KUA enggan membocorkan siapa saksi pernikahan kedua mempelai kelak.
***
Itulah fakta menarik persiapan pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono. Semoga seluruh rangkaian acara berlangsung lancar, ya.
Baca juga:
10 Potret Erina Gudono Pakai Kain Nusantara yang Tampak Memukau
Intip Perjalanan Cinta Kaesang Pangarep, Pernah Dekat dengan Empat Perempuan
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.