Anneesha Atheera Uno, anak sulung dari Sandiaga Uno akan segera melangsungkan pernikahan. Pengajian anak Sandiaga Uno yang digelar pada Sabtu (26/08) kemarin juga merupakan salah satu dari proses rangkaian acara jelang pernikahan.
Potret Pengajian Anak Sandiaga Uno Jelang Pernikahan
1. Pengajian Anak Sandiaga Uno Dihadiri Habib dan Beberapa Ustad
Dalam acara pengajian ini, iringan doa dibantu oleh Habib Husin Mulachela, ustaz Adi Hidayat, dan KH. Dr. Amir Faishol Fath, M.A.
“Alhamdulillah, pengajian menjelang pernikahan Kakak Atheera di Aula Masjid At Taqwa hari ini telah dilaksanakan dengan iringan doa dari Habib Husin @mulachelafull, Ustadz @abiamirofficial, Ustadz @adihidayatofficial dan seluruh keluarga dan tamu yang hadir,” tutur Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI ini.
2. Ungkapan haru Sandiaga Uno mengantar anaknya menikah
Momen pernikahan anak selalu membuat orangtua terharu, apalagi anak perempuan pertama yang pasti menempati posisi istimewa di dalam hati ayahnya.
“Kaka Atheera.. Waktu terasa berjalan begitu cepat ya, Papa masih ingat saat Kaka masih di kandungan Mama, belajar jalan, masuk sekolah, berkuliah dan berkarir di luar negeri, hingga menemukan tambatan hati,” tutur Sandiaga Uno.
3. Mengantar sang Anak Menuju Ibadah Terpanjang dalam Hidup Manusia
Bagi Sandiaga Uno, cintanya kepada Atheera adalah segalanya. Ia mengucapkan selamat menuju kehidupan ibadah terlama.
“Kata orang, cinta pertama seorang anak perempuan adalah ayahnya, tapi bagi seorang ayah, cintanya kepada anak perempuan adalah segalanya. Selamat menuju kehidupan bahtera rumah tangga dan perjalanan menuju ibadah terpanjang Kaka Atheera.”
4. Mohon Doa untuk Kelancaran Proses pernikahan Sang Anak
Kemudian Sandiaga Uno juga memohon doa kepada semua orang untuk kelancaran proses persiapan dan pernikahan Anneesha Atheera Uno
“Mohon doanya juga, semoga persiapan dan pernikahan putri sulung saya berjalan lancar dan diridhoi Allah SWT. Aamiin YRA..” tutup Sandiaga Uno.
***
Melepaskan anak untuk menikah bukan hal mudah untuk orangtua, namun demi kebahagiaan sang anak, orangtua harus melepasnya dengan bahagia. Hal inilah yang berusaha dilakukan oleh Sandiaga Uno sebagai seorang ayah.
Baca juga:
4 Fakta Sandiaga Uno Menteri Parekraf Baru, Sosok Penyayang Keluarga
id.theasianparent.com/cara-menegur-anak