DBD Bisa Berakibat Fatal, Gunakan 5 Bahan Alami Ini untuk Percepat Penyembuhan

Obat demam berdarah alami dapat kita peroleh di sekitar kita. Obat DBD herbal membantu meredakan gejala DBD dan mempercepat penyembuhan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Perawatan pasien DBD harus dilakukan secara intensif dan membutuhkan terapi obat demam berdarah, baik obat-obatan kimia, maupun obat-obatan herbal. Demam berdarah merupakan penyakit yang bisa dialami siapa saja di berbagai usia, tak terkecuali ibu hamil. Penyakit disebabkan infeksi virus dengue yang disebarkan melalui gigitan nyamuk ini sebaiknya tidak dianggap remeh. Penting untuk mengetahui obat DBD yang dapat meredakan gejalanya sehingga tidak bertambah parah dan bisa mempercepat proses penyembuhan.

Penyebab demam berdarah

Gigitan nyamuk Aedes aegypti menjadi penyebab utama penyakit ini bisa mengenai siapa saja, termasuk ibu hamil. Berikut hal lain yang menyebabkan demam berdarah:

  • Perkembangbiakan nyamuk di iklim hangat dan lembap
  • Genangan air juga menjadi tempat potensial bagi nyamuk berkembang
  • Tak hanya satu, terdapat empat jenis virus yang bisa menyerang siapa pun
  • Waktu, kebanyakan nyamuk akan menggigit di pagi hari

Gejala demam berdarah

Setelah 72 jam nyamuk menggigit dan virus menetap di dalam tubuh, beberapa gejala berikut akan Anda rasakan. Apa saja gejalanya?

  • Demam tinggi
  • Ruam di bagian atas tubuh
  • Sakit kepala yang parah
  • Mual dan muntah
  • Adanya gejala dehidrasi
  • Perdarahan ringan dari hidung dan gusi
  • Sakit di belakang mata
  • Kehilangan nafsu makan
  • Nyeri di sekujur tubuh
  • Kadar trombosit rendah, gejala ini dapat diketahui dengan tes darah

Obat demam berdarah

Bunda, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter jika mulai merasakan gejala demam berdarah. Hingga saat ini memang belum ada obat khusus yang mampu membunuh virus dengue. Namun, beberapa obat demam berdarah alami ini bisa digunakan untuk meredakan gejalanya dan mempercepat proses penyembuhan:

1. Obat DBD Alami, Jus jambu biji

Walaupun khasiatnya belum teruji secara medis, tak ada salahnya memberikan jus jambu biji pada penderita demam berdarah.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Buah eksotis ini mengandung vitamin C dosis tinggi sehingga kekebalan tubuh meningkat dan pemulihan menjadi lebih cepat. Jambu biji mengandung trombinol yang mampu merangsang trombopoietin, pemicu pembentukan keping darah baru.

Selain itu, jambu biji juga kaya akan quercetin yaitu senyawa kimia alami yang dapat menekan pertumbuhan virus dengue dalam tubuh. Untuk merasakan manfaat optimal, pilihlah buah yang matang dan berwarna hijau kekuningan lalu simpan di lemari es sebelum diolah menjadi jus.

2. Angkak

Angkak menjadi obat demam berdarah alami yang digadang-gadang dapat menyembuhkan demam berdarah lebih cepat. Sebagai informasi, angkak yaitu salah satu jenis beras merah asal Tiongkok yang difermentasi dengan ragi Monascus purpureus.

Penelitian yang dilakukan di Institut Pertanian Bogor pada 2012 menunjukkan bahwa pemberian kapsul angkak secara rutin dapat meningkatkan kadar trombosit rendah yang umum dialami penderita demam berdarah.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

3. Obat Demam Berdarah Alami, Alang-alang

Selain angkak, alang-alang juga disebut dapat menyembuhkan beragam penyakit termasuk demam berdarah.

Alang-alang mengandung manitol, glukosa, sakharosa, malic acid, citric acid, coixol, arundoin, cylindrin, fernenol, simiarenol, anemonin, asam kersik, damar, dan logam alkali. Semua kandungan ini bersifat menghentikan perdarahan di dalam tubuh juga menyembuhkan radang ginjal akut.

Caranya cukup sediakan seikat akar alang-alang, cuci dan rebuslah dalam tiga gelas air hingga hanya tersisa segelas. Anda bisa mencampurkan perasan satu buah jeruk nipis dengan setiap tiga sendok makan air alang-alang.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

4. Obat DBD Daun pepaya

Tak hanya lezat dikonsumsi, ekstrak dari daun pepaya dipercaya dapat membantu meningkatkan kadar trombosit yang rendah. Daun pepaya akan menstabilkan dinding sel keping darah sehingga tidak mudah ditembus oleh virus dengue.

Sediakan 50 gram daun pepaya, lalu cuci dengan air sampai bersih. Selanjutnya tumbuk daun hingga halus dan campurkan dengan air. Minum tiga kali dalam sehari.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

5. Konsumsi sayuran dan buah kaya vitamin C

Vitamin C yang juga dikenal dengan asam askorbat berperan penting dalam tubuh. Selain meningkatkan kekebalan tubuh, vitamin C juga dapat memperkuat antibodi dan produksi sel darah putih.

Konsumsilah buah dan sayuran yang kaya vitamin C. Dosisnya bisa Anda dapat dari jambu, lemon, jeruk, pepaya, stroberi, kiwi dan mangga agar demam berdarah pulih lebih cepat. Sementara, sayuran seperti kubis, brokoli, kembang kol dan labu kuning juga bisa menjadi pilihan menu harian.

Itulah 5 obat demam berdarah alami yang sebaiknya dikonsumsi ketika seseorang mengalami sakit akibat gigitan nyamuk demam berdarah dengue. Obat DBD ini dapat ditemukan dengan mudah di sekitar kita, baik membelinya di pasar, maupun dari kebun.

Referensi : Being the Parent, NDTV Food

Baca juga : 

4 Bahan Alami Meredakan Asma, Cek!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan