Kesehatan adalah sebuah hal yang penting bagi banyak orang. Terlebih dalam sebuah negara. Beberapa negara memiliki jaminan kesehatan yang sangat jempolan untuk para masyarakatnya. Bahkan ada pula negara yang semua fasilitas dalam bidang kesehatan dapat digunakan secara cuma-cuma. Layanan fasilitas yang baik memiliki berbagai pengaruh yang besar untuk kualitas hidup masyarakat di pada suatu negara. Tak heran ada beberapa negara dengan fasilitas kesehatan terbaik di dunia.
10 Negara dengan Fasilitas Kesehatan Terbaik di Dunia
Beberapa negara di belahan dunia memiliki sistem jaminan dan layanan kesehatan yang diciptakan untuk memudahkan hidup masyarakatnya. Fasilitas kesehatan yang baik dan memadai membuat masyarakat tidak perlu takut menghadapi berbagai penyakit.
1. Kanada
Sumber: Pexels
Negara dengan fasilitas kesehatan terbaik di dunia yang pertama adalah Kanada. Sistem perawatan kesehatan di Kanada menjadi salah satu hal yang membanggakan bagi kebanyakan masyarakat di sana.
Fasilitas kesehatan di Kanada sudah didanai oleh pemerintah, sehingga bagi masyarakat Kanada yang sedang sakit dan ingin pergi ke dokter atau rumah sakit, mereka tidak perlu membayar biaya pemeriksaan dan obat. Walaupun begitu, masyarakat di Kanada tetap sangat peduli terhadap asuransi kesehatan.
Bagi mereka walaupun negara memberikan fasilitas kesehatan, ada baiknya untuk selalu berjaga-jaga dengan memiliki asuransi kesehatan yang berguna di masa yang akan datang.
2. Swiss
Sumber: Pexels
Meskipun negara Swiss memiliki sistem dan pelayanan kesehatan yang tergolong mahal dibandingkan negara lainnya, negara ini sangat menghargai kebebasan masyarakatnya untuk memilih layanan kesehatan. Berbagai paket asuransi kesehatan banyak ditawarkan di negara ini, membuat masyarakat di Swiss sangat sadar pentingnya sebuah kesehatan.
Selain itu, negara Swiss juga memiliki jaringan dokter yang luas, ditunjang dengan rumah sakit serta klinik yang bersih dan sangat lengkap. Masyarakat bebas memilih ingin ditangani oleh dokter yang mana tanpa terbatas.
Artikel terkait: 9 Daftar Negara Termiskin di Dunia, Apa Saja?
3. Negara dengan Fasilitas Kesehatan Terbaik: Singapura
Sumber: Pexels
Negara tetangga Indonesia ini juga memiliki fasilitas kesehatan yang baik di dunia. Terdapat 22 rumah sakit dan fasilitas medis di negara Singapura yang telah terakreditasi oleh Joint Commission International atau JCI. Akreditasi tersebut adalah standar yang telah diakui dunia untuk mengukur sebuah kualitas pelayanan medis suatu rumah sakit dan klinik.
Sistem kesehatan di negara Singapura dirancang untuk memberikan pelayanan kesehatan bersubsidi yang diawasi langsung oleh Departemen Kesehatan Singapura. Tak heran bila beberapa orang merasa jika berobat ke negara Singapura relatif lebih murah bagi para warga asing.
Masyarakat Singapura yang dirawat di rumah sakit umum akan menerima subsidi pemerintah untuk biaya pengobatan mereka. Subsidi tersebut ditentukan berdasarkan kelas perawatan yang dipilih dan pendapatan mereka.
4. Jepang
Sumber: Pexels
Fasilitas kesehatan di Jepang dapat digunakan oleh masyarakat Jepang dan orang-orang asing. Negara Jepang menganut sistem perawatan kesehatan yang disebut dengan sistem perawatan universal. Siapa pun dapat menggunakan fasilitas kesehatan yang berada di negara Jepang jika memenuhi persyaratan.
Negara Jepang juga menyediakan proses skrining gratis untuk beberapa penyakit. Selain itu, masyarakat di negara Jepang dapat melakukan kontrol untuk penyakit menular dan perawatan prenatal tanpa biaya tambahan. Pemerintah Jepang juga memaksa rumah sakit, klinik dan dokter untuk memberikan standar perawatan yang sama, tanpa melihat tarif yang di diagnosakan untuk pelayanan tersebut.
5. Jerman Termasuk Negara dengan Fasilitas Kesehatan Terbaik Dunia
Sumber: Pexels
Jerman menerapkan sebuah sistem penyediaan pelayanan kesehatan yang lebih pluralistik berdasarkan dengan asuransi sosial wajib atau swasta. Tingkat kontribusi dari asuransi biasanya ditentukan berdasarkan gaji serta pendapatan seseorang.
Biasanya hal tersebut juga didanai oleh perusahaan maupun pekerja yang menerima manfaat asuransi. Penerima asuransi nantinya dapat secara bebas memilih fasilitas kesehatan sesuai dengan kebutuhan mereka. Beberapa fasilitas ada yang bisa didapatkan secara gratis, namun ada pula yang dikenakan biaya. Biaya yang dipatok pun tergolong murah berkat bantuan asuransi sosial yang telah dibayarkan tiap waktu.
Artikel terkait: 10 Daftar Paspor Terkuat di Dunia, Indonesia Peringkat Berapa?
6. Spanyol
Sumber: Pexels
Fasilitas kesehatan yang ada di negara Spanyol dapat digunakan oleh siapapun yang berada di negara tersebut. Masyarakat di negara Spanyol dapat menggunakan semua fasilitas kesehatan di rumah sakit atau klinik secara gratis.
Masyarakat Spanyol menggunakan sistem nasional publik sebagai sistem dasar untuk cangkupan kesehatan. Fasilitas kesehatan di Spanyol dikelola oleh masing-masing komunitas wilayah. Seperti Catalonia, Basque Country, Madrid, Valencia dan lain-lain.
7. Belanda Menjadi Negara dengan Fasilitas Kesehatan Terbaik
Sumber: Pexels
Seluruh masyarakat di Belanda wajib memiliki asuransi. Bahkan populasi yang telah dilindungi oleh asuransi kesehatan mencapai 99%. Khususnya bila kamu telah menginjak usia 18 tahun keatas.
Asuransi di Belanda tidak dimonopoli oleh pemerintah. Dalam artian, pemerintah Belanda mewajibkan hal ini namun membebaskan asuransi apa yang hendak diambil masyarakatnya.
Di negara Belanda, jam konsultasi antara dokter dengan pasien telah ditentukan sebelumnya. Layanan kesehatan di Belanda sangat menjaga kualitasnya. Belanda memiliki perawatan kesehatan universal, namun pemerintah Belanda tetap mewajibkan asuransi.
8. Norwegia
Sumber: Pexels
Di negara Norwegia, masyarakat tidak sepenuhnya membayar fasilitas secara gratis. Masyarakat tetap harus membayar tiap sesi pemeriksaan kesehatan.
Namun, masyarakat di Norwegia tidak khawatir akan biaya yang besar, karena umumnya biaya yang dikeluarkan diberi batasan. Bila lebih dari batasan tersebut, maka pemerintah Norwegia yang akan menanggung.
Pemerintah negara Norwegia memastikan agar masyarakatnya membayar sejumlah uang untuk mendapatkan berbagai pelayanan kesehatan, namun tanpa biaya yang terlalu besar.
Artikel terkait: 10 Negara Termuda di Dunia, Ternyata Ada yang Baru Dibentuk Tahun 2011
9. Perancis
Sumber: Pexels
Selain Jepang, negara Perancis juga menerapkan sistem kesehatan universal yang diberi dana oleh pemerintah melalui pajak penghasilan. Sekitar 75% biaya kesehatan masyarakat di Perancis ditanggung oleh pemerintah. Ada pula fasilitas perawatan kesehatan swasta yang memungkinkan masyarakat Perancis untuk menerima prosedur bedah dengan biaya tambahan. Namun, fasilitas tersebut bersifat opsional.
Pada bagian pelayanan kesehatan untuk ibu dan anak, pemerintah Perancis menyediakan tenaga asisten rumah tangga secara gratis bagi para ibu yang bekerja di instansi pemerintah, ibu yang suaminya bekerja pada pemerintah dan bagi mereka yang tercatat sebagai masyarakat negara Perancis.
10. Denmark
Sumber: Pexels
Negara terakhir dengan fasilitas kesehatan terbaik di dunia adalah Denmark. Masyarakat Denmark dapat memilih dua jenis asuransi kesehatan yang berbeda, yakni asuransi kesehatan kelompok satu dan asuransi kesehatan kelompok dua.
Biasanya masyarakat di Denmark akan mengambil asuransi kesehatan kelompok satu karena mayoritas mencangkup dokter umum yang dibayar berdasarkan kapitasi gabungan.
Pelayanan kesehatan tingkat kota di negara Denmark menyediakan layanan kunjungan kesehatan, perawat rumahan dan perawatan kesehatan sekolah. Satu dokter menangani 294 orang di negara Denmark.
Bagi masyarakat di negara Denmark yang hendak ke dokter umum, maka mereka akan mendapatkan layanan pemeriksaan kesehatan secara gratis, termasuk mengunjungi spesialis medis berdasarkan rujukan dokter umum mereka sebelumnya.
Demikian informasi mengenai 10 deretan negara dengan fasilitas kesehatan terbaik di dunia. Semoga informasi diatas dapat memberikan manfaat dan pengetahuan baru untuk kamu ya!
Baca juga:
5 Negara Pendiri ASEAN, Salah Satunya adalah Indonesia!
Daftar Negara Maju dan Berkembang Serta Karakteristiknya
5 Negara ASEAN dengan Sistem Pendidikan Terbaik
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.