37 Ide Nama Bayi dari Karakter Barbie untuk Putri Parents, Cantik dan Elegan!

Apakah Parents penggemar Barbie dan berniat memberikan nama untuk buah hati dari karakter kartun tersebut? Inilah pilihan namanya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Tak ada salahnya memberikan nama bayi dari karakter Barbie, apalagi jika Parents menyukai kartun ini. Barbie yang muncul dalam film dan sebagai boneka sudah dikenal luas sebagai sosok yang cantik, anggun, pemberani, serta baik hati.

Ini bisa terlihat dari berbagai cerita Barbie dalam film, mulai dari Barbie as Rapunzel, Barbie as the Princess and the Pauper, Barbie Mariposa, dan masih banyak lagi film Barbie lainnya.

Sejak pertama dirilis pada tahun 2001, film Barbie masih terus bermunculan hingga sekarang, tentunya dengan cerita yang semakin modern. Tidak hanya menghibur, kisah Barbie di dalam film pun memberikan pesan-pesan yang dapat memotivasi anak-anak.

Nah, jika Parents sedang mencari nama untuk bayi perempuan, tidak ada salahnya memberikan nama dari karakter Barbie. Apa saja? Yuk, simak 30 nama karakter Barbie berikut ini yang bisa Parents berikan sebagai nama yang cantik untuk buah hati tercinta!

Artikel Terkait: 25 Pilihan nama bayi perempuan berdasarkan karakter Disney yang menggemaskan

37 Pilihan Nama Bayi dari Karakter Barbie yang Elegan

Memilih nama untuk si kecil tentu tidak bisa dilakukan dengan asal-asalan, ya. Namun terkadang, dengan banyaknya nama yang sudah digunakan oleh banyak orangtua, kita pun ingin memberikan nama yang terkesan berbeda dari yang lain.

Kumpulan nama bayi dari karakter Barbie berikut ini bisa menjadi pilihan yang tepat bagi Parents. Selain terdengar indah, nama-nama karakter Barbie di bawah ini juga elegan.

Image: Freepik

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

1. Clara

Clara adalah nama tokoh utama dalam serial Barbie in the Nutcracker. Film Barbie yang satu ini dirilis pada tahun 2001. Clara digambarkan sebagai gadis cantik yang ternyata adalah seorang putri raja dan dicari oleh pangeran bernama Eric.

2. Rapunzel

Nama Rapunzel sudah sering terdengar, ya, Parents. Seorang putri yang dikenal dengan rambutnya yang panjang ini dan dikurung bertahun-tahun oleh penyihir di sebuah menara yang tinggi hadir dalam film Barbie as Rapunzel (2002). Tidak hanya cantik, Rapunzel dikenal sebagai gadis yang pemberani dan baik hati.

3. Penelope

Masih dari cerita Barbie as Rapunzel, Penelope adalah nama seekor naga yang selalu setia menemani sahabatnya, Rapunzel. Penelope merupakan sosok yang suka menolong orang lain dan tidak pernah takut menghadapi apa pun.

4. Odette

Odette diambil dari nama tokoh utama dalam film Barbie of Swan Lake (2003). Ia merupakan gadis yang cantik dan sangat berbakat dalam menari balet.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

5. Anneliese

Anneliese adalah nama seorang putri dalam cerita Barbie as the Princess and the Pauper (2004). Ia merupakan putri yang cantik dan baik hati.

Image: iStockphoto

6. Erika

Erika merupakan seorang gadis yang memiliki kesamaan wajah dengan Anneliese, sang putri di cerita Barbie as the Princess and the Pauper (2004). Mereka berdua sangat mirip, hanya berbeda warna rambut. Erika dikenal berbakat dalam hal menyanyi.

7. Elina

Nama Elina merupakan nama dari karakter utama Barbie Fairytopia (2005). Elina adalah seorang peri yang tidak memiliki sayap. Namun, ia tampil sebagai sosok yang gagah dan berani yang berusaha untuk menyelamatkan negeri Fairytopia dari pengaruh penyihir jahat bernama Laverna. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

8. Annika

Putri Annika merupakan karakter utama dalam Barbie and the Magic of Pegasus (2005). Annika digambarkan sebagai sosok yang pemberani dan gigih dalam menyelamatkan keluarga serta teman-temannya dari penyihir bernama Wenlock.

9. Genevieve

Genevieve adalah nama dari salah satu putri raja yang juga merupakan tokoh utama dalam cerita Barbie in the 12 Dancing Princesses (2006). Ia merupakan gadis yang dikenal suka menari dan pemberani.

10. Ro

Ro diambil dari nama karakter utama di film Barbie as the Island Princess (2007). Ia adalah gadis yang cantik dan baik hati.

Image: iStockphoto

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

11. Mariposa

Nama Mariposa muncul dalam cerita Barbie: Mariposa (2008). Ia adalah seorang peri kupu-kupu yang dikenal pemalu. Mariposa tinggal di Flutterfield, ujung kota Fairytopia.

12. Willa

Willa juga merupakan nama seorang peri dalam cerita Barbie: Mariposa (2008). Ia adalah sahabat dari peri kupu-kupu yang bernama Mariposa.

13. Liana

Liana adalah nama salah satu tokoh utama dari cerita Barbie and the Diamond Castle yang dirilis pada tahun 2008.

14. Alexa

Masih berasal dari cerita yang sama, nama Alexa juga merupakan salah satu tokoh utama dalam Barbie and the Diamond Castle (2008).

15. Corrine

Corrine adalah nama seorang gadis pemeran utama dalam cerita Barbie and the Three Musketeers (2009). Ia merupakan sosok yang pemberani dan memiliki cita-cita untuk menjadi seorang Musketeer (sebutan untuk tentara modern di Eropa yang dilengkapi dengan senjata ‘musket’) seperti ayahnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel Terkait: Sungguh Cantik, Inilah Inspirasi Nama Bayi Perempuan dari Nama Bunga Bahasa Jepang

16. Viveca

Viveca adalah nama dari salah satu sahabat Corrine dalam cerita Barbie and the Three Musketeers (2009).

17. Aramina

Aramina juga merupakan nama dari sahabat Corrine dalam cerita Barbie and the Three Musketeers (2009).

18. Renee

Sama seperti Viveca dan Aramina (Barbie and the Three Musketeers), Renee juga merupakan sahabat Corrine di cerita tersebut. Mereka berempat berniat menjadi musketeers dan memiliki tugas untuk menjaga Pangeran Louis.

19. Emma

Emma adalah nama seorang gadis kecil dalam cerita Barbie Presents: Thumbelina. Serial Barbie yang satu ini pertama kali dirilis pada tahun 2009.

20. Thumbellina

Thumbelina merupakan nama seorang Twillerbee (peri kecil) dalam cerita Barbie Presents: Thumbelina (2009).

Image: Freepik

21. Merliah

Merliah adalah nama seorang anak dari Ratu Mermaid dalam serial Barbie in A Mermaid Tale (2010).

22. Kayla

Kayla merupakan nama sahabat Merliah dalam cerita Barbie in A Mermaid Tale.

23. Xylie

Xylie juga merupakan sahabat lainnya dari Merliah di film Barbie in A Mermaid Tale.

24. Blair

Blair adalah seorang murid yang mendapatkan beasiswa untuk menempuh pendidikan di Princess Charm School. Selama berada di sekolah tersebut, ia menemukan fakta bahwa ternyata dirinya adalah anak yang hilang dari Ratu Isabella. Kisah tentang Blair ini diceritakan dalam serial Barbie: Princess Charm School (2011).

25. Keira

Keira adalah nama seorang gadis yang dikenal sebagai penyanayi dalam film Barbie: The Princess & the Popstar (2012). Ia kemudian bertukar tempat dengan Putri Tori, dan mencoba menjalani kehidupan sebagai seorang putri di istana.

Artikel Terkait: 15 Nama bayi perempuan dari wanita Islam yang menginspirasi dunia

Image: iStockphoto

26. Tori

Tori adalah nama seorang putri raja dalam cerita Barbie: The Princess & the Popstar (2012). Ia bertukar posisi dengan Keira yang merupakan seorang penyanyi untuk menghilangkan kejenuhannya menjadi putri raja.

27. Alexa

Alexa adalah seorang putri raja masa kini dalam film Barbie and the Secret Door (2014). Ia dikenal sebagai sosok putri yang pemalu.

28. Courtney

Courtney adalah seorang putri raja dalam cerita Barbie in Rock’n Royals (2015). Ia bertukar tempat dengan seorang gadis bernama Erika dan menjalani kehidupan dari seorang putri menjadi anak band.

29. Stacie

Stacie merupakan nama dari saudara perempuan Barbie dalam film Barbie & Her Sisters in The Great Puppy Adventure (2015).

30. Chelsea

Sama seperti Stacie, Chelsea juga merupakan saudara perempuan Barbie dalam cerita Barbie & Her Sisters in The Great Puppy Adventure.

31. Emily

Karakter yang muncul di film Barbie: The Princess & The Popstar. Ia digambarkan sebagai karakter yang pantang menyerah. 

32. Ashlynn

Merupakan karakter dalam film Barbie: Presents Thumbelina. Ia digambarkan sebagai sosok ambisius. 

33. Gaia

Merupakan karakter barbie dari film Barbie Video Game Hero. Gaia dikenal sebagai seorang yang cerdas dan berbakat. 

34. Maia 

Merupakan kebaran Gaia yang juga muncul di film serupa. Karakter yang satu ini pun merupakan sosok cerdas dan pemberani. 

35. Sandrine

Merupakan karakter dari film Barbie: The Pearl Princess. Ia merupakan seorang putri duyung penata rambut yang bekerja di sebuah salon La Mer. Apabila diartikan, nama Sandrine bisa bermakna seorang perempuan baik dan suka menolong. 

36. Shimmer

Shimmer merupakan seorang peri yang muncul di film Barbie: A Fashion Fairytale. Karakter Shimmer digambarkan sebagai seseorang yang asik, ramah, dan tentunya fashionable.

37. Syrenka

Merupakan tokoh barbie dalam film Barbie in A Mermaid Land. Ia diceritakan sebagai seorang selebriti terkenal dalam film tersebut. 

***

Itulah 30 nama karakter Barbie yang cocok untuk dijadikan nama bayi perempuan Parents. Nama-nama tersebut terdengar indah, kan? Jadi, nama mana, nih, yang akan dipilih?

Baca Juga:

Cari Nama Bayi Lengkap dari 5000+ Pilihan dengan Arti Nama Bayi yang Bagus

Bermakna Kemenangan, Inilah 105 Ide Nama Bayi untuk Putri Kesayangan Parents

Indah dan Damai, Ini 45 Nama Bayi Bertema Senja untuk Buah Hati