Nama menjadi hadiah pertama dari orangtua yang akan tersemat sepanjang hayat seorang anak. Nama indah disertai dengan arti yang mendalam pun dipilih oleh banyak orangtua sebagai satu doa untuk kehidupan buah hatinya. Seperti halnya nama anak artis unik berikut ini.
Dipilih dari bahasa Sansekerta, sederet nama selebriti berikut ini memiliki keunikan dan antimainstream. Makna rangkaian namanya pun memiliki harapan tersendiri dari kedua orangtua.
Berikut TheAsianparent rangkumkan sederet nama anak artis yang antimainstrem dan memiliki makna indah.
Sederet Nama Anak Artis Unik dengan Makna Mendalam
Berikut ini deretan nama anak selebriti yang antimainstream dari bahasa Sansekerta.
1. Bhai Kaba Bramantyo, anak Hanung Bramantyo dan Zaskia Adya Mecca
Anak ketiga pasangan selebriti Hanung Bramantyo dan Zaskia Adya Mecca memiliki nama unik dari beberapa bahasa, salah satunya bahasa Sansekerta. Ia adalah Bhai Kaba Bramantyo yang namanya terdiri dari tiga suku kata.
Kaba berasal dari bahasa Sansekerta yang artinya saudara, sedangkan Kaba sendiri juga berasal dari bahasa Sansekerta artinya berita. Nama terakhir, yakni Bramantyo merupakan nama sang ayah yang berasal dari bahasa Jawa, artinya semangat.
Artikel Terkait: Berpenghasilan Sendiri, 10 Anak Artis Sudah Terima Endorse sejak Kecil
2. Dzaka Rajendra Ismail Amaldi, putra Soraya Larasati
Nama sang putra berasal dari bahasa Sansekerta dengan nuansa islami yang kental. Dzaka diambil dari nama nuansa Islami yang artinya adalah cerdas dan jenius.
Rajendra sendiri dari bahasa Sansekerta artinya raja yang tampan dan kuat. Nama lainnya, yakni Ismail menjadi nama salah satu 25 nabi yang memiliki akhlak terpuji. Lalu, nama terakhirnya yaitu Amaldi adalah nama suami Soraya.
Artikel Terkait: 8 Artis yang Memiliki Anak Remaja, Ikut Terkenal karena Orangtuanya
3. Anila Kamaishtara Décca, putri Dochi Sadega “Pee Wee Gaskin”
Dochi memberi nama buah hatinya Anila Kamaishtara Décca yang diambil dari bahasa Sansekerta. Anila sendiri berarti angin. Keseluruhan namanya bermakna angin sejuk pembawa cinta setinggi bintang.
4. Anaku Tarisma Jingga, anak kedua Andien Aisyah dan Ippe
Seperti buah hati pertamanya, anak kedua Andien pun diberi nama dalam bahasa Sansekerta yang unik. Anaku dalam bahasa Jepang berarti kedamaian dari selatan.
Tarisma terdiri dari tiga gabungan kata yakni Tara, Talisman, dan Charisma. Dalam bahasa Sansekerta, Tara artinya cahaya jiwa. Talisman dalam bahasa Inggris maknanya pembawa keberuntungan. Sedangkan Charisma berarti rahmat dalam bahasa Yunani.
Jingga melambangkan warna yang memiliki kreativitas dan emosional. Uniknya, si kecil sendiri dipanggil Tabi oleh Andien dan Ippe.
5. Btari Embun Anandayu, anak pertama Omesh
Putri pertama Omesh diberi nama unik yakni Btari Embun Anandayu. Dalam bahasa Sansekerta, Btari artinya adalah bidadari yang cantik rupawan. Sementara Embun diambil dari nuansa alam. Lalu, Anandayu punya makna kecintaan dan kebahagiaan yang sempurna.
6. Mahatma Kala Maheswara, anak Mytha Lestari
Nama anak Mytha Lestari pun dipilih dari beberapa nama yang unik. Nama Mahatma terinspirasi sosok Mahatma Gandhi yang isnpiratif. Dalam bahasa Sansekerta, nama ini artinya berjiwa besar.
Di sisi lain, Kala artinya adalah matahari dalam bahasa Hawaii. Lalu, Maheswara merupakan nama sang ayah. Nama itu juga berarti nama lain Dewa Siwa dalam bahasa Sansekerta.
Artikel Terkait: 6 Artis Korea yang Punya Anak Kembar, Menggemaskan Sekaligus Pintar!
Itu dia berbagai nama anak artis yang unik, dipilih dari bahasa Sansekerta dengan arti nama yang indah. Ada nama anak selebriti yang jadi favorit Anda?
****
Baca Juga:
Jadi Sorotan, Inilah 8 Anak Artis Bollywood yang Paling Populer
Daftar artis punya anak banyak, ada yang punya 7 anak!
8 Artis Indonesia yang Mengadopsi Anak, Raffi-Nagita Dikabarkan Adopsi Bayi Bernama Lily
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.