Bicara belanja bulanan tentu jadi rutinitas yang tak asing lagi ya. Kali ini, netizen dibuat tercengang dengan aksi Nagita Slavina belanja bulanan beberapa saat lalu. Nagita memang kerap melakukan hal ini dalam banyak kesempatan.
Momen Nagita Slavina Belanja Bulanan
Publik kembali dibuat kaget dan geleng kepala menyaksikan video Nagita Slavina belanja bulanan yang diunggah pada kanal Youtube Rans Entertainment.
Video terbaru Nagita ini diunggah pada 31 Maret 2022 dan mendapat lebih dari 3 juta penonton. Beberapa potongan video Nagita sedang berbelanja juga sempat viral beberapa kali.
Bagaimana tidak, ia mengambil banyak barang tanpa melihat harga! Bermula dari kebutuhan rumah tangga, dan tanpa sadar troli belanja ibunda Rafathar dan Rayyanza ini sudah penuh oleh belanjaan.
Dalam video berdurasi 14 menit 57 detik itu, Nagita berbelanja bahan makanan dan kudapan sebanyak 3 troli. Tak jarang ia menekankan bahwa ia berbelanja banyak karena orang yang tinggal di rumahnya ada banyak juga.
Selain keluarga, Nagita memang kerap memasak untuk karyawan RANS yang bekerja. Ditambah kali ini sedang bulan puasa, adalah hal yang wajar baginya belanja lebih banyak. Kira-kira, berapa dana belanja yang Nagita habiskan ya, Parents?
Artikel terkait: Anggun dan Memesona! 5 Potret Nagita Slavina Pakai Hijab Tuai Pujian Netizen
Mengulik Kiat Belanja Bijak
Seru yah Parents jika bisa belanja tanpa melihat harga. Eits, tenang, belanja bulanan memang merupakan aktivitas yang sudah biasa bahkan menjadi rutinitas bagi banyak orang.
Salah satu manfaat yang jelas dirasakan dengan menerapkan belanja bulanan adalah Parents dapat mengatur aliran kas yang dipunya. Dari banyaknya kebutuhan dan biaya yang harus dibayarkan, menganggarkan uang untuk kebutuhan satu bulan adalah keputusan yang bijak, agar uang yang dipakai jelas mengalir kemana.
Tapi, sudahkan Parents tahu bagaimana cara bijak untuk belanja bulanan? Langsung saja kita simak!
1. Buat Daftar Belanja
Ketika sedang berbelanja tak jarang datang tanpa mengetahui barang apa saja yang akan dibeli. Lalu ketika saatnya harus checkout, alhasil membeli banyak barang yang tidak direncanakan.
Parents, satu cara untuk menekan pengeluaran ketika berbelanja bulanan adalah dengan terlebih dahulu merencanakan apa saja yang akan dibeli.
Melakukan pemeriksaan kebutuhan sebelum berbelanja, lalu membuat daftar belanjaan akan membantu untuk menentukan apa saja yang akan dibeli dan benar-benar dibutuhkan.
Artikel terkait: Bikin Melongo! Segini Harga Outfit Anak Kedua Nagita Slavina
2. Manfaatkan Diskon
Siapa yang tidak suka diskon? Parents memang ketika berbelanja kalian akan dipertemukan dengan barang-barang yang sedang diskon. Namun, perlu dicermati, ketika tergoda dengan diskon, pastikan kalian benar-benar membeli apa yang dibutuhkan, dan diskon itu benar-benar memberi keuntungan.
Tak jarang toko mempunyai promo-promo tertentu, seperti potongan harga dengan metode pembayaran digital, promo potongan harga dengan metode pembayaran debit, hingga promo membership pelanggan.
3. Hindari Impulsive Buying
Impulsive Buying atau belanja impulsif adalah ketika seseorang berbelanja dalam jumlah banyak tanpa banyak pertimbangan. Belanja impulsif yang tidak terkontrol akan membuat anggaran belanja bulanan membengkak.
Maka dari itu, sangat penting untuk tetap terarah pada daftar belanjaan yang sudah dibuat.
4. Cermat Pilih Produk
Ketika berbelanja bulanan, Parents harus cermat dalam memilih produk. Belanja bulanan bertujuan untuk menyimpan kebutuhan selama sebulan.
Maka dari itu, kesegaran, daya tahan makanan juga sangat berpengaruh dan beresiko membuat rugi ketika makanan sudah rusak sebelum dapat dimakan. Parents, sebelum membeli makanan, lebih baik perhatikan tanggal kadaluarsa dan baik sebelum dari produk.
Sebisa mungkin, lakukan riset produk yang akan dibeli sangatlah berguna untuk menentukan daftar belanjaan. Mengingat harga produk juga tak kalah penting untuk memperkirakan uang yang akan dikeluarkan untuk belanja bulanan.
Parents, begitulah beberapa hal yang dapat dilakukan untuk berbelanja dengan bijak. Yuk, cermati lebih lagi agar setelah belanja bulanan, kantong tetap aman!
Baca juga:
id.theasianparent.com/ootd-nagita-slavina
Kaya dari Lahir, Ini 11 Potret Rumah Masa Kecil Nagita Slavina Kini Mangkrak Bak Rumah Hantu
Potret Lawas Nagita Slavina Saat Wisuda, Ternyata Lulusan Sekolah Terkenal!
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.