Mooryati Soedibyo Meninggal, Ini Profil dan Perjalanan Bisnis Sang Pendiri Mustika Ratu

Beliau menghembuskan napas terakhrinya di usia 96 tahun. Berikut profil dan perjalanan bisnisnya membangun salah satu perusahaan kosmetik terbesar di Indonesia.

Kabar duka, pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo meninggal dunia pada Rabu, 24 April 2024. Ia mengembuskan napas terakhirnya di usia 96 tahun, Parents.

Menurut keterangan Corporate PR & Promotion Manager Mustika Ratu, Mega Angkasa, Mooryati meninggal pada pukul 1 dini hari di rumahnya. 

"Telah meninggal dunia dalam kedamaian Ibu DR Hj. BRA Mooryati Soedibyo pada hari Rabu jam 1.00 WIB dini hari, tanggal 24 April 2024 pada usia 96 tahun," tulis Mega mengutip laman CNN Indonesia

"Apabila almarhumah mempunyai kesalahan dan kekhilafan, baik tutur kata, perilaku semasa hidupnya, mohon dimaafkan dan semoga khusnul khotimah. Amin," sambungnya.

Jenazah Mooryati rencananya akan disemayamkan di rumah duka di kawasan Menteng, Jakarta Pusat. Kemudian, dibawa ke Tapos, Bogor, untuk dimakamkan.

Artikel Terkait: 8 Serial dan Film Putri Marino, Perankan Karakter Tokoh Berbeda di Tiap Judulnya

Profil dan Perjalanan Bisnis Mooryati Soedibyo

Mooryati Soedibyo Meninggal, Ini Profil dan Perjalanan Bisnis Sang Pendiri Mustika Ratu

Parents, Mooryati Soedibyo merupakan sosok yang bepengaruh dan dihormati di industri kecantikan Indonesia. 

Selain dikenal sebagai pendiri Mustika Ratu, dia juga merupakan cucu dari Raja Kasunanan Surakarta Paku Buwono X. Dia juga menjadi bagian dari kerabat Keraton Solo. 

Tidak hanya itu, perempuan kelahiran 5 Januari 1928 itu juga merupakan seorang pendiri Taman Sari Royal Heritage Spa.

Perusahaan tersebut telah banyak mengembangkan industri spa di Indonesia melalui perawatan spa tradisional. Ini bahkan dianggap sebagai warisan budaya turun temurun keluarga kerajaan, lho. 

Tidak hanya berbisnis, Mooryati juga sempat terjun ke dunia politik. 

Dia pernah menduduki jabatan Wakil Ketua MPR pada 2004-2009 saat masa kepemimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono

Dia juga pernah menjadi anggota Panitia Ad Hoc III DPD, membidangi masalah pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan, termasuk kesejahteraan perempuan.

Artikel Terkait: 10 Merk Body Scrub yang Aman untuk Ibu Hamil di 2024, Berbahan Alami

Awal Mendirikan Mustika Ratu

Mooryati Soedibyo Meninggal, Ini Profil dan Perjalanan Bisnis Sang Pendiri Mustika Ratu

Sejak kecil, Mooryati hobi berdandan, Parents. Dia sangat suka merias wajahnya sendiri serta putri-putri keraton lainnya. Bukan cuma itu, dia juga hobi meracik jamu. 

Suatu hari, dia membagikan racikan jamu yang disebut sebagai 'resep Keraton Surakarta' kepada teman-temannya untuk dicoba. Ternyata, banyak yang suka dengan racikan jamu yang dia buat.

Alhasil, hobi tersebut dijadikan Mooryati sebagai peluang bisnis. Dia mulai menjual racikan jamu andalannya. 

Bisnis Mooryati ternyata semakin berkembang. Dia pun akhirnya mendirikan Mustika Ratu pada 1973. 

Awalnya, melansir laman Kontan, Mustika Ratu menjual produk jamu untuk orang tua hingga remaja putri. Kemudian, target pasar pun meluas dan dia meluncurkan produk untuk anak-anak juga. 

Bukan cuma jamu, Mustika Ratu juga akhirnya memproduksi kosmetik yang mulai disekspor ke kurang lebih 20 negara seperti Rusia, Belanda, Jepang, Timur Tengah, Malaysia, Brunei, dan lainnya. 

Kini, sudah ada lebih dari 800 produk yang diproduksi PT Mustika Ratu yang beredar di pasaran dari mulai jamu, kosmetik tradisional, minuman sehat, dan lainnya. 

Mendirikan Yayasan Puteri Indonesia 

Mooryati Soedibyo Meninggal, Ini Profil dan Perjalanan Bisnis Sang Pendiri Mustika Ratu

Tidak sampai di sana, Parents. Mooryati juga mendirikan Yayasan Puteri Indonesia pada 1992. 

Yayasan ini didirikan olehnya dengan tujuan sebagai wadah bagi perempuan Indonesia untuk berkontribusi dalam pembangunan bangsa, lho. 

Para perempuan Indonesia bisa mengikuti ajang pemilihan Puteri Indonesia yang diakan setiap tahun sejak 1992 untuk menunjukkan bakatnya. 

Penghargaan Mooryati Soedibyo

Berkat berbagai jasanya di bidang bisnis dan dunia kecantikan, Mooryati juga sudah banyak memperoleh penghargaan dari dalam maupun luar negeri. Beberapa di antaranya adalah:

  • Mendapat rekor MURI dengan gelar doktor tertua di Indonesia dan dijuluki "Empu Jamu"
  • Masuk ke dalam daftar 99 Wanita Paling Berpengaruh di Indonesia, urutan nomor 7, tahun 2007 versi majalah Globe Asia
  • Menerima "Lifetime Achievement Award" dari Ibu Negara Thailand, Pakpilai Thaivisin, pada 2024

Artikel Terkait: Fakta dan Profil Anisha Rosnah Istri Pangeran Mateen, Bukan Orang Sembarangan!

Parents, itulah profil dan perjalanan bisnis Mooryati Soedibyo dalam membangun Mustika Ratu. Semoga dia ditempatkan di tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa, dan keluarga yang tinggalkan diberikan ketabahan, ya. 

***

Baca Juga:

id.theasianparent.com/drama-song-kang

id.theasianparent.com/rumah-luna-maya

id.theasianparent.com/film-tentang-pelecehan-seksual

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.