Suka duka tengah dirasakan salah seorang Seleb Mom, yakni Momo Geisha saat momen pertambahan usianya. Bila biasanya momen ulangtahun Momo Geisha dilakukan dengan pesta meriah, kini ia memilih untuk memperingatinya dengan cara yang lebih sederhana saat masa karantina.
Ya, ada yang berbeda dari momen ulangtahun yang ke-34 nya ini, tepatnya pada 7 Juni 2020. Di kediaman villa pribadi, dirinya memilih hanya mengundang keluarga besar dengan pesta makan sederhana. Seperti apa potret pada momen spesialnya ini?
5 Perayaan dan momen ulangtahun Momo Geisha yang sederhana
Diberikan kesempatan untuk menjalani usianya yang baru, yakni 34 tahun, Momo mengucapkan rasa syukurnya. Tak hanya untuk dirinya pribadi, ia pun menuturkan harapannya untuk keluarga dan hal lain yang penting untuk kehidupannya.
“Puji Tuhan utk usia ke-34, berdoa untuk kesehatan, kebahagiaan, suami, anak, keluarga, usaha yang kami rintis, juga untuk pabrik. Semoga Tuhan selalu memberikan hikmat kebijaksanaan dan berkat melimpah utk menjadi berkat buat orang banyak. Amin,” tuturnya.
Artikel Terkait : Melahirkan di tengah pandemi Corona, 5 artis ini buktikan perjuangannya
1. Momen ulang tahun Momo Geisha bersama sang suami
Bagi Momo, hal terpenting saat ini ialah bisa mendapatkan waktu berkualitas bersama dengan keluarga.
Bagi Momo, hal yang terpenting di momen ulangtahunnya bukanlah perayaan yang mewah. Terutama saat pandemi seperti sekarang, menurutnya waktu berkualitas bersama keluarga, khususnya sang suami Nicola Reza Samudra dan sang anak Sheena Gabriella Aurora Samudra, menjadi hal penting.
“Yang penting kita bisa quality time, menikmati usia baru, perjalanan baru. Sekali lagi terimakasih untuk semua doa-doanya ya amin amin amin,” ujar Momo.
2. Bersyukur akan kehadiran buah hati
Si kecil Sheena menjadi salah satu anugerah terindah yang diperoleh Momo saat ini.
Artikel Terkait : Sebentar lagi melahirkan, 6 selebriti ungkapkan curahan hati di tengah pandemi
Baru saja berusia satu tahun pada Februari 2020, Sheena turut hadir dalam acara. Ia terlihat menemani sang Bunda merayakan pergantian usia bersama dengan anggota keluarga lainnya
3. Momen tiup lilin di Villa pribadi
Bersama keluarga, Momo merayakan pergantian usia di villa pribadi dengan khidmat.
Diakuinya, momen perayaan ulangtahun Momo di tahun ini dijalani dengan lebih khidmat. Bila biasanya ia mengundang teman-teman, kini ia hanya merayakannya bersama keluarga.
Di villa pribadi, Momo merayakan pergantian usianya dengan tetap mengikuti protokol kesehatan.
“Perayaan sederhana tiup lilin dan BBQ an di villa pribadi bersama keluarga saja. Gak bisa mengundang teman-teman tapi tetap saling mendoakan,” ujar Momo.
4. Perayaan sederhana melakukan barbeque bersama
Momen barbeque keluarga Momo Geisha di malam pergantian usia.
Momen barbeque bersama keluarga pun dibagikan Momo dalam laman Instagram pribadinya. Terlihat keseruan dua keluarga dengan suka cita merayakan pergantian usia sang diva.
5. Melakukan ibadah di sekitar villa pribadi
Rasa syukur atas anugerah yang kini bisa dirasakan di usianya kini pun diungkapkan Momo dalam momen lain. Tak lupa saat momen spesial ini ia melakukan ibadah ucapan syukur di villa pribadinya hanya bersama keluarga.
View this post on Instagram
A post shared by Momo (@therealmomogeisha) on
Artikel Terkait : Rezeki awal tahun, intip 5 artis yang melahirkan di Januari 2020
Sebelum melangsungkan perayaan ulangtahunnya ini terlebih dahulu Momo dan keluarga melakukan rapid tes untuk memastikan kondisi kesehatan. Hasilnya, semua anggota keluarga pun negatif virus Corona.
Selamat ulangtahun ya untuk Momo, semoga sehat dan bahagia selalu!
Baca Juga :
Kumpulan foto Momo Geisha bersama buah hatinya, penuh momen haru!
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.