Memikirkan menu buka puasa selama bulan Ramadhan memang menyenangkan tetapi juga kadang menyulitkan ya Bun. Agar Bunda tak kehabisan ide, Bunda bisa mengikuti beberapa menu mudah nan nikmat berikut ini!
5 Menu buka puasa yang mudah dan nikmat
Coba yuk beberapa menu buka puasa ini untuk keluarga di rumah.
1. Gorengan Jeletot
Bahan:
- 1 papan tempe
- 6 sdm tepung terigu
- Bubuk bawang putih 1 sdt
- Garam 1 sdt
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 100 ml Air
Bahan sambal kemangi:
- 10 buah cabai rawit merah
- 2 siung bawang putih
- 1 ½ sdm minyak panas
- Gula sesuai selera
- Garam sesuai selera
- Daun kemangi
Cara membuat:
1. Potong tempe, belah tengah, dan jangan sampai putus.
2. Untuk membuat sambal kemangi. Haluskan cabai, bawang putih, beri garam dan gula lalu siram dengan minyak panas. Masukkan daun kemangi, ulek lagi hingga tercampur rata.
3. Ambil satu potong tempe. Masukkan secukupnya campuran sambal tadi ke bagian tengah tempe.
4. Campur semua bahan celupan. Celup tempe ke dalam adonan pencelup.
5. Goreng tempe sampai matang. Angkat, tiriskan, dan sajikan.
2. Kue Balok Lumer
Bahan:
- 50 g margarin
- 100 g chocolate compound
- 100 g air
- 4 butir telur
- 200 g gula pasir
- 1 sdt emulsifier
- 1 sdt ekstrak vanilla
Bahan ayakan:
- 300 g tepung terigu protein sedang
- 50 g cokelat bubuk
- 1 sdt baking powder
- ¼ sdt garam
Cara membuat:
1. Lelehkan margarin, chocolate compound, dan air dengan cara double boiler. Aduk sampai tercampur rata lalu sisihkan.
2. Kocok telur, gula pasir, emulsifier, dan ekstrak vanilla hingga mengembang dengan kecepatan tinggi.
3. Campur sambil diayak tepung terigu, cokelat bubuk, baking powder, dan garam. Lalu campurkan ke dalam adonan secara perlahan dengan teknik aduk balik menggunakan spatula.
4. Masukkan cokelat leleh secara bertahap sambil diaduk balik dengan spatula hingga merata.
5. Siapkan cetakan kue balok. Olesi dengan margarin agar tidak lengket.
6. Panaskan cetakan. Masukkan adonan. Tutup lalu masak hingga setengah matang atau bagian dalam kue masih setengah cair. Sajikan.
3. Cheesecake
Bahan:
- 200 g creamcheese, lembutkan di suhu ruang
- 100 g krim kental
- 100 g yogurt
- 180 g selai strawberry
- 1 sdm perasan jeruk lemon
- 5 buah Stroberi, potong bentuk kubus
- 50 ml air panas
- 10 g gelatin bubuk
- 9 keping Oreo
- 30 g mentega leleh
Dekorasi:
- 4 Oreo, potong menjadi 2 bagian
- 7 buah Stroberi, potong menjadi 2 bagian
Cara membuat:
1. Tuang gelatin bubuk ke dalam air panas dan biarkan selama 10 menit.
2. Campurkan 9 keping Oreo dan mentega leleh ke dalam kantong dan hancurkan.
3. Masukkan oreo tadi ke dalam loyang yang sudah dilapisi dengan kertas roti dan tekan perlahan dengan sendok.
4. Susun potongan strawberry di sisi samping loyang dengan bagian dalam stroberi menghadap keluar.
5. Di dalam blender, campurkan creamcheese, yogurt, selai, perasan jeruk lemon dan larutan gelatin lalu campurkan sampai merata.
6. Tambahkan stroberi yang sudah dipotong lalu tuangkan adonan ke dalam loyang. Masukkan ke dalam kulkas hingga mengeras.
7. Jika sudah mengeras, pindahkan ke piring saji, hias dengan Oreo. Sajikan.
Artikel terkait: Menu buka puasa hari ke 2: Tumis kangkung spesial tahu telor saus kacang, es cincau susu
4. Panna Cotta Cokelat
Bahan:
- 100 g gula
- 4 sdm air
- 180 ml whipped cream hangat
- 180 ml susu hangat
- 100 g gula
- 4 sdm bubuk cokelat
- 3/4 sdm gelatin (campur ke dalam air es, tiriskan)
Hiasan:
- Whipped cream
- Saus cokelat
- Rasberi beku
- Meises
- Daun mint
Caca membuat:
1. Untuk membuat karamel, campur gula dan 1 sdm air ke dalam panci lalu panaskan di atas api sedang. Setelah warna berubah kuning kecokelatan, matikan api dan tambahkan air yang tersisa dengan hati-hati. Aduk rata.
2. Campur susu, whipped cream, bubuk cokelat, gula, dan gelatin, lalu didihkan.
3. Tuang campuran ke dalam cetakan persegi panjang dan masukkan ke kulkas hingga mengeras.
4. Keluarkan dari cetakan, dan potong menjadi porsi per satu orang. Hiasi dengan topping sebelum disajikan.
5. Cheeseburger Pizza
Bahan:
- Kentang goreng beku, lunakkan
- 200 g keju cheddar parut
- 5 potong keju cheddar
- 200 g daging giling, dimasak
- 25 g bacon sapi, dimasak dan dipotong
- 10 g bawang merah, diiris tipis
- 20 g acar dill
Bahan untuk saus:
- 250 g saus tomat
- 120 g mayones
- 2 sdm moster
- 60 g relish
Cara membuat:
1. Dalam mangkuk kecil, aduk rata saus tomat, mayones, moster, dan acar. Sisihkan, saat mempersiapkan adonan roti.
2. Panaskan oven hingga 200 derajat. Pilah kentang goreng, cari potongan terpanjang dan bentuk bulan sabit di loyang. Tuang 100 gr keju. Dengan sisa kentang goreng, buat bentuk spiral dan taburi dengan keju yang tersisa. Panggang selama 8 menit untuk melelehkan keju.
3. Keluarkan dari oven dan tuangkan saus. Tutupi atasnya keju dengan daging giling, bacon sapi, bawang, dan acar. Panggang selama 20-25 menit sampai keju berwarna keemasan dan berbuih. Iris dan sajikan.
6. Bakso goreng sambal matah
Bahan-bahan:
- 250 g daging sapi giling
- 100 g udang giling
- 3 siung bawang putih
- 50 g tepung kanji
- 1 btr putih telur
- ½ sdt baking soda
- 1 sdt minyak wijen
- Minyak goreng
- Garam
- Lada
- Gula
Cara membuat:
- Siapkan mangkuk, campurkan daging sapi giling dan udang giling ke dalam bowl. Campurkan bawang putih cincang, aduk sampai rata.
- Masukkan garam, merica, gula pasir tepung kanji, baking soda dan minyak wijen aduk sampai bener-benar merata.
- Panaskan minyak di dalam wajan (jangan sampai panas-panas) dengan api sedang.
- Buat bulatan dengan sendok lalu goreng adonan yang sudah dicetak.
- Goreng adonan bakso sampai kecokelatan. Angkat lalu tiriskan.
- Sajikan bakso goreng dengan sambal matah.
Artikel terkait: 5 Menu berbuka puasa yang sederhana dan lezat, patut dicoba!
7. Soto ceker ayam
Bahan-bahan:
- Air untuk merebus
- 500 g ceker ayam, rebus setengah matang
- 3 potong paha ayam
- 1 batang serai, memarkan
- 1 ruas jari lengkuas, memarkan
- 4 buah cengkih
- 2 sdt pala bubuk
- 4 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- Garam
Cara membuat:
- Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, jahe, kunyit, lada, dan ketumbar dengan sedikit minyak. Sisihkan.
- Panaskan sedikit minyak, tumis lengkuas, serai, daun salam, daun jeruk, pala bubuk, cengkih, dan bumbu halus. Masak hingga harum dan bumbu berubah warna agak gelap.
- Tambahkan air, ceker, dan daging ayam. Rebus hingga ceker dan daging ayam empuk.
- Bumbui dengan garam, gula, dan lada sesuai selera.
- Siapkan mangkuk berisi soun, irisan kol, tauge, dan telur. Tuang ceker dan daging ayam sesuai selera dengan kuahnya.
- Sajikan bersama taburan seledri dan bawang goreng.
8. Sekoteng
Bahan-bahan:
- Air
- Gula pasir 50 gram
- Gula jawa sisir 50 gr
- 50 gram jahe merah memarkan lalu, iris tipis
- 1 lembar daun pandan
- 4 butir cengkeh
- 3 cm kayu manis
Untuk isian:
- 2 lembar roti tawar tanpa kulit, potong-potong
- Kacang tanah tanpa kulit sangrai sebanyak 50 gram
- Kacang hijau yang sudah rebus sebanyak 50 gram
- 50 gr kolang-kaling yang sudah direbus
- 50 gram pacar cina, yang sudah direbus
- Susu kental manis
Cara membuat:
- Rebus air bersama gula, jahe, daun pandan, adas, dan kayu manis hingga mendidih. Angkat lalu saring.
- Tata dalam mangkuk kecil pacar cina, kolang-kaling, kacang hijau, kacang tanah, dan roti tawar. Tuangi kuahnya panas-panas
Artikel terkait: 15 Menu takjil buka puasa yang lezat dan mudah dibuat, ini resepnya!
9. Tim Ikan Kerapu
Bahan-bahan:
- 1 kg ikan kerapu, cuci bersih
- 3 batang serai, iris halus
- Air untuk mengukus
- 3 siung bawang putih, iris halus
- 7 cabai rawit merah, iris halus
- Daun ketumbar
Bahan saus:
- 4 sdm air jeruk nipis
- 3 sdm kecap ikan
- 1 sdm Saus Tiram
- 1 sdt Gula pasir
Cara membuat:
- Iris jeruk nipis, cabai rawit merah, bawang putih, dan serai. Sisihkan.
- Campur kecap ikan, saus tiram, gula pasir, dan perasan jeruk nipis untuk saus. Sisihkan.
- Sayat kedua sisi ikan dengan 3 sayatan supaya bumbu lebih meresap.
- Susun ikan, irisan bawang putih, cabai rawit, serai, dan daun ketumbar di atas piring. Siram dengan campuran saus.
- Kukus selama 10-15 menit atau sampai ikan matang secara merata.
- Angkat dan sajikan.
10. Salmon panggang dengan sayuran
Bahan-bahan:
- 2 salmon fillet (ukuran 170 g)
- 4 buah kentang berukuran kecil
- 125 g Buncis
- Minyak zaitun
- 1 buah lemon
- Peterseli
- Daun dill
- Garam
- Lada
- Tomat ceri.
Cara membuat:
- Panaskan oven ke suhu 200℃ (425℉) 2. Berikan sedikit minyak di atas loyang.
- Iris tipis kentang. Baluri dengan minyak zaitun. Bumbui dengan garam dan lada.
- Potong 3 irisan tipis buah lemon.
- Letakkan satu bagian ikan salmon dengan bagian kulit di bawah, di atas talenan. Bumbui dengan garam dan di bagian atas ikan letakkan daun dill dan peterseli, lalu irisan lemon. Letakkan bagian kedua ikan, dengan bagian kulit diatas.
- Tambahkan beberapa bagian dari tomat ceri. Letakkan di bagian tengah Loyang.
- Susun buncis, kentang dan tomat.
- Peraslah lemon di atas ikan.
- Panggang selama 15 – 20 menit sampai ikan matang sempurna. Balikkan sayuran di tengah proses memasak, jika dibutuhkan.
- Biarkan selama 5 menit lalu sisihkan tangkai tomat dan dengan pisau iris bagian tengah salmon. Sajikan dengan sayuran. .
Bagaimana Bunda, tertarik mencoba resep menu buka puasa yang mana aja nih?
Referensi: Instagram @tastemadeindonesia
Baca juga
Buka Puasa Bersama? Inilah 10 Restoran Buffet di Jabodetabek yang Bisa Dicoba