Artis Korea Menikah di Usia Matang, Son Ye Jin hingga Jang Na Ra

Artis Korea menikah di usia matang ternyata cukup banyak. Bahkan banyak yang menikah di usia lebih dari 35 tahun. Siapa sajakah mereka?

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Jodoh memang tidak ada yang tahu, begitupun dalam hal menikah. Bisa saja seperti aktor dan aktris Korea yang menikah di usia matang ini. Cinta kan memang tidak mengenal batas usia. Betul tidak? Walau begitu, ternyata kita perlu tahu kalau ada beberapa alasan kenapa artis Korea menikah di usia lebih dari 35 tahun.

Alasan Rata-rata Artis Korea Menikah di Usia Matang

Percaya tidak percaya, banyak orang Korea yang menikah di usia tua. Rata-rata menikah untuk laki-laki sekitar 33-35 tahun dan wanita sekitar usia 32 ke atas. Tapi banyak juga yang baru menikah di atas 35 tahun. Dan ini membuat angka perceraian di Korea Selatan menurun. 

Jang Hansol, youtuber asal Korea dalam Vlognya menjelaskan alasan kenapa banyak orang Korea Selatan menikah di usia matang. Beda banget sama orang Indonesia yang rata-rata menikah di usia muda.

Menurutnya, banyak orang Korea Selatan yang tidak akan menikah bila keuangannya belum tercukupi. Mengingat biaya hidup yang mahal di Korea, jadi mereka memang lebih senang untuk menunggu bila kondisi keuangan sudah stabil alias mapan. 

Alasan Kenapa Orang Korea Selatan Cenderung Menikah di Usia Matang

Pria Korea Selatan Harus Ikut Wajib Militer

Dengan wajib militer, banyak laki-laki yang merasa harus wajib militer dulu baru mereka memikirkan menikah bahkan mencari pekerjaan. Apalagi mencari pekerjaan di Korea Selatan ternyata tidak mudah.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bunga Bank yang Rendah

Walau orang Korea senang menabung, tapi bunga di bank di sana sangatlah kecil. Sehingga membuat mereka kurang percaya diri dengan manajemen keuangannya. Biaya dan properti yang mahal membuat mereka mengurungkan niat untuk menikah. 

Harga Rumah Sangat Mahal

Karena bunga tabungan kecil tapi biaya sehari-hari mahal, membuat orang Korea mengurungkan niat menikah. Bila membeli rumah dengan kredit, bunga kredit di Korea sangat besar. Berbanding terbalik dengan bunga tabungannya. 

Ingin Mengejar Karier

Rata-rata perempuan di Korea Selatan ingin mencari pekerjaan bagus dan layak. Karena itu mereka lebih mementingkan karir daripada mencari pasangan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bila mereka menikah, pekerjaan yang sudah dibangun pasti akan terhambat. Begitupun yang terjadi pada para  idol juga sama, mereka tidak memperdulikan kapan menikah, karena terikat kontrak kerja yang sangat ketat. 

Sehingga rata-rata orang Korea Selatan memang lebih memilih membiayai diri sendiri dan tak ingin menikah apalagi memiliki anak.

Beberapa aktor dan aktris Korea yang menikah di usia matang ini adalah buktinya. Bahkan langgeng sampai sekarang! 

Daftar Aktor dan Aktris Korea Menikah di Usia Matang

1.  Rain dan Kim Tae Hee

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Setelah pacaran lebih dari 4 tahun, akhirnya pada tanggal 19 Januari 2017 Rain menikah dengan Kim Tae Hee di Gereja Katolik Jongro Gu, Gahee Dong, Seoul. Walau pacaran lama, ternyata Rain yang berakting di drakor “Ghost Doctor” ini berkali-kali ditolak ajakan menikahnya.

Saat itu mereka menikah di usia Rain 35 tahun dan Kim Tae Hee 37 tahun. Dan sekarang mereka hidup bahagia bersama anak-anaknya.

Artikel Terkait : 5 Fakta Kisah Cinta Rain dan Kim Tae Hee, Gelar Pernikahan Tertutup dan Dikaruniai 2 Putri

2. Hyun Bin dan Son Ye Jin 

Hyun Bin dan Son Ye Jin menikah pada tanggal 31 Maret 2022 dengan acara pernikahan tertutup yang didatangi keluarga dan kerabatnya. Pasangan yang baru berbulan madu ini berusia 39 tahun dan 40 tahun. 

Cinta mereka mulai bersemi saat membintangi drama Korea Crash Landing on You (2019). Banyak penggemar yang sangat mendukung mereka agar berlayar menjadi pasangan. Tidak heran kalau pernikahannya didoakan orang banyak. Bahagia selalu ya pasangan BinJin!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel Terkait : Resmi Menikah, Ini 5 Foto Pernikahan Hyun Bin dan Son Ye-Jin

3. Choi Ji Woo, Artis Korea Menikah Tua

Pemeran utama di Winter Sonata ini menikah pada saat usia 43 tahun dengan seorang CEO platform aplikasi O2O (online to offline) yang usianya lebih muda 9 tahun dari dirinya.

Pernikahannya diadakan tertutup pada tanggal 29 Maret 2018 di sebuah hotel daerah tenggara Seoul.

Walau pada bulan Juni 2021 ada tuduhan selingkuh untuk suaminya, Choi Ji Woo tidak menepis kabar heboh tersebut. Dan sekarang dia memiliki seorang anak yang sangat lucu walau tidak pernah dipublish wajahnya. Bahagia selalu!.

Artikel Terkait : Pemain ‘Winter Sonata’ Choi Ji Woo melahirkan anak pertama di usia 45 tahun

4. Song Joong Ki dan Song Hye Kyo

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Menikah di 31 Oktober 2017 di Hotel Shilla Seoul, Song Joong Ki dan Song Hye Kyo merupakan salah satu pernikahan pasangan emas yang sangat ditunggu-tunggu.

Bahkan saat mereka menikah disebut hari patah hati sedunia. Saat itu Song Hye-kyo menikah di umur 35 tahun dan Song Joong Ki 32 tahun setelah bertemu dalam drama Descendant of The Sun.

Walaupun akhirnya mereka bercerai di tahun 2019, hubungan mereka masih tetap baik-baik saja. Tidak jarang banyak yang berharap kalau mereka akan bersatu kembali.

Artikel Terkait : Sedih! Pasangan idaman Song Joong Ki-Song Hye Kyo akan bercerai

5. Jang Na-ra termasuk Artis yang akan Menikah Di Usia Matang

Berita terbaru datang dari artis Jang Na-ra yang dalam instagram pribadinya mengungkapkan kalau dia akan segera menikah dengan pacarnya yang lebih muda 6 tahun.

Saat ini, pemain drama Korea yang khas dengan wajah baby face-nya ini sudah berusia 41 tahunn loh! Tapi memang sangat awet muda ya!

Walau sampai saat ini masih menyembunyikan sosok pacarnya, yang pasti bukan seorang selebriti. Semoga lancar persiapan pernikahannya ya! 

Artikel Terkait : Jang Nara Akan Menikah dengan Non-Selebriti, Usianya 6 Tahun Lebih Muda!

Nah, itu daftar 5 artis Korea yang menikah tua dan usia matang. Tidak masalah selama mereka bahagia kan? Karena jodoh itu memang rahasia Tuhan sehingga membuat mereka mantap untuk menikah dan melepas masa lajang. Selamat ya, semoga selalu langgeng dengan pasangan hidup pilihannya! Kita doakan juga yuk Parents!

 

Baca Juga :

id.theasianparent.com/boyband-korea-2pm

id.theasianparent.com/bpjs-untuk-dokter-kulit

id.theasianparent.com/menikah-setelah-pacaran-60-tahun

Penulis

Suria Echa