6 Maskara Bening yang Bagus di 2023, Bulu Mata Jadi Lentik Natural

Rekomendasi maskara bening yang bagus, membuat bulu mata lebih lentik tanpa takut luntur. Cek!

Maskara bening yang bagus bisa menjadi alternatif Parents untuk membuat tampilan mata lebih hidup, tanpa terlihat berlebihan. Digunakan sehari-hari ketika di rumah saja juga bisa, lho, agar tetap semangat menemani anak sekolah, WFH, dan melakukan aktivitas lainnya. 

Untuk itu, kami berikan 6 rekomendasi maskara bening yang bagus, cara memilih dan perbandingan harganya. Silakan disimak, ya. 

Keunggulan Menggunakan Maskara Bening

  • Membuat Tampilan Bulu Mata Dramatis, Tapi Tetap Natural 

Meski bening, maskara transparan tetap bisa membuat bulu mata kamu tampil dramatis tanpa berlebih. Selain melentikkan juga memajangkan bulu mata, namun tidak menggumpal.

  • Hasil Akhir Make up Lebih Natural

Secara keseluruhan, menggunakan maskara bening membuat tampilan makeup Anda jadi natural. Dari segi efek usia juga lebih muda, lo. 

  • Membuat Bulu Mata Palsu Menyatu dengan Bulu Mata Asli

Jika Parents sesekali terkondisikan menggunakan bulu mata palsu, maskara bening rasanya wajib ada di makeup case Anda. Setelah memasang bulu mata palsu, aplikasikan maskara bening untuk membuatnya lebih menyatu dengan bulu mata asli. 

  • Merapikan dan Menebalkan Alis

Nah, ini kiat khusus untuk Parents yang kesulitan menggambar alis. Maskara bening akan berfungsi seperti pomade alis, membuatnya lebih rapih, tegas namun alami. Untuk yang terbiasa membuat alis, juga bisa digunakan agar warnanya tahan lama. Sisir alis dengan aplikator maskara, ke arah atas. 

  • Tidak Ada Risiko Luntur

Paling jengkel ya, kalau maskara hitam luntur dan membuat eye makeup Anda jadi tidak maksimal, biasanya juga disebut efek smudge. Untuk mecegah efek smudge, aplikasikan maskara bening, sebelum Anda menggunakan maskara hitam. 

Cara Memilih Maskara Bening yang Bagus

  • Mempunyai Kandungan perawatan Bulu Mata

Selain mempercantik bulu mata, sebaiknya maskara yang Anda pakai mempunyai fungsi ganda untuk merawat. Kandungan yang bisa memenuhi manfaat tersebut adalah kolagen, peptida, vitamin E, dan hyaluronic acid.

  • Membaca Hasil Review

Maskara bening sama dengan maskara hitam, juga bisa menggumpal, akan mengakibatkan tidak mampu melentikkan bulu mata dengan maksimal. Selain itu, ada pula memutih saat kering. Maka  sebelum membeli maskara bening yang bagus, sebaiknya rajin membaca review dan para beauty enthusiast, yang kini tersedia di berbagai platform mau pun media yang khusus mengulas seputar makeup. Dengan mengumpulkan informasi dari para konsumen yang telah menggunakannya, Parents dapat mengkurasi maskara bening yang akan dibeli.

Artikel Terkait: 10 Sabun Pencuci Muka Terbaik, Kulit Bersih, Sehat, dan Cantik

Artikel Terkait: 10 Maskara Terbaik, Harga Terjangkau untuk Bulu Mata Cantik dan Lentik

Artikel Terkait: 10 Pensil Alis Lokal Terbaik agar Tampil Fresh dan Cantik

6 Maskara Bening yang Bagus

6 Maskara Bening yang Bagus
Elf Clear Brow & Lash Mascara
Maskara Bening yang Cruelty Free dan Vegan
Beli di Tokopedia
Essence Lash & Brow Gel Mascara
Bisa Digunakan untuk Merapikan Alis
Beli di Shopee
Innisfree Skinny Fixercara
Maskara Bening yang Menjaga Kesehatan Bulu Mata
Beli di Shopee
Pixy Lash Fantasy Mascara
Terdapat 2 Aplikator untuk Maskara Bening dan Hitam 
Beli di Shopee
L’Oreal Paris Double Extension Curl
Maskara Bening yang Bisa Menebalkan dan Melentikkan Bulu Mata
Beli di Shopee
Maybelline Great Lash Clear Mascara
Maskara Bening yang Cocok untuk Pengguna Contact Lens
Beli di Shopee

1. Elf Clear Brow & Lash Mascara

Kenapa harus memilih Elf Clear Brow & Lash Mascara?

Maskara bening yang bagus dengan kriteria cruelty free dan vegan.

Detail produk: 

  • Hasil akhirnya berkilau
  • Bulu mata tampak lebih sehat
  • Tahan lama, karena mengandung long wearing conditioning agents

2. Essence Lash & Brow Gel Mascara

Kenapa harus memilih Essence Lash & Brow Gel Mascara?

Berfungsi ganda, bisa digunakan untuk merapihkan alis.

Detail produk: 

  • Bertekstur gel
  • Hasil akhir transparan
  • Teruji secara opthalmologis, yaitu produk dengan label ini dipastikan tidak akan membuat iritasi pada mata.

3. Innisfree Skinny Fixercara

Kenapa harus memilih Innisfree Skinny Fixercara?

Mengandung ekstrak green tea dan black bean yang menjaga kesehatan bulu mata.

Detail produk: 

  • Bertahan lama sepanjang hari tanpa luntur. Juga bisa digunakan sebelum mengaplikasikan maskara hitam, agar lebih lentik sepanjang hari dan tidak luntur.
  • Maskara bening yang bagus dan memberikan efek boosting. Fixer yang berasal dari oil transparan yang menciptakan bulu mata menjadi lentik setelah mengaplikasikan maskara
  • Mengandung bahan-bahan essensial untuk bulu mata yang sehat, yaitu ekstrak green tea dan black bean yang menjaga bulu mata menjadi licin, bersinar dan sehat.

4. Pixy Lash Fantasy Mascara

Kenapa harus memilih Pixy Lash Fantasy Mascara?

Terdapat dua aplikator, untuk maskara bening dan hitam.

Detail produk: 

  • Elastic fiber dalam base coat memisahkan tiap helai bulu mata dan membuatnya tampak lebih tebal, panjang dan lentik.
  • Tidak perlu repot membawa dua maskara, setelah mengaplikasikan base coat, Anda bisa mempercantik tampilan bulu mata dengan top coat.

5. L’Oreal Paris Double Extension Curl

Kenapa harus memilih L’Oreal Paris Double Extension Curl?

Maskara bening yang bagus ini mempunyai dua aplikator untuk menebalkan dan melentikkan bulu mata.

Detail produk: 

  • Aplikator maskara bening bergunak untuk membuat bulu mata lebih lentik, bervolume dengan warna yang intens dan tampak lebih cantik. 
  • Setelahnya dapat mengaplikasikan formula mascara waterproof yang dapat membuat bulu mata Anda lebih lentik, lebih panjang dan lebih bervolume.

6. Maybelline Great Lash Clear Mascara

Kenapa harus memilih Maybelline Great Lash Clear Mascara?

Terbukti tidak membuat mata iritasi atau lolos uji Ophthalmologist. Dan bisa cocok digunakan untuk Anda yang sehari-hari menggunakan contact lens.

Detail produk: 

  • Hasil akhir sangat natural
  • Dapat dipakai untuk coating setelah pakai mascara atau sebagai brow mascara untuk merapihkan alis

Perbandingan Harga Maskara Bening

Produk 

Harga 

Elf Clear Brow & Lash Mascara

Rp65.000

Essence Lash & Brow Gel Mascara

Rp135.000

Innisfree Skinny Fixercara

Rp83.500

Pixy Lash Fantasy Mascara

Rp48.800

L’Oreal Paris Double Extension Curl

Rp325.000

Maybelline Great Lash Clear Mascara

Rp98.000

   

Bagaimana, Parents sudah menemukan maskara bening yang bagus untuk menunjang tampilan mata sehari-hari?

Klik disini untuk rekomendasi eyeline lokal waterproof yang bikin tampilan mata lebih hidup.

Penulis

Aulia Trisna