Umumnya seseorang yang sudah menikah ditandai dengan cincin di jari manis. Berbeda dengan India, di sana wanita yang sudah menikah menandai dirinya dengan sebuah kalung yang bernama mangalsutra, yaitu kalung emas murni yang terdiri dari manik-manik dan liontin. Namun seiring pergantian zaman, model dari mangalsutra juga turut berubah. Seperti mangalsutra artis Bollywood berikut ini yang tampilannya sudah terlihat jauh lebih modern dibandingkan dengan mangalsutra yang ada puluhan tahun lalu.
5 Mangalsutra Artis Bollywood, Harganya Ada yang Sampai Rp6 Miliar
Apa Itu Mangalsutra dan Maknanya?
India merupakan salah satu negara yang masih mempertahankan tradisi pada ritual pernikahannya yang bersumber dari ajaran agama Hindu. Seperti terlihat pada busana yang dikenakan pengantin, alunan musik yang dimainkan di sepanjang ritual, dan juga tradisi penggunaan mangalsutra pada pengantin perempuan.
Pemberian mangalsutra pertama kali diberikan si pengantin pria kepada pengantin perempuan dalam salah satu sesi upacara pernikahan Hindu yang disebut Mangalya Dharanam. Menurut laman Cendere, mangalsutra itu adalah simbol dari statusnya sebagai seorang wanita yang sudah menikah.
Istilah mangalsutra berasal dari padanan dua kata, yakni ‘mangal’ dan ‘sutra’. Kata ‘mangal’ berarti keberuntungan, dan ‘sutra’ berarti benang. Sehingga mangalsutra berarti benang keberuntungan yang menyatukan jiwa, di mana mereka akan selalu bersama hingga maut memisahkan.
Di hari pernikahan, pengantin pria mengikatkan benang keberuntungan tersebut di leher pengantin wanitanya untuk menandakan bahwa hubungan mereka akan selalu membawa keberuntungan layaknya benang sutera.
Mangalsutra ini harus dikenakan si wanita di sepanjang hidupnya guna menunjukkan cinta dan komitmen yang dimilikinya untuk suaminya. Dan sepanjang istrinya mengenakan mangalsutra, diyakini suaminya akan terlindungi dari nasib buruk atau bahaya.
Orang India Selatan percaya bahwa mangalsutra perlu diikat dalam 3 simpul di mana setiap simpulnya memiliki makna: kesetiaan terhadap suami, pengabdian kepada keluarga, dan pengabdian kepada tuan. Sementara pada negara bagian lain, simpul pertama diikat oleh suami dan dua simpul lainnya diikat oleh saudara perempuan si mempelai pria.
Mangalsutra terdiri dari dua untaian manik-manik hitam dan sebuah liontin. Setelah mangalsutra diberkati, manik-manik hitam itu akan mendapatkan kekuatan ilahi dalam melindungi pasangan yang sudah menikah.
Artikel terkait: 9 Artis Pakai Baju India, Tampil Anggun dan Memesona
Jenis Mangalsutra
Foto: CulturalIndia.net
Penganut kepercayaan Hindu sangat menjunjung tinggi tradisi penggunaan mangalsutra pada pengantin wanita. Tradisi ini berasal berasal dari India Selatan dan diadopsi oleh India bagian Utara. Berikut ini beberapa jenis mangalsutra tergantung dari asal daerahnya:
- India Selatan: Nama dan gaya mangalsutra berubah tergantung pada komunitas dan kastanya. Di sana mangalsutra disebut dengan Thaali atau Thirumangalyam. Bentuknya berupa benang kuning panjang dan liontin emas yang melambangkan Dewi Tertinggi.
- India Utara: Ini versi mangalsutra dengan rantai manik-manik hitam dan liontin emas, yang mana liontinnya disebut Tanmaniya.
- Bengali: Di dalam tradisi pernikahannya tidak ada ritual penggunaan mangalsutra. Yang ada adalah gelang Shakha Paula (gelang keong).
- Marwaris: Sama seperti Bengali, pasangan pengantin tidak memakai mangalsutra. Mereka mengenakan perhiasan pada umumnya karena sudah menganut budaya pop.
Manfaat Kesehatan Memakai Mangalsutra
Foto: Culturalindia.net
Banyak orang mengasosiasikan mangalsutra dengan adat atau tradisi, padahal tujuan dari penggunaan mangalsutra lebih dari pada itu. Budaya Hindu menekankan penggunaan mangalsutra yang terbuat dari emas murni oleh karena emas murni memiliki sejumlah khasiat penyembuhan.
Emas murni, menurut Ayurveda (ilmu pengetahuan India kuno), disebut-sebut sangat penting dalam meningkatkan kesehatan jantung. Jika emas menyentuh kulit, akan tercipta tarikan gelombang kosmik dari lingkungan yang membantu fungsi jantung. Gelombang ini juga dianggap membantu menjaga hubungan yang bahagia dan sehat antara suami dan istri.
Manfaat kesehatan lainnya dari memakai mangalsutra adalah:
- Membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
- Aliran darah menjadi lebih lancar.
- Menormalkan tekanan darah.
- Merangsang energi positif pada wanita.
- Menangkal mungkar dan menjaga kesucian pernikahan –dari manik-manik hitam seukuran sawi pada mangalsutra.
Simbol Selain Mangalsutra
Selain mangalsutra, ada tanda lainnya yang juga dipakai pengantin perempuan saat upacara pernikahannya. Yaitu bubuk merah yang ditorehkan di belahan rambut pada bagian keningnya. Bubuk merah itu dinamakan sindur.
Bubuk tersebut terbuat dari vermilion. Menurut kepercayaan Hindu, warna merah merupakan warna kekuasaan, sementara vermilion adalah simbol dari energi perempuan Sati dan Parvati.
Dewi Sati adalah simbol dari istri yang berani memberikan nyawanya untuk kehormatan suaminya, sedangkan Dewi Parvati diyakini memberikan keberuntungan abadi seumur hidup.
Sindur juga merupakan simbol kesetiaan seorang wanita kepada suaminya. Di dalamnya ada harapan, sang suami berumur panjang.
Dulu, sebelum menggunakan bubuk vermilion, sindur berasal dari darah pada jari suami. Darah tersebut digunakan sebagai pengikat antar istri dan suami.
Mangalsutra Artis Bollywood yang Mengalami Modernisasi
Layaknya perhiasan lain yang terbuat dari emas, desain dan model mangalsutra sudah menyesuaikan zaman dari masa ke masa. Sekarang sudah banyak wanita yang mengenakan mangalsutra dengan manik-manik yang diganti dengan batu permata atau berlian.
Motifnya juga dibuat gaya yang lebih berkelas dan elegan, misalnya liontin dengan motif bunga, bola, lambang zodiak, atau model lainnya yang mewakilkan kepribadian si pengantin wanita. Seperti beberapa mangalsutra artis Bollywood berikut ini:
Artikel terkait: 13 Tradisi pernikahan India yang penuh ritual dan mitos, no. 11 bikin geleng kepala
1. Mangalsutra Artis Bollywood Katrina Kaif
Foto: Idiva.com
Saat bertunangan, diketahui Vicky Kaushal memberikan Katrina Kaif sebuah cincin dari koleksi Tiffany Soleste berbahan platinum, safir, dan berlian yang harganya sekitar Rs 7,4 lakh atau di atas Rp1,4 miliar.
Dan setelah menikah, Vicky memberikannya mangalsutra dari brand perhiasan Sabyasachi dari koleksi Royal Bengal yang menampilkan dua berlian berukuran besar yang belum dipotong di mana berlian paving yang lebih kecil mengelilinginya. Beberapa laporan mengatakan mangalsutra tersebut bernilai Rs 5 lakh atau sekitar Rp1 miliar.
2. Patralekhaa Paul
Foto: Idiva.com
Patralekhaa Paul sebenarnya orang Bengali sendiri, dan menurut tradisi kampung halamannya, ia tak harus mengenakan mangalsutra. Namun saat pernikahannya, ia mengenakan mangalsutra buatan desainer asal Bengali, Sabyasachi Mukherjee.
Mangalsutra milik Patralekhaa terbuat dari emas 18 karat dan onyx hitam dengan motif harimau Bengal di bagian tengahnya dan lingkaran mutiara kecil di sampingnya.
Meski di dalamnya tidak terdapat berlian dan bukan dari emas 22K, tapi harganya tidak kaleng-kaleng, Bunda, yakni mencapai Rp3,3 miliar.
3. Mangalsutra Artis Bollywood Priyanka Chopra
Foto: Idiva.com
Priyanka Chopra Jonas mengenakan mangalsutra “neo-tradisional” dari brand perhiasan Sabyasachi. Pada mangalsutra Priyanka terdapat empat berlian yang belum dipotong, termasuk berlian besar berbentuk titik air mata.
Harganya? Priyanka memesan mangalsutra ini custom-made di mana harganya pasti sangat sangat mahal!
Artikel terkait: 8 Potret Pernikahan Artis India Varun Dhawan, Mewah dan Meriah!
4. Yami Gautam Dhar Kenakan Mangalsutra Karya Bvlgari
Mangalsutra yang dikenakan Yami Gautam mirip dengan dipakai Priyanka. Mangalsutra itu memiliki onyx hitam dan berlian kecil dan terbuat dari emas 18 karat. Harganya diperkirakan hampir Rp6 miliar. Wow!
5. Mangalsutra Artis Bollywood Sonam Kapoor Ahuja
Foto: Idiva.com
Sonam Kapoor mengenakan mangalsutra yang sangat unik karya desainer Ushita Rawtani. Perhiasan tersebut menampilkan dua simbol dari zodiak dirinya dan suaminya, Anand Ahuja, yaitu Gemini dan Leo. Masing-masing simbol terdapat berlian bundar di tengahnya di mana berlian kecil mengelilinginya. Katanya harganya mencapai 90 lakh Rupee atau sekitar Rp1,8 miliar.
Wah, mahal-mahal sekali harga mangalsutra artis Bollywood ini, ya, Bunda. Namun meski harganya fantastis dan desainnya sangat mewah, mudah-mudahan tidak menghilangkan makna dari mangalsutra itu sendiri, ya. Yakni sebagai simbol cinta abadi, rasa hormat, dan kepercayaan yang dimiliki oleh suami dan istri.
Baca juga:
13 Tradisi Pernikahan India yang penuh Rtual dan Mitos yang Dipercaya
7 Artis Bollywood yang Menikah dengan Pasangan Beda agama
10 Film India Romantis Tentang Pernikahan, Romantis dan Banyak Intrik
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.