Si Kecil Rewel akibat Bibir Kering? Atasi dengan 7 Lip Balm Ini

Si kecil kerap rewel karena bibirnya kering, segera atasi dengan rekomendasi lip balm pilihan berikut ini!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Parents, tak hanya orang dewasa saja, lip balm untuk bayi juga dibutuhkan agar kesehatan bibir mereka tetap terjaga. Ya, tak hanya tubuh dan wajah, tapi bibir perlu dilindungi dari sinar matahari.

Umumnya, SPF dan shea butter yang terdapat di lip balm dapat membantu bibir anak agar tak mudah kering dan pecah-pecah. Selain itu, rutin mengoleskan pelembap bibir dapat melindungi si kecil dari dehidrasi. Jangan bingung, berikut kami rangkum lip balm untuk bayi yang bisa menjadi pilihan Anda!

7 Rekomendasi Lip Balm untuk Bayi

1. Babyganics Lip and Face Balm, Produk Aman Bayi

Dengan warna hijau muda pada kemasannya, produk lip balm ini telah direkomendasikan banyak situs internasional. Bukan tanpa alasan, Babyganics Lip and Face Balm terbuat dari bahan alami dan tumbuhan yang aman bagi bayi.

Orangtua tak perlu khawatir karena produk ini merupakan kombinasi minyak alami campuran ekstrak biji tomat, biiji bunga matahari, cranberry, jintan hitam, dan minyak biji raspberry. Produk ini pun juga diperkaya dengan shea butter dan vitamin E.

Parents juga tak perlu khawatir karena produk ini tidak menggunakan pewarna dan pengharum buatan, sehingga benar-benar aman. Selain itu, produk juga aman digunakan untuk melembapkan pipi dan kulit wajah bayi yang rentan kering. Anda bisa mendapatkannya di sini.

2. Beauty Barn Lip Balm, Mudah Menyerap ke Bibir

Beauty Barn lip balm menjadi produk selanjutnya yang dapat dijadikan pertimbangan. Pasalnya, produk ini mampu menutrisi bibir sehingga terhindar dari kulit kering dan pecah-pecah.

Tak hanya anak, Beauty Barn bisa digunakan segala kalangan usia. Minyak alpukat yang ada efektif menutrisi bibir agar tetap lembap sepanjang hari. Produk satu ini juga mengandung shea butter yang membantu menyembuhkan dan melembapkan bibir akibat terbakar sinar matahari, kering, dan pecah-pecah.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Selain itu, produk ini juga mengandung minyak lavender dan sweet almond oil yang mampu melembapkan dan menyerap dengan cepat ke bibir. Anda bisa mendapatkannya di sini.

Artikel Terkait: 10 Bahan alami ini bantu menghilangkan bibir hitam, mau coba?

3. EVT (Evete Naturals) Lip Balm, Produk Lokal dengan Aroma Khas

Siapa bilang hanya kancah global yang bisa memproduksi lip balm? Berikutnya ada juga lip balm untuk bayi buatan anak bangsa yang terkenal dengan aroma khasnya.

Mengusung konsep natural, lip balm hasil karya brand asal Yogyakarta ini tidak menambahkan bahan kimia sehingga aman bagi anak-anak, bahkan ibu hamil dan menyusui. Kombinasi virgin coconut oil, shea butter, dan minyak almond diformulasi khusus untuk kulit masyarakat yang bermukim di negara tropis dan pemilik kulit cenderung sensitif.

Bagi Anda yang cenderung memilih produk dengan varian rasa tertentu; EVT (Evete Naturals) Lip Balm memiliki 4 varian yang bisa dipilih antara lain chocolate mint, coconut, lemon ginger, dan stroberi. Anda juga tak perlu khawatir karena selain menyehatkan bibir, lip balm ini ramah di kantong yakni seharga Rp 40.000,-.

Anda bisa mendapatkannya di sini.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

4. Lip Smacker, Pelembap Bibir dengan Karakter Lucu

Produk asal Amerika Serikat yang satu ini memiliki seri lip balm khusus yang dapat mengatasi bibir bermasalah bagi anak-anak usia 2-12 tahun dalam seri Kissed Therapy. Di samping menjaga kesehatan bibir, bentuk dan karakter menggemaskan melengkapi produk lip balm ini, serta pilihan rasa yang beraneka ragam.

Lip balm dalam seri ini memiliki SPF 30 untuk melindungi bibir anak dari paparan jahat sinar matahari. Anda dapat memilih rasa stroberi dan eucalyptus mint yang khusus mengobati intensif masalah bibir kering.

Selain seri Kissed Therapy, lip balm yang dibanderol dengan harga Rp 120.000 sampai Rp 200.000 ini juga memiliki koleksi Lip Smacker, yakni karakter yang akan membuat si kecil tak rewel saat bibirnya diobati. Anda bisa mendapatkannya di sini.

5. Lucas Papaw Ointment, Terbuat dari Bahan Alami Khusus

Berbentuk tube yang praktis, Lucas Pawpaw Ointment terbuat dari buah khusus yakni carica papaya yang tumbuh di daratan Queensland, Australia. Ya, buah ini memang serbaguna dan dikenal ampuh melembapkan bibir hingga mencegah ruam popok yang kerap mendera bayi.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Tak hanya membuat bibir anak lembap alami, Bunda bisa mengoleskan produk ini pada bekas luka gigitan serangga untuk menghilangkannya. Aneka manfaat lain dapat Anda peroleh dari produk ini antara lain meringankan luka bakar, kulit melepuh atau terkena goresan, mengurangi gejala eksim, dan dermatitis. Anda bisa mendapatkannya di sini.

Artikel Terkait: 13 Tips Meluruskan Rambut Secara Alami dengan Bahan dari Dapur

6. Sebamed Baby Lip Balm, Efektif Cegah Iritasi Bibir Si Kecil

Produk selanjutnya adalah Sebamed Baby Lip Balm. Merk ini memang tak lagi diragukan, dilengkapi formula lipid complex yang membantu mencegah iritasi akibat air liur, dot maupun udara kering ruangan ber-AC yang menyebabkan masalah bibir kering dan pecah-pecah.

Sebamed Baby Lip Balm pun tidak memiliki rasa, sehingga tidak mengubah rasa makanan yang dikonsumsi si kecil setelahnya. Jika mendapati bibir bayi mulai kering setelah menyusui, oleskan lip balm ini tipis saja di permukaan bibir. Anda bisa mendapatkannya di sini.

7. Smiggle Bubble Lip Balm dengan Kemasan Cantik

Terakhir ada Smiggle Bubble Lip Balm dengan kemasan cantik dan berwarna cerah, sehingga si kecil pasti tertarik melihatnya. Tak hanya kemasan menggoda, produk satu ini cukup ampuh menjaga bibir tetap lembap. Bagi Parents yang berniat mengajak buah hati berkelana ke daerah dingin, produk ini sebaiknya masuk dalam daftar belanja Anda.

Cara menggunakan pun mudah, cukup oleskan lip balm tipis saja, mengingat kandungannya langsung meresap ke bibir dan membuat bibir lebih lembut dan tidak kering. Bila berminat, Anda bisa mendapatkannya di sini.

Parents, itulah deretan lip balm untuk bayi yang patut Anda jadikan pertimbangan. Semoga informasi ini bermanfaat!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Baca Juga : 

Anak Alami Bibir Kering dan Pecah-pecah? Ini 7 Cara Mengatasinya

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan