Hari Raya Idul Fitri menjadi momen yang paling dinanti umat muslim setelah satu bulan penuh berpuasa. Bagi sejumlah selebriti momen ini semakin berharga dengan kehadiran buah hati pertama mereka. Lebaran pertama artis sebagai orang tua membuat perayaan Idul Fitri pada 2022 ini menjadi lebih istimewa.
Merupakan anugerah bagi sejumlah selebriti bisa menjalani bulan Ramadan bersama anak pertama. Mereka pun bisa merasakan pengalaman merayakan Lebaran dengan status baru sebagai orang tua. Siapa saja artis yang merayakan lebaran pertama sebagai orang tua pada tahun 2022? Simak potretnya berikut ini!
9 Potret Lebaran Pertama Artis Sebagai Orang Tua di Tahun 2022
1. Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar
Sumber: Instagram
Pasangan Aurell dan Atta semakin berbahagia dengan kehadiran putri pertama mereka pada 22 Februari 2022 lalu. Pada lebaran pada 2022 ini, keduanya memboyong putri mereka Ameena Hanna Nur Atta ke Singapura untuk merayakan Idul Fitri di sana. Tak hanya bertiga, mereka merayakannya bersama keluarga besar kakek Anang Hermansyah-Ashanty dan Krisdayanti-Raul Lemos.
Artikel terkait : 5 Artis yang Kini Jalani Ramadan Tanpa Kehadiran Orang Tua
2. Lesti dan Rizky Billar
Sumber: Instagram
Kehadiran Baby L dalam rumah tangga Rizky Billar dan Lesti Kejora semakin mewarnai perayaan Idul Fitri 2022 ini. Tampil kompak, ketiganya mengenakan busana berwarna seragam saat Lebaran kemarin. Bahkan bayi bernama lengkap Muhammad Leslar Al-fatih itu mengenakan serban kembaran dengan sang ayah.
3. Pasangan Nikita Willy dan Indra Priawan Juga Menjalani Lebaran Pertama Artis Sebagai Orang Tua
Sumber: Instagram
Artis sinetron Nikita Willy merayakan Hari Raya Idul Fitri 2022 di Amerika Serikat. Lebaran tahun ini juga menjadi pengalaman pertamanya sebagai seorang ibu. Istri Indra Priawan ini baru saja melahirkan anak pertamanya pada Ramadan lalu. Ia memang memilih melahirkan di Los Angeles, California, Amerika Serikat. Nikita melahirkan bayi laki-laki yang diberi nama Issa Xander Djokosoetono.
4. Dimas Anggara
Sumber: Instagram
Dimas Anggara begitu bahagia karena bisa merayakan Lebaran 2022 ini dengan status baru sebagai seorang ayah. Sang istri, Nadine Chandrawinata melahirkan anak pertama mereka pada 22 Februari 2022 lalu. Bayi tersebut berjenis kelamin perempuan yang diberi nama Nadi Djiwa Anggara.
Artikel terkait : 5 Artis Ini Jalani Puasa Ramadan Pertama Sebagai Orang Tua di 2022, Siapa Saja?
5. Ali Syakieb dan Margin Wieheerm
Sumber: Instagram
Ali Syakieb dan Margin Wieheerm resmi menjadi orang tua setelah kelahiran anak pertama mereka pada 1 November 2021 lalu. Anak perempuan mereka bernama Guzelim Aracelli Ali. Kehadirannya melengkapi perayaan Lebaran 2022 keluarga mereka.
6. Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin Menjalani Lebaran Pertama Artis Sebagai Orang Tua
Sumber: Instagram
Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin menyambut kelahiran anak pertama mereka pada 18 Maret 2022 lalu yang berjenis kelamin perempuan. Putri pertama mereka diberi nama Xarena Zenata Denallie Baharudin. Berkat Baby Xarena, pasangan ini pun bisa merasakan Lebaran pertama dengan status baru sebagai orang tua.
7. Kesha Ratuliu dan Adhi Permana
Sumber: Instagram
Kesha Ratuliu melahirkan anak pertamanya pada 12 Desember 2021 lalu. Ia melahirkan bayi laki-laki yang diberi nama Qwenzy Kalandra Putra Permana. Tahun ini, keponakan Mona Ratuliu ini pun merayakan Lebaran sebagai seorang ibu. Begitupun suaminya, Adhi Permana yang merayakan Idul Fitri perdananya sebagai seorang ayah.
8. Dinda Hauw dan Rey Mbayang
Sumber: Instagram
Dinda Hauw dan Rey Mbayan dianugerahi anak pertama pada 20 Juni 2021 yang diberi nama Arshakalif Muhammad Mbayang. Kini, usia anak mereka sudah hampir satu tahun. Pasangan ini sebenarnya akan dikaruniai anak kedua tetapi Dinda mengalami keguguran. Meski demikian, keluarga mereka tetap merayakan Idul Fitri dengan penuh suka cita.
Artikel terkait : 10 Momen Lebaran Artis Bersama Keluarga Tercinta
9. Nathalie Holscher
Sumber: Instagram
Meski telah memiliki anak sambung dari suaminya, Lebaran tahun 2022 ini tetap menjadi pengalaman pertama Nathalie Holscher sebagai orang tua. Nathalie melahirkan bayi laki-laki pada 12 Desember 2021 lalu. Kehadiran Baby Adzam putra pertamanya tak hanya menambah kebahagiaan baginya tetapi juga untuk keluarga sang Sule sang suami.
Itulah deretan selebriti yang merayakan Lebaran perdananya sebagai orang tua. Idul Fitri 2022 tentu menjadi momen yang paling berkesan bagi mereka. Wah, pasti bahagia banget, ya!
***
Baca juga :
11 Artis Ziarah ke Makam Orang Tersayang, Mendoakan Sekaligus Mengenang Sang Mendiang
Usia 42 Tahun. 10 Potret Kinaryosih yang Buktikan Ibu Dua Anak Ini Awet Muda
Makna Lebaran Rasyid Rajasa: Ingin Lebih Dekat dengan Allah SWT
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.