Setinggi 3 Meter, Intip Megahnya Kue Pernikahan Ria Ricis Bak Kastel Negeri Dongeng

Ria Ricis dan Teuku Ryan memotong kue mereka bersama-sama lantas menyantapnya sambil suap-sauapan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Ria Ricis dan Teuku Ryan telah resmi menjadi pasangan suami istri. Keduanya menggelar resepsi pernikahan pada Sabtu (13/11/21) dengan mengusung tema bak negeri dongeng. Dekorasi pernikahan mereka begitu mewah seperti di dalam istana kerajaan. Yang tidak kalah menjadi perhatian adalah kue pernikahan Ria Ricis yang tingginya mencapai lebih dari 3 meter. 

Sebelumnya, Ricis dan Ryan telah melangsungkan akad nikah pada Jumat 12 November 2021 di Hotel Intercontinental Pondok Indah, Jakarta Selatan. Teuku Ryan menikahi adik Oki Setiana Dewi dengan mahar berupa logam mulia seberat 100 gram, kemudian uang tunai senilai Rp179.500.000, dan seperangkat alat salat.

Deddy Mizwar bertindak sebagai wali nikah mewakili pamannya. Beberapa tokoh pun hadir sebagai saksi, seperti Ridwan Kamil dan Ustaz Yusuf Mansur.

Artikel Terkait: Gelar Siraman H-3 Jelang Pernikahan, Ria Ricis Tahan Tangis Saat Minta Restu

Resepsi Pernikahan Ria Ricis Bertema Fairy Tale 

Sumber: Instagram

Bak Cinderella, Ria Ricis mengenakan gaun indah berwarna biru yang berkilauan. Sementara sang suami mengenakan busana biru tua seperti pangeran kerajaan dalam film Disney. 

Resepsi pernikahan mereka benar-benar mengadaptasi pernikahan putri kerajaan dalam negeri dongeng. Perempuan bernama asli Ria Yunita itu bahkan berdansa bersama sang suami dalam pernikahannya.

Ruangan didekorasi dengan bunga-bunga warna merah muda, putih, dan biru muda. Lampu-lampu kristal yang menggantung di beberapa sudut langit-langit memperkuat kesan istana negeri dongeng. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kue Pernikahan Ria Ricis Berbentuk Kastel Setinggi 3 Meter

Sumber: YouTube MNCTV Official

Selaras dengan tema resepisnya, kue pernikahan Ria Ricis juga bertema Fairy Tale. Kue tersebut berbentuk kastel megah persis istana di negeri dongeng.

Bentuknya sangat besar bahkan tingginya menjulang ke langit-langi dan disebut-sebut mencapai tiga meter. Kue tersebut didominasi warna putih dan warna biru tua pada bagian atapnya. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Pada bagian depan terdapat miniatur Ria Ricis dan Teuku Ryan lengkap dengan kereta kencananya. Beberapa sisinya juga dihiasi bunga-bunga berwarna pink yang menambah kesan mewah.

Kue tersebut juga mendapatkan pencahayaan yang baik sehingga menyempurnakan kesan megah yang bersinar. 

Artikel Terkait: Sah! Ria Ricis dan Teuku Ryan Resmi Menikah, Jumlah Mahar punya Makna Khusus

Pemotongan Kue Pernikahan Ria Ricis 

Sumber: YouTube MNCTV Official

Prosesi pemotongan kue pernikahan Teuku Ryan dan Ria Ricis berlangsung sangat manis berbalut adegan romantis. Seperti yang tampak dalam tayangan YouTube MNCTV Official, Ria Ricis dan Ryan berdiri di samping kue mereka.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Terlihat tinggi kue pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan jauh melampaui tubuh mereka. Sampai-sampai keduanya memerlukan bantuan pisau khusus dengan gagang panjang bak pedang untuk memotongnya. 

Suap-suapan 

Sumber: YouTube MNCTV Official

Sudah menjadi tradisi setelah memotong kue pernikahan, kedua mempelai akan menyantapnya bersama-sama. Begitu pun Ricis dan Ryan yang saling menyuapi kala mencicipi kue pernikahan mereka yang megah.

Rona kebahagiaan terpancar di wajah keduanya saat prosesi tersebut berlangsung. Uniknya, keduanya saling menyuapkan kue sambil berjongkok. Pun tampak menjunjung adab dalam Islam yang menganjurkan untuk duduk saat makan. 

Artikel Terkait: Bridesmaid Bongkar Suvenir Akad Nikah Ria Ricis, Isinya Mengejutkan!

Kejutan Surat Cinta yang Membuat Ricis Malu-Malu

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber: Instagram

Usai menyantap kue bersama, Teuku Ryan memberikan kejutan romantis untuk sang istri. Pria berdarah Aceh itu membacakan surat cinta untuk Ricis di hadapan kue pengantin mereka.

Dalam suratnya Ryan menceritakan perjalanan cintanya dengan Ricis. Ia mengungkapkan cintanya semakin tumbuh kala keduanya mengenal lebih dekat dan banyak menghabiskan waktu bersama.

“Sejak pertama kali aku mengenal di Aceh, enggak ada yang berbeda dari rasa ini. Tak ada yang berbeda dari apa pun semua tentang kita, layaknya seorang teman yang biasa. Namun rasa ini mulai tumbuh berbeda dari biasanya setelah kita saling mengenal,” ujar Teuku Ryan dalam  YouTube MNCTV Official. 

Ia pun mengungkap kesan-kesan perkenalannya dengan sang Ricis hingga keduanya telah menjadi pasangan suami istri saat ini. Sementara Ricis mendengarkannya dengan malu-malu dan bahagia. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kue pernikahan bukan sekadar dekorasi dalam sebuah resepsi, tetapi memiliki makna yang mendalam. Kue terbuat dari bahan-bahan dasar seperti telur, tepung, dan gula yang akan terasa enak setelah bersatu dan diolah. Begitu pula pernikahan mereka yang akan bahagia setelah bersama dan mengolahnya dengan cinta. 

Baca Juga: 

Isi Perjanjian Pranikah Ria Ricis dan Teuku Ryan, Soal Keluarga Hingga Konten YouTube

5 Souvenir Pengajian Artis indonesia Jelang Pernikahan, Elegan dan Eksklusif!