Keluarga pasangan artis Kimberly Ryder dan Edward Akbar kini tengah berbahagia. Pasalnya, Kimberly Ryder baru saja melahirkan anak kedua pada Hari Jumat, 20 November 2020. Diketahui anak kedua Kimberly dan Edward berjenis kelamin perempuan.
Kabar bahagia itu pertama kali diumumkan oleh Edward Akbar di Instagramnya pada 20 November 2020. Edo, sapaan akrab suami Kimberly Ryder, mengunggah foto bersama istri dan anak keduanya. Dalam balutan kain jarik, terlihat Kimberly tersenyum manis dan tetap tampil cantik pasca melahirkan. Sementara Edo menggendong sang buah hati dalam bedongan.
Foto: Instagram/edward_akbar
Pada postingan tersebut, Edo mengucapkan syukur karena anak keduanya terlahir sehat dan sempurna. Ia juga menyebutkan nama sang bayi yang cantik tersebut.
“Alhamdulillah telah lahir sehat dan sempurna anak kedua kami, hari ini tanggal 20.11.2020, Aisyah Moonlight Akbar,” tulis Edward pada keterangan foto.
Edo juga memuji sang istri karena telah berjuang selama persalinan dan menjadi ibu yang hebat.
Pokoknya Momma @kimbrlyryder top banget deh, salute. We love you Momma,” sambungnya.
Sederet rekan artis dan warganet pun memberi selamat kepada Edo dan Kim di kolom komentar.
“Congratss yaaa @edward_akbar @kimbrlyryder kapan boleh dong ketemu mau lihat keponakan-keponakan om Rassya,” tulis Teuku Rassya.
“Congrats Do.. smoga sehat selalu babynya dan ibunya.. dan kelak menjadi anak yg selalu membanggakan kedua orang tua aminn,” komentar kerabat Edo, @ary0777.
Artis senior Widyawati juga ikut memberi selamat kepada mereka; “Alhamdulillah Congrats @edward_akbar & @kimbrlyryder.”
Kimberly Ryder Melahirkan di Tanggal Cantik untuk Kedua Kalinya
Foto: Instagram/kimberlyryder
Melahirkan anak kedua di tanggal cantik, rupanya ini bukan kali pertama bagi Kimberly Ryder. Sebelumnya, artis berdarah blasteran Inggris dan Padang itu juga melahirkan di tanggal cantik saat kelahiran anak pertamanya.
Hebatnya lagi, Kimberly melahirkan secara normal dan sama sekali tidak merencanakan memilih tanggal cantik untuk persalinan. Semuanya terjadi atas seizin Allah. Hal itu dingkapkannya melalui postingan di Instagram.
“My beautiful little lady, Aisyah Moonlight Akbar.
Tanggal-tanggal cantik yang tidak di rencanakan. Lahir normal tanpa bantuan induksi dan tanpa pilihan tanggal caesar… Anak pertama laki-laki lahir pada tanggal 19.11.19 dan anak kedua perempuan lahir pada tanggal 20.11.20. Memang rencana Allah paling keren…,” tulis Kimberly di postingan Instagramnya.
Kimberly juga menceritakan tentang pengalamannya kontraksi saat persalinan anak pertama dan anak kedua yang jika disambung-sambungkan sama dengan tanggal pernikahannya. Tak lupa, ia mengucapkan terima kasih atas doa dari keluarga, sahabat, dan juga penggemarnya.
“Anak pertama dari kontraksi sampai lahir 26 jam dan anak kedua 8 jam. Sama seperti tanggal pernikahan kami 26.08. (Bisa aja ah emaknya nyama-nyamain!)
Terima kasih semua atas doa-doanya yang indah. ,” lanjutnya.
Dari postingan tersebut pula diketahui Kimberly Ryder langsung pulang ke rumah hanya berselang empat jam setelah melahirkan. Wah, benar-benar ibu yang hebat ya, Parents?
“Picture taken by @alfardzs @nadidudidam at home, 24 hours after her birth. (Pulang dari bidan 4 jam setelah melahirkan. Record beaten!).
Arti Nama Anak Kedua Kimberly Ryder dan Edward Akbar
Foto: Instagram/kimberlyryder
Kimberly dan Edo memberi nama anak kedua mereka Aisyah Moonlight Akbar. Nama yang terdengar indah dan cantik, sesuai dengan sang pemilik nama. Kira-kira apa arti nama ana kedua Kimberly Rydey ini?
- Aisyah adalah nama Islami yang diambil dari Bahasa Arab yang memiliki makna kehidupan. Nama Aisyah atau Aishah juga berarti perempuan yang feminin. Aisyah juga merupakan nama salah satu istri Rasulullah Muhammad SAW yang paling muda dan terkenal cerdas.
- Moonlight dalam Bahasa Inggris artinya cahaya bulan (moon: bulan, dan light: cahaya/sinar).
- Akbar adalah nama belakang dari sang Ayah, Edward Akbar. Dalam Bahasa Arab, nama akbar memiliki makna besar, agung, mulia, dan dihormati.
Jika disambung, nama Aisyah Moonlight Akbar bisa diartikan sebagai anak perempuan yang feminin yang bersinar cantik seperti bulan dan bersifat mulia. Arti namanya juga tak kalah indah ya, Parents?
Selamat untuk Kimberly dan Edo atas kelahiran putrinya, Aisyah!
Baca juga:
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.