Cek 10 Kesalahan Memakai Serum yang Membuatnya Menjadi Tidak Bekerja

Agar mendapatkan efek sesuai klaim serum, kamu perlu menggunakannya dengan benar.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Serum adalah sebuah produk skincare yang memiliki banyak manfaat untuk kulit wajah. Beberapa manfaat serum yang umum meliputi untuk mengurangi garis halus pada wajah, mencegah penuaan dini, menghilangkan bekas jerawat dan lain-lain. Walaupun memiliki segudang manfaat, beberapa orang tidak merasakan manfaat dari serum karena melakukan kesalahan ketika memakai serum. Bagi mereka yang salah mengaplikasikan, serum membuat kulit wajah menimbulkan masalah yang baru. 

10 Kesalahan Memakai Serum

Memakai serum dengan benar dapat membuat kulit wajah lebih sehat. Selain itu, ada banyak efek yang bisa kamu rasakan ketika kamu memakai serum dengan benar. Klaim-klaim yang dijanjikan produk serum tersebut akan kamu rasakan dalam beberapa kali setelah pemakaian rutin. Agar mendapatkan efek yang baik untuk kulit wajah, yuk kenali berbagai kesalahan memakai serum yang membuatnya menjadi tidak bekerja dengan maksimal. 

1. Menggunakan Serum yang Tidak Sesuai Kebutuhan

Sumber: Pexels

Kesalahan memakai serum yang pertama adalah kamu cenderung menggunakan serum yang tidak sesuai dengan kebutuhan kulit wajah. Saat ini, varian serum memang sangat beragam, semua permasalahan kulit bisa diatasi dengan menggunakan serum dengan berbagai kandungan.

Ada baiknya, kenali terlebih dahulu permasalahan kulit kamu, lalu kamu dapat riset mengenai kandungan apa yang cocok digunakan untuk mengatasi permasalahan kulit wajah kamu.

Setelah itu, kamu bisa mencari serum dengan kandungan pilihan kamu. Dengan begitu, dijamin kamu dapat merasakan manfaat dari serum untuk mengatasi permasalahan kulit wajah yang kamu alami. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

2. Mencampurkan Serum dengan Kandungan yang Tidak Sesuai

Sumber: Pexels

Permasalahan kulit yang dimiliki seseorang terkadang tidak hanya satu. Dengan begitu, biasanya ada keinginan untuk mencampurkan beberapa kandungan pada skincare menjadi satu untuk mengatasi masalah tersebut. Namun, dalam menggunakan serum, sebaiknya kamu hanya menggunakan tiga serum dalam satu waktu yang sama.

Kandungan serum pun tidak bisa asal campur. Misalnya, serum dengan kandungan retinol tidak dapat digunakan secara bersama dengan serum berbahan AHA/BHA. Apabila kamu menggunakan keduanya bersamaan, maka kulit wajah kamu akan mengelupas dan mengalami iritasi. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: 10 Brand Skincare Lokal Terbaik Indonesia di 2022, Cek! 

3. Mengabaikan Aturan Pakai

Sumber: Pexels

Kesalahan selanjutnya adalah mengabaikan aturan pakai serum yang biasanya tertera pada kemasan. Setiap skincare, tentu memiliki aturan dan cara pakai yang berbeda. Antara produk satu dengan produk lainnya tidak bisa disamakan aturan pakainya.

Agar mendapatkan hasil yang maksimal, jangan lupa untuk selalu membaca aturan pakai yang tertera pada kemasan serum. Hal tersebut tentu berpengaruh terhadap efek yang akan kamu dapatkan selama menggunakan serum tersebut. Misalnya, beberapa serum memiliki aturan pemakaian satu minggu dua hari, akan menimbulkan efek negatif apabila kamu memakai serum tersebut setiap hari. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

4. Tidak Konsisten

Sumber: Pexels

Tidak konsisten merupakan sebuah kesalahan yang biasanya dilakukan banyak orang juga. Konsistensi menggunakan serum merupakan salah satu kunci untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Biasanya, seseorang hanya ingin mendapatkan hasilnya saja, tanpa mau rutin dan konsisten menggunakan produk skincare.

Dengan begitu, tak jarang juga banyak orang yang selalu menginginkan hasil terbaik dalam waktu kurang dari seminggu. Padahal, untuk mendapatkan klaim yang tertera pada produk serum tersebut, butuh waktu dan tidak instan. 

5. Salah Urutan Memakai Serum

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber: Pexels

Dalam menggunakan skincare terkadang kamu keliru terkait urutannya. Agar produk-produk skincare berfungsi dengan baik, maka kamu perlu untuk menerapkan beberapa langkah yang tepat dalam menggunakan skincare.

Urutan skincare untuk pagi hari dimulai dengan mencuci muka menggunakan face wash, lalu mengaplikasikan toner, serum, pelembab dan jangan lupa untuk gunakan sunscreen.

Sedangkan untuk urutan skincare malam, kamu dapat mencuci muka terlebih dahulu menggunakan face wash, dilanjutkan dengan exfoliant, lalu toner, serum dan terakhir pelembab. 

Baca juga: 10 Kandungan Skincare dan Manfaatnya, Cari Tahu Sebelum Membeli 

6. Tidak Menggunakan Sunscreen Setelah Memakai Serum

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber: Pexels

Bila kamu menggunakan serum dalam urutan skincare di pagi hari, jangan lupa untuk menutup rangkaian skincare kamu dengan menggunakan sunscreen. Beberapa serum dengan kandungan vitamin C akan rusak jika digunakan langsung tanpa ditutup dengan sunscreen.

Sinar matahari nantinya yang akan membuat serum tersebut tidak bekerja. Apabila hal tersebut terjadi, biasanya wajah kamu akan cenderung berwarna merah dan lebih. Maka dari itu, pastikan untuk selalu menggunakan sunscreen pada saat melakukan aktivitas di pagi hari dan siang hari ya! 

7. Menggunakan Skincare Lain Saat Serum Belum Menyerap

Sumber: Pexels

Apabila kamu sedang mengaplikasikan produk-produk skincare, pastikan untuk menggunakannya dengan sabar. Setiap lapisan skincare yang digunakan berdasarkan urutannya, harus menyerap terlebih dahulu sebelum ditimpa dengan produk skincare urutan selanjutnya.

Kesalahan yang sering terjadi adalah menggunakan skincare lain sebelum serum yang dipakai terserap dengan sempurna. Pastikan untuk memberi jarak 1 hingga 2 menit untuk lanjut ke penggunaan produk skincare selanjutnya. Hal tersebut dilakukan untuk memastikan bahwa serum dan produk skincare lainnya telah terserap dengan baik. 

Artikel terkait: 8 Skincare untuk Pria Rekomendasi du 2022, Kulit Terawat dan Sehat 

8. Memakai Serum Ketika Keadaan Kulit Wajah Kering

Sumber: Pexels

Memakai serum ketika keadaan kulit wajah kering juga termasuk kedalam kesalahan memakai serum. Penggunaan serum sebaiknya diaplikasikan dalam keadaan kulit wajah yang lembab.

Hal tersebut dikarenakan kulit wajah yang lembab akan lebih mudah menyerap serum dan memberikan hasil yang maksimal. Sebelum menggunakan serum, disarankan untuk memakai toner atau essence terlebih dahulu yang memiliki tekstur lebih cair dibandingkan dengan serum. 

9. Tidak Memakai Pelembab Setelah Memakai Serum

Sumber: Pexels

Selain sunscreen, pelembab juga salah satu hal yang penting untuk digunakan setelah menggunakan serum. Jika kamu memakai serum pada urutan skincare pagi, maka pelembab dapat digunakan setelah serum lalu dilanjutkan dengan menggunakan sunscreen.

Sedangkan bila kamu menggunakan serum di urutan skincare malam, kamu bisa menggunakan pelembab untuk akhir dari rangkaian skincare kamu. Dengan begitu, efek yang diberikan oleh kandungan serum menjadi jauh lebih maksimal. 

10. Takaran Serum yang Dipakai Terlalu Banyak

Sumber: Pexels

Kesalahan memakai serum yang terakhir adalah terkait takaran serum. Beberapa orang berpikir semakin banyak menggunakan serum di kulit wajah, maka efek dari klaim serum tersebut dapat dirasakan secara cepat. Namun, nyatanya cara kerjanya tidak seperti itu.

Dengan takaran serum yang berlebihan, justru akan menimbulkan beberapa efek yang tidak diinginkan. Salah satu contohnya adalah iritasi yang terjadi pada kulit wajah.

Baiknya, pakai serum dengan takaran seperti sebutir kacang polong. Bila ingin hasil yang terbaik, kamu juga bisa untuk mengikuti instruksi dan aturan pemakaian serum yang biasanya tertera pada kemasan serum. 

Demikian informasi mengenai kesalahan-kesalahan memakai serum yang menghambat kandungan dalam serum bekerja. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi kamu yang sedang mempelajari seputar cara menggunakan skincare dengan benar. 

Baca juga:

9 Tips Memilih Skincare yang Aman untuk Remaja, Parents Wajib Tahu! 

Skincare Kadaluarsa, Ini Efeknya bagi Kulit jika Digunakan 

7 Skincare untuk Anak 12 Tahun, Rekomendasi di 2022 

Penulis

Alifah