Baru Saja Menang Gugatan, Segini Kekayaan Johnny Depp!

Kekayaan Depp digadang-gadang melebihi sang mantan istri, Amber Heard. Seberapa banyak?

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Para pencinta film pasti sangat kenal dengan sosok Johnny Depp. Aktor kelahiran Kentucky ini memang tengan menjadi sorotan karena selisih dengan mantan istrinya, Amber Heard. Kekayaan Johnny Depp pun menjadi salah satu pencarian media, karena baru saja aktor tersebut menang di persidangan atas Amber Heard.

Dalam perkembangan terbaru tentang persidangan tersebut,Johnny Depp memenangkan tiga klaim yang ia ajukan melawan Amber Heard, terkait kolom yang dibuat sang aktris di Washington Post pada 2018. Juri menyatakan sang aktor bisa mendapat ganti rugi sebesar USD 15 juta.

Namun Amber Heard hanya harus membayar USD 10,35 juta saja, karena ada batasan soal ganti rugi dalam hukum yang berlaku di Negara Bagian Virginia, tempat kasus ini disidangkan. Di sisi lain, Amber Heard juga memenangkan satu dari tiga klaim gugatan balik yang ia berikan terhadap Johnny Depp.

Bintang Aquaman tersebut mendapat ganti rugi sebesar USD 2 juta, karena Johnny Depp dinilai melakukan fitnah dalam satu dari tiga tuduhan. Lantas berapa ya kira-kira kekayaan Johnny Depp dalam hitungan bersih, Parents?

Berikut ini penjelasannya.

Artikel terkait: 8 Sumber Kekayaan Atta Halilintar, Tak Hanya Jadi Youtuber

Mengulik Kekayaan Johnny Depp

Seperti yang telah diketahui bahwa Johnny Depp adalah salah satu aktor papan atas Hollywood. Depp telah menempuh perjalanan panjangnya di industri perfilman sejak debutnya dalam film horor Nightmare on Elm Street.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kemudian, pada tahun 1984 dan menjadi terkenal dari penampilannya dalam film Edward Scissorhands karya Tim Burton.

Sebagai idola remaja dari penampilannya di 21 Jump Street, ia menghasilkan USD 45.000 atau Rp. 654 juta per episode acara pada tahun 1987 silam.

Tetapi sejak kehadirannya di franchise Pirates of the Caribbean, gaji pokoknya untuk film mencapai lebih dari USD 20 juta atau Rp. 290,7 miliar, Parents.

Selain itu, Depp juga dilaporkan memperoleh total USD 300 juta atau Rp, 4,3 triliun untuk tampil di lima film Pirates, dan dibayar USD 68 juta (Rp 988,4 miliar) untuk memerankan Hatter di Alice in Wonderland, menurut surat kabar Inggris, Telegraph.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Meskipun dikeluarkan dari serial film Fantastic Beasts pada tahun 2020, Depp bahkan masih mendapat USD 16 juta (Rp 232,4 miliar) setelah syuting hanya satu adegan.

Artikel terkait: Kasus Johnny Depp Lawan Amber Heard, 5 Selebriti Hollywood Ini Dukung Sang Aktor

Sempat Mengatakan Tengah Berada dalam Kebangkrutan

Sumber Instagram @johnnydepp

Terlepas dari penghasilan jutaan dolarnya, Depp juga mengeluarkan uang cukup banyak dalam jumlah besar. Dari biaya hukum berkelanjutan, penyelesaian perceraian jutaan dolar dengan Amber Heard.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Pada 2017, Depp mengajukan gugatan senilai 25 juta dolar AS (sekitar Rp 362 miliar) terhadap TMG yang dijalankan oleh mantan manajer bisnisnya.

Depp juga menuduh mereka mencuri 650 juta dolar AS (sekitar Rp 9,4 triliun) darinya. Kauss tersebut membuatnya berhutang pajak 100 juta dolar AS (Sekitar Rp 1,4 triliun), dan menurut pengakuannya pada Rolling Stone, dia ada di ambang kebangkrutan.

Pada akhirnya, kedua belah pihak sepakat menyelesaikan kasus itu, tapi detailnya tidak pernah dirilis. Belum lagi kapal pesiar yang dibeli senilai 18 juta dolar AS (sekitar Rp 260 miliar) yang kemudian dia jual ke J.K. Rowling.

Depp juga harus membayar 5 juta dolar AS (sekitar Rp 72 miliar) di tahun 2005 untuk sebuah meriam yang digunakan untuk meledakkan abu mendiang temannya Hunter S. Thompson di Aspen, Colorado.

Depp mengatakan kepada majalah Rolling Stone bahwa dia “tidak tahu tentang uang atau jumlah uang“, tetapi sebagian besar dari nominal yang hilang dihasilkan dari franchise Pirates of the Caribbean saja. Belum termasuk uang yang dimenangkan atas gugatan terhadap Amber Heard.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Maka, di tahun 2022 ini menurut Celebrity Net Worth, total kekayaan bersih Johnny Depp diperkirakan mencapai 150 juta dolar AS (sekitar Rp 2,1 triliun).

Itu dia Parents penjelasan kekayaan Johnny Depp yang dijabarkan secara sederhana melalui Celebrity Net Worth.

Baca juga:

Wajib Bayar Ganti Rugi, Berapa Jumlah Kekayaan Amber Heard?

10 Atlet Terkaya di Indonesia, Kekayaannya Fantastis!

Mengulik Sumber Kekayaan Elon Musk, Berhasil Geser Bill Gates

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan