Nama Wirda Mansur kembali menjadi pembicaraan banyak orang lantaran beredarnya sebuah foto yang berisikan deretan keinginan yang ingin ia capai dalam kurun waktu 10 tahun kedepan. Keinginan Wirda Mansur, anak dari Yusuf Mansur ini membuat banyak orang tercengang.
Intip Keinginan Wirda Mansur 10 Tahun Mendatang
Berita yang awalnya kembali merebak di Twitter bermula ketika seseorang mengirimkan tangkapan layar keinginan Wirda Mansur tersebut. Akun Twitter dengan nama pengguna @doubleonek , mengirimkan tangkapan layar yang semula ia temukan di platform Quora.
Foto tersebut berisi aneka keinginan yang ingin dicapai Wirda Mansur, yang notabene putri dari Yusuf Mansur. Daftar panjang tersebut memantik komentar.
(Sumber: Instagram/wirda_mansur)
- Namatin Quran sampai akarnya
- Hafal 10.000 hadits
- Bisa 20 bahasa, lancar
- Lulus Oxford, terbaik
- Tamu kehormatan di White House
- Keliling semua negara
- Omset perusahaan tembus 100 T
- Penghasilan 100 M sehari
- Punya rumah di atas 30 M
- Beli 100 private jet
- Berangkatin orang umroh/haji
- Nikah sama dia
- Punya 1000 perusahaan besar
- Gaji paling kecil di perusahaan gue, 15 juta
- Punya sekolah gede di 5 benua
- Tamu kehormatan di TED
- Masuk di 30 under 30 Forbes
- Jadi wanita muslim tersukses dan kaya
- Borong Lamborghini sama Ferrari
- Jadi orang penting di Univ terbaik dunia
- Jadi orang penting di Indonesia
- Punya 1000 buku sendiri
- Punya aviation sendiri
- Punya lapangan, bandara sendiri
Artikel terkait: 5 Prestasi Wirda Mansur, Hafal Quran hingga jadi Direktur di Usia Muda
Awal Mula Jadi Trending
Asal mula beredarnya tangkapan layar daftar keinginan Wirda Mansur berawal dari sebuah unggahan di media Quora. Akun dengan nama pengguna ‘Ghina Syarifah’, tersebut menjelaskan bahwa daftar keinginan itu ia dapat dari tangkapan layar Instagram Story Wirda Mansur.
“Waktu itu sempet nyimpen screenshot dari story Wirda Mansur di IG tentang impian dia 10 tahun yang akan datang. Seketika langsung mikir dia mimpi udah sejauh itu, sedangkan aku ya gitu lah jadi insecure ngeliatnya :’).
Tapi bisa juga sih dibuat motivasi, karena gaada yang salah dengan impian bahkan kalau bisa mimpi setinggi mungkin. Karena ga ada yang ga mungkin di dunia ini”, demikian penuturan Ghina.
Itulah yang ditulis oleh Ghina Syarifah dalam Quora. Ia pun menyertakan tangkapan layar yang ia ambil dari Instagram story Wirda Mansur. Unggahan inilah yang disebarkan di Twitter oleh nama pengguna @doubleonek. Lalu, namanya pun kembali trending.
Usai viral, ragam komentar pun bermunculan. Tak sedikit netizen yang mendukung, wajar seseorang memiliki mimpi. Tidak sedikit pula yang mencibir bahwa keinginan Wirda ini terlalu mengada-ngada bahkan cenderung halu.
Artikel terkait: Dijodohkan dengan Putra Syekh Ali Jaber, Wirda Mansur: “Dia Berhak Mendapatkan yang Terbaik”
Bukan Kali Pertama Jadi Trending Topic
Perihal ini bukanlah yang pertama kalinya membawa nama Wirda Mansur menjadi topik pembicaraan. Pada Februari akhir kemarin, nama Wirda Mansur trending di Twitter karena diduga berbohong pada profil LinkedIn miliknya.
Sebuah akun dengan nama pengguna @strawbeelly di Twitter membuat unggahan yang berisikan ketidak konsistenan informasi yang diberikan oleh Wirda pada Instagramnya dengan akun LinkedIn yang diduga miliknya.
“Sorry I have to day this, Wirda Mansur is totally a liar. Di linkedin nulis kuliah di Oxford, di highlight qna beda lagi, dan faktanya kuliah di univ bapanya dewe” – @strawbeelly pada 21/04/2022.
Unggahan itu disertai dengan tangkapan layar di LinkedIn dengan nama pengguna ‘Wirda Salamah Ulya’, foto kedua berisikan tangkapan layar sorotan Instagram yang berisikan Wirda menjawab pertanyaan seseorang ‘S1 dimana jurusan apa? Dan S2 dimana jurusan apa?’
Jawabnya ‘S1 di UoB, jurusan Business Enterprise. S2 beloman shay, doakeun ya semoga sampe ke S2, dst,’
Foto ketiga merupakan tangkapan layar data Wirda Mansur pada database pddikti.kemendikbud.go.id, yang mengungkapkan bahwa Wirda adalah peserta didik yang belum yang lulus dan masih aktif berkuliah di Institut Daarul Qur’an Jakarta, yang merupakan milik ayahnya sendiri, Yusuf Mansur.
Atas pemberitaan ini, Wirda pun banyak dikatakan berbohong dan tidak jujur dalam memberitahukan informasi yang ditampilkannya dipublik.
Artikel terkait: Asri, Inilah 7 Potret Rumah Ustadz Yusuf Mansur Dipenuhi dengan Pepohonan
Wirda Mansur Berikan Klarifikasi
Mengenai namanya yang trending pada bulan Februari lalu, Wirda pun melakukan konfirmasi akan berita yang beredar di Instagramnya pada Minggu (27/2/2022).
Dikutip dari Bisnis.com, Wirda Mansur mengaku bahwa dirinya tak berkuliah di Oxford University. Juga yang membuat profil LinkedIn atas namanya itu dilakukan oleh stafnya.
“Tahun 2017, itu dalam keadaan belom selesai SMA ya, gue ambil IB di Oxford. Nah, sampai disini tricky, itu IB bukan kuliah tapi setara sama SMA. Sama aja kalau mau lulus SMA ngambil IB. Gue ambil programnya juga gak sampai selesai” ujarnya.
“(yang buat LinkedIn), salah satu staf. Ada kesalahpahaman kalau gue lulusan Universitas Oxford,” lanjutnya lagi. Parents, banyak juga yah perdebatan yang disebabkan oleh Wirda Mansur. Kalau jadi Wirda, harus banyak-banyak klarifikasi, nih…
Baca juga:
Fakta dan Kronologi Ustaz Yusuf Mansur yang Viral karena Marah-Marah
Ustaz Yusuf Mansur Positif COVID-19, Sang Putri Ceritakan Kronologinya
6 Artis Luncurkan Token Kripto, Mulai dari Anang Sampai Syahrini!
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.