Autism Spectrum Disorder (ASD) atau yang lebih kita kenal dengan autiseme merupakan gangguan perkembangan saraf. Dimana hal ini bisa mempengaruhi kemampuan anak dalam berkomunikasi, berinteraksi, serta berperilaku.
Yang perlu Parents pahami, autisme bukanlah penyakit melainkan sebuah kondisi dimana penyandangnya memiliki gangguan pada kerja otak. Selain autisme, sindrom Asperger, sindrom Heller, dan gangguan perkembangan pervasif (PPD-NOS) juga termasuk dalam kategori ASD.
Anak autis sering kali kesulitan untuk memahami orang lain dan mengekspresikan dirinya. Selain itu, mereka juga mungkin memiliki kendala saat belajar karena keterampilan mereka tidak berkembang secara merata.
Contohnya, ada anak autis yang sulit dalam berkomunikasi tapi mereka sangat baik dalam mengingat atau bermain musik.