Suami, ayah atau saudara Anda merokok? Jika Anda memang sayang mereka, kirimkan video iklan anti rokok persembahan Yayasan Jantung Indonesia ini di akun medsos mereka.
Baca juga : 10 Bahaya Rokok yang Anda Sebarkan ke Anak-anak Anda
Merokok memiliki dampak yang negatif bagi kesehatan. Selain berbahaya untuk perokok, zat yang dihasilkan dari asap rokok juga berbahaya bagi orang yang ada di sekitarnya. Meskipun dampak merokok sudah tertulis dalam kemasan dengan jelas, namun masih banyak orang yang tetap merokok. Berbagai iklan anti rokok dibuat dengan unik untuk menyadarkan orang yang merokok. Seperti halnya video anti rokok yang diunggah di Youtube, berikut ulasannya.
Video Unik Untuk Mencegah Orang Merokok
Berdasarkan video yang diunggah oleh akun Yayasan Jantung Indonesia ini, Anda bisa melihat cara unik untuk mencegah orang merokok. Video dengan durasi 30 detik ini, awalnya memperlihatkan jalanan yang ramai dikunjungi orang. Disitu terlihat berbagai aktivitas orang mulai dari jualan, memotong rambut, hingga melukis. Banyak orang yang berlalu lalang ke sana kemari sesuai dengan keperluannya masing masing.
Selajutnya terlihat seorang laki laki menggunakan kemeja biru berjalan sambil mengeluarkan bungkus rokok yang ada di sakunya. Laki laki tersebut kemudian mengeluarkan rokok yang ada di kemasan bersamaan dengan korek api. Selanjutnya dia hendak menghidupkan korek api untuk menghisap rokok. Namun orang di sekitar yang menyadari aksinya tersebut segera menghentikan aktivitas dan berbondong bondongg mendekatinya.
Mungkin bagi Anda yang pertama melihat video ini akan terheran heran, apa yang sebenarnya akan dilakukan orang disekitarnya. Ekspresi panik dari orang sekitar tentunya juga membuat orang yang menonton video tersebut ikut panik. Setelah dekat dengan orang yang hendak merokok tersebut, mereka denga cepat membacakan surat Yasin. Hal ini mengundang tanda tanya di dalam pikiran orang yang sedang merokok tersebut.
Pembacaan Al-qu’an berupa surat Yasin biasanya dilakukan oleh orang Islam ketika ada orang lain meninggal dunia. Bagi Anda yang mendengarkan surat ini dibacakan tentunya juga merasa merinding. Orang yang hendak merokok tersebut akhirnya tidak jadi merokok karena orang yang ada di sekitarnya membacakan surat Yasin, bahkan ada beberapa yang menangis. Apalagi di hadapannya adalah pak ustadz yang sedang memakai baju koko dan peci.
Dia mengembalikan rokok tersebut pada kemasannya hingga akhirnya orang yang ada di sekitarya kembali bubar. Namun, ketika mereka sudah agak menjauh dia mengeluarkan rokok lagi dan hendak menghidupkan korek. Sayangnya, orang yang ada di sekitarnya kembali lagi dan membacakan surat Yasin. Hingga akhirnya dia kembali menghentikan aksinya tersebut.
Merokok Dapat Memicu Kematian
Iklan anti rokok yang sangat unik ini tentunya bisa menjadi hiburan tersendiri bagi orang yang melihatnya. Video tersebut bertujuan untuk menyadarkan kepada orang yang sedang merokok, bahwa merokok bisa dekat dengan kematian. Pembuat video menggunakan sebuah perumpamaan dengan membuat orang yang ada di sekitarnya membacakan surat Yasin yang diidentikkan dengan orang yang mati.
Merokok dapat memicu kematian, akibat penyakit yang diakibatkan oleh merokok. Penyakit yang lebih sering diakibatkan oleh merokok adalah penyakit jantung. Berdasarkan sebuah penelitian, orang yang merokok memiliki resiko meninggal tiga kali lipat dibandingkan dengan orang yang tidak merokok. Kebanyakan serangan jantung diakibatkan karena orang tersebut merupakan perokok aktif yang sudah ketagihan merokok.
Bahaya merokok tidak hanya untuk perokok berat melainkan juga perokok ringan. Kebanyakan orang berpikir bahwa perokok ringan tidak mendapatkan dampak yang serius. Sayangnya ini adalah pendapat yang keliru. Bahkan merokok sebanyak 5 batang setiap harinya bisa beresiko 2 kali lipat terkena penyakit jantung dibandingkan dengan orang yang tidak merokok. Maka dari itu kebiasaan merokok perlu dihentikan untuk menurunkan resiko kematian.
Selain berdampak pada jantung, merokok juga bisa menyerang paru paru dimana akan terjadi perubahan pada strukturnya. Awal mulanya adalah adanya radang akibat penumpukan lendir serta jumlah sel radang akan semakin meningkat. Hal ini tentunya bisa memicu penyakit kanker paru paru. Upaya berhenti merokok sebenarnya bisa dilakukan dengan mudah jika perokok memiliki keinginan yang kuat dan menerapkan pola hidup yang lebih sehat.
Video yang menampilkan bagaimana cara menyadarkan orang yang merokok ini menggunakan cara yang cukup unik. Dengan membacakan surat Yasin, si pembuat video ingin menyampaikan bahwa merokok dekat dengan kematian. Sayangnya banyak perokok yang masih belum sadar dan masih susah untuk berhenti merokok. Upaya untuk berhenti merokok juga bisa dilakukan melalui lingkungan sekitar yang mendukung untuk tidak merokok.