7 Fakta Menarik Drakor Hospital Playlist Season 2, Patut Dinantikan!

Resmi tayang di Netflix, yuk simak fakta menarik dari Drakor Hospital Playlist Season 2 berikut ini!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Parents pecinta Drakor, siapa yang sudah enggak sabar menunggu serial Hospital Playlist Season 2 dirilis? Kabar bahagia, akhirnya drama Korea tentang kehidupan dokter tersebut mulai tayang di Netflix pada Kamis ini (17/6). 

Serial besutan Shin Won Ho tersebut memang sudah menjadi perhatian banyak penikmat Drakor sejak musim pertamanya dirilis. Bisa dibilang serial yang dibintangi Jo Jung Suk CS ini merupakan salah drama Korea slice of life terbaik. Meski memiliki alur ringan, tetapi konflik dan kemistri di antara para karakternya tetap menarik untuk disaksikan.

Nah, penasaran dengan hal terbaru apa yang sekiranya bakal ada di serial Hospital Playlist musim kedua ini? Melansir berbagai sumber, yuk langsung saja simak fakta menarik selengkapnya sebagai berikut!

Artikel terkait: 7 Fakta Menarik My Roommate is A Gumiho, Serial Fantasi Bertabur Bintang!

Fakta Menarik Drama Korea Hospital Playlist Season 2

1. Drama Korea Tentang Dokter yang Bertabur Bintang

Buat Parents yang belum menonton serial ini, Hospital Playlist bercerita tentang kehidupan sehari-hari dari lima dokter spesialis. Mereka adalah Ik Joon (Jo Jung Suk), Joo Hwan (Jung Kyungho), Jung Won (Yoo Yeon Seok), Seokmyung (Kim Dae Myung), dan dokter perempuan satu-satunya yakni Song Hwa (Jeon Mi Do).

Kelimanya sudah berteman sejak masa kuliah dan sekarang masih berhubungan erat bahkan praktik di rumah sakit yang sama. Di waktu luang, kelima sahabat dokter itu selalu berkumpul bersama untuk bermain band sebagai pelepas penat.

Tak main-main, para karakter dokter dalam serial tersebut dibintangi oleh para selebriti papan atas. Sepak terjang kelimanya di dunia akting pun rata-rata sudah di atas lima tahun. Selain kelima pemain utama, ada banyak juga bintang populer yang membintangi serial ini, loh. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

2. Kemistri Para Pemain Semakin Erat

Sebelum musim keduanya ditayangkan, kelima pemain utama Hospital Playlist sempat tampil di sebuah acara ragam garapan produser hiburan ternama, Na PD.

Di sana, mereka berkemah bersama sambil memainkan beragam permainan seru. Maka, tak heran jika kemistri para pemain di musim kedua ini bakal terlihat semakin hangat, erat, dan pastinya bakal bikin para penontonnya susah move on, nih.

3. Alur Ceritanya Bakal Lebih Intens

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Meski bintang utama dari serial ini adalah kelima dokter spesialis, tetapi cerita yang ditampilkan tidak melulu tentang mereka, kok.

Sang penulis naskah, Lee Woo Jung, juga kerap memasukkan kisah-kisah intens dari penghuni lain di rumah sakit seperti dokter magang, para perawat, hingga kisah pasien-pasiennya yang selalu berhasil bikin terharu dan menghangatkan hati. 

Artikel terkait: 7 Pelajaran Hidup Bermakna dari Drakor Move to Heaven, Bikin Banjir Air Mata!

4. Akan Ada Banyak Kisah Percintaan di Hospital Playlist Season 2

Melanjutkan kisah di musim pertama, pada musim kedua ini juga akan ada kisah percintaan para dokter yang ditampilkan. Penonton bakal diberi jawaban tentang kelanjutan hubungan Ik Joon dan Song Hwa, hubungan jarak jauh Kim Jun Hwan dan Ik Sun, serta kisah cinta manis pasangan Winter Garden yakni Jung Won dan Gyeo Ul. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

5. Menampilkan Lebih Banyak Lagu yang Bikin Nostalgia

Mengacu pada judulnya, bukan cuma kehidupan dokter dan rumah sakit saja yang menjadikan drama Korea yang satu ini menjadi unik. Salah satu daya tarik terbesarnya juga adalah lagu-lagu yang kerap muncul di sana.

Dalam Hospital Playlist, Parents bakal menemukan lagu-lagu jadul Korea Selatan yang populer di tahun 90-an. Lagu-lagu tersebut digubah ulang lewat penampilan grup band para dokter. 

Fakta menarik, kelima pemain Hospital Playlist harus belajar selama berbulan-bulan agar bisa bermain musik dengan baik. Di musim kedua ini, dikatakan kemampuan kelimanya dalam bermusik semakin jago, loh. Jadi semakin enggak sabar lihat penampilan mereka, ya!

6. Adanya Karakter Baru 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Melalui konferensi pers, seperti mengutip laman Soompi, sutradara Shin Won Ho juga menyebutkan bahwa akan ada karakter baru yang hadir di musim kedua serial ini. Kira-kira, seperti apa dan siapa akan membintangi karakter terbaru tersebut, ya?

7. Akan Ada Banyak Penampilan Spesial di Hospital Playlist Season 2

Selain karakter baru, sama seperti musim sebelum, Hospital Playlist kali ini juga akan menghadirkan lebih banyak kameo atau penampilan spesial dari selebriti Korea Selatan populer, loh. Hayo, jadi makin tidak sabar untuk menyaksikan musim kedua dari serial ini, kan?

Artikel terkait: 9 Fakta Menarik Vincenzo, Drakor Song Joong Ki yang Sayang Jika Dilewatkan

Itulah beragam hal baru dan fakta menarik dari serial Hospital Playlist musim kedua yang mulai tayang hari ini di Netflix dan saluran tVN. Bagi Parents yang belum sempat menonton, tidak ada salahnya menyaksikan musim pertamanya dulu sebelum beralih ke musim berikutnya.

Nah, buat Parents sudah lama menunggu Hospital Playlist Season 2, jangan lupa siapkan hati juga untuk bertemu lagi dengan para geng dokter yang jago main musik ini, ya!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

***

Baca juga:

15 Rekomendasi Drakor Slice of Life Terbaik, Tontonan Ringan namun Bermakna

15 Drama Korea Detektif Terbaik, Tontonan Akhir Pekan yang Bikin Penasaran

7 Rekomendasi Drama Korea Bulan Juni 2021, Ada The Penthouse 3!