Ini Dia 7 Hewan yang Paling Bau di Dunia

Banyak cara yang dilakukan oleh hewan untuk bertahan hidup dari para pemangsa, salah satunya adalah mengeluarkan bau busuk yang menyengat

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Hewan paling bau itu ada loh, dan sebagian dianggap sangat memiliki aroma busuk. Ya, seperti diketahui setiap hewan memiliki aroma yang khas dan berbeda.

Ada beberapa hewan yang memang memiliki kemampuan untuk mengeluarkan bau yang sangat menyengat dan busuk, bahkan ada yang mengandung enzim panas. Tapi semua itu adalah mekanisme hewan tersebut dalam mempertahankan diri dari serangan predator. 

Artikel terkait : 10 Hewan Paling Aneh di Dunia, Ada yang Seperti Gabungan Zebra dan Jerapah

7 Hewan paling bau di dunia

1. Sigung

Sumber foto : IDN

Karakter hewan ini kerap kali digarap oleh film kartun Disney. Sigung dikenal sebagai hewan yang memiliki aroma bau.

Aroma bau darinya sangat menyengat sekali. Bau menyengat dan busuk ini berasal dari sebuah cairan yang keluar dari duburnya.

Biasanya sigung akan mengeluarkan bau busuknya atau menyemprotkan cairan tersebut jika dirinya merasa terancam.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sebelum sigung menyemprotkan cairan busuknya, biasanya hewan ini akan mengaum sangat keras sekali sebagai peringatan. Dia juga akan mengembangkan bulu dan mengibaskan ekornya.

Sigung dikenal tidak memiliki kecepatan untuk melarikan diri dari hewan predator yang ingin memangsa mereka.Namun jangan salah, hewan ini memiliki bau busuk sebagai mekanisme untuk mempertahankan diri.

Yang lebih parahnya lagi, bau busuk dari cairan sigung akan tetap menempel pada tubuh selama beberapa hari. Meski begitu, cairannya tidak berbahaya.

2. Trenggiling salah satu hewan paling bau di dunia

Sumber foto : BBC

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Mamalia yang satu ini memiliki perisai tubuh yang bagus yaitu sisik keras yang terbuat dari komposisi keratin. Hewan ini biasanya banyak ditemui di Asia dan Afrika.

Ukurannya yang normal mencapai sekitar 175 sentimeter. Hewan ini hidup di dalam lubang di tanah ataupun pohon pada siang hari. Karena trenggiling adalah hewan nokturnal, malam adalah waktunya mencari makan. 

Tapi tahukah Anda ternyata trenggiling juga termasuk hewan paling bau di dunia? Bau yang ada dari hewan ini berasal juga dari sebuah kelenjar yang ada di dekat anusnya yang mampu menghasilkan cairan kimia mirip dengan sigung.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Biasanya trenggiling mengeluarkan bau ini untuk menghindari predator dan untuk menandai wilayah teritori mereka.

Artikel terkait : Inilah 5 Hewan Purba Laut yang Masih Hidup Sampai Sekarang, Salah Satunya Mirip Alien

3. Kukang

Sumber foto : Restorasi ekosistem Riau

Beberapa tahun lalu, hewan Kukang menjadi incaran para pencinta hewan. Banyak orang yang ingin merawatnya di rumah. Tetapi ternyata, kukang juga termasuk hewan paling bau di dunia loh! Melansir kompas, biasanya saat musim kemarau, hewan ini bulunya akan berwarna coklat dan kumal sedangkan di musim hujan akan memiliki corak berwarna hijau. 

Lantas apa yang menjadikan hewan ini termasuk hewan bau di dunia? Pada bulu kukang ada algae yang tumbuh subur. Coraknya juga mampu membuat kukang menghindari pemangsa karena bisa berkamuflase.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Akan tetapi dampak dari algae inilah yang menjadikan kukang jadi sarang kumbang. Biasanya kumbang akan berkembang biak pada tubuh kukang yang menyebabkan kukang menguarkan bau tidak sedap dari tubuhnya. 

4. Tasmanian Devil

Sumber foto : UUS Feed

Ini juga hewan yang menjadi karakter di film animasi buatan Looney Tunes. Hidupnya hanya di Australia. Ukuran hewan ini tidak terlalu besar tetapi memang terlihat sangat mengerikan, walau aslinya memang tidak terlalu berbahaya.

Dengan bulu berwarna hitam dan suara yang khas dan sangat keras, tasmanian juga suka mengeluarkan aroma tidak sedap. Biasanya hewan ini akan mengeluarkan bau saat merasa stres karena merasa terancam 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Hewan yang dapat dikatakan aneh ini hanya dapat ditemukan hidup di Tasmania, Australia. Tasmanian devil adalah mamalia yang memiliki ukuran tidak terlalu besar, nampak mengerikan tapi sebenarnya tidak berbahaya.

Tasmanian devil memiliki bulu berwarna hitam dan memiliki suara yang sangat keras. Bau tidak sedap yang dikeluarkan oleh tasmanian devil disebabkan oleh rasa stres akibat merasa terancam. Bau tersebut adalah cara mereka melindungi diri dari predator.

5. Musk Ox termasuk Hewan Paling Bau di Dunia

Sumber foto : Alaska Wildlife

Ini adalah hewan lembu yang hidup di Antartika. Hewan ini punya bulu yang sangat tebal dan tubuh berotot. Tingginya bisa mencapai 1,5 meter dan berat 400 kilogram.

Di musim kawin,level testosteronnya akan berada di puncaknya. Itulah alasan kenapa musk ox mengeluarkan bau yang sangat tajam dari urinenya demi menarik perhatian sekaligus menandai wilayah teritorinya. Baunya berasal dari benzaldehid, kolesterol dan laktat. 

6. Kaki Seribu

Sumber foto : Indonzone

Anda pasti terkejut kan jika ternyata kaki seribu termasuk hewan yang paling bau di dunia. Aroma tidak sedap darinya berasal dari cairan yang dihasilkan saat hewan ini melingkarkan tubuhnya. Tidak main-main, cairannya berasal dari asam hidrogen yang beracun.

Cairan asam hidrogen yang dihasilkan oleh seekor kaki seribu ini juga mampu membunuh seekor tikus. Bahkan jika mereka berkumpul dan mengeluarkan bau busuk bersamaan, akan berpotensi bahaya bagi manusia. 

7. Kumbang kotoran

Sumber foto : Greeners

Dung beetle mengumpulkan kotoran hewan lain sebagai sumber makanannya. Kumbang ini juga mengeluarkan aroma bau. Aroma itu berasal dari gas bau yang dihasilkan olehnya dari hidrogen peroksida, enzim dan hidokuinon.

Seperti yang lainnya, aroma bau ini akan dikeluarkan jika hewan merasa terancam. 

***

Itulah beberapa hewan paling baru di dunia. Kalau bertemu mereka sebaiknya menghindar ya, agar tak terkena serangan bau dari mereka. 

Baca Juga :