10 Rekomendasi Helm Half Face Terbaik 2023, Aman dan Stylish

Jangan pernah lupa pakai helm saat naik motor!

Menggunakan helm wajib ditaati oleh setiap para pengguna sepeda motor sebagai pelindung kepala. Salah satu jenis helm yang menjadi favorit adalah helm half face terbaik, karena lebih ringan dan tentu akan membuat penampilan menjadi tambah stylish. 

Namun Anda bingung ketika memilih helm half face terbaik? Simak dulu tips memilih dan rekomendasi terbaik dari TheAsian Parent berikut ini!

Tips Memilih Helm Half Face Terbaik yang Aman dan Benar

1. Cek Material Cangkang Helm (Sheel)

Biasanya material pada helm half face terbaik itu termoplastik seperti bahan ABS, tri-fiber composite, dan karbon. Bila helm menggunakan bahan termoplastik, biasanya tidak mudah patah, ringan dan harganya terjangkau.

Artikel Terkait: 7 Sarung Tangan Motor Rekomendasi, Anti Belang Lindungi Kulit

Jika helm menggunakan bahan tri-fiber composite, biasanya tahan terhadap benturan dengan harga yang lebih mahal. Material terakhir adalah karbon yang sifatnya paling kuat dan ringan. Material ini sangat berkualitas, namun jangan heran harganya tentu mahal. Banyak pembalap menggunakan helm ini agar lebih aman terhindar dari benturan.

2. Cek Keunggulan Fitur Helm Half Face Terbaik Sesuai Kebutuhan 

Pada beberapa helm premium, biasanya dilengkapi sirkulasi air vent yang bagus. Selain itu rata-rata bahan dalam helm bisa dibuka dan mudah dibersihkan. Selain itu juga dilengkapi double visor untuk mempermudah Anda ketika berkendara tanpa takut kena debu dan hewan kecil. Pastikan kaca visor terang dan jelas walau di tempat gelap.

Yang tidak kalah penting, cek juga buckle yang aman digunakan. Pilih yang buckle helmnya tidak gampang lepas agar dapat melindungi kepala Anda dengan baik.

3. Pilih yang Sesuai Lingkar Kepala

Ini agar Anda tidak pusing saat menggunakannya dan nyaman memakainya. Jangan sampai membeli terlalu besar atau terlalu kecil. Bila membeli online, tidak ada salahnya mengukur lingkar kepala Anda dengan tepat terlebih dahulu. 

XS: Lingkar kepala 53 cm–54 cm

S: Lingkar kepala 55 cm–56 cm

M: Lingkar kepala 57 cm–58 cm

L: Lingkar kepala 59 cm–60 cm

XL: Lingkar kepala 61 cm–62 cm

XXL: Lingkar kepala 63 cm–64 cm

10 Rekomendasi Helm Half Face Terbaik

Rekomendasi Helm Half Face Terbaik
GMT Double Visor Helm Premium
Helm premium double visor
Buy now
Honda Luxury Helmet
Helm tahan benturan
Buy now
Helm KYT DJ Maru
Helm half face stylish
Buy now
Cargloss CFM Retro Exotic Yellow
Khusus pecinta retro
Buy now
INK Helm Dynamic
Sudah tersertifikasi SNI dan DOT
Buy now
NHK R6 Pigment Blue Fluorescent
Helm nyentrik estetik
Buy now
Cargloss YRH Helm Hijab X Ayang Cempaka
Helm khusus yang berjilbab
Buy now
ZEUS Helm ZS610
Helm sporty aman
Buy now
LS2 Helm OF600 Copter Solid
Helm ideal anak kota
Buy now
NOLAN Helm N21 Visor Classic Retro
Helm mewah klasik yang aman
Buy now

1. GMT Double Visor Helm Premium

Helm half face terbaik premium dengan double visor untuk pria dan wanita

Untuk Anda yang suka menggunakan kendaraan bermotor, GMT Double Visor Helm Premium sangat cocok untuk menemani perjalanan aman agar aman. Helm GMT Half Face terbuat dari material thermoplastic composite yang berkualitas dan tahan banting. 

Kelebihannya adalah menggunakan double visor pada bagian depan. Kemudian terdapat sistem ventilasi yang membuat helm tidak panas karena aliran udara lancar. Perjalanan Anda pun jadi lebih menyenangkan.

Deskripsi produk:

  • Helm premium double visor
  • Double visor yang cocok untuk pria dan wanita
  • Tersedia ukuran M, L dan XL
  • Ada banyak pilihan warna dengan glossy atau doff. Mulai dari warna putih, ash blue, army hitam glossy hingga army doff.
  • Modelnya super keren dan kekinian
  • Busa bisa dilepas dan dicuci sistem semi knockdown di bagian pipi
  • Cat anti UV tidak mudah mengelupas
  • Bersertifikat SNI (Standart Nasional Indonesia) 
  • Tali Pengunci Helm Jepit Besi
  • Material Helm ABS Thermoplastic
  • Harga termurah (di kelasnya) namun bukan barang murahan

2. Honda Luxury Helmet

Helm dari brand Honda dengan material tahan benturan, Anda pun aman berkendara.

Persembahan helm half face terbaik dari Honda yang pasti sudah banyak dikenal di bidang otomotif. Honda Luxury Helmet memiliki kaca double visor yang elastis, anti gores dan anti UV juga. Jadi saat bepergian menggunakan motor di siang hari kulit wajah terlindungi juga dengan baik. Busa pada helm dapat dilepas dan mudah dicuci.

Helm ini terbuat dari material plastik ABS yang tahan benturan. Dilengkapi dengan pengaman helm, Anda tidak perlu membawa helm Honda luxury ini ketika masuk gedung. Helm aman, jalan-jalan juga tenang kan?.

Deskripsi produk:

  • Helm tahan benturan
  • Model plastic ABS high impact
  • Double visor system
  • Anti scratch dan Anti UV glass
  • Washable inner pad
  • Anti thief system
  • Sudah memiliki sertifikasi SNI
  • Ada beberapa pilihan warna, yaitu merah, putih, silver, hitam, biru
  • Ukuran helm M, L, XL

3. Helm KYT DJ Maru

Cocok digunakan bagi Anda yang trendi dan stylish dalam berkendara.

Helm KYT DJ Maru ini punya banyak warna yang akan membuat Anda tampak stylish saat menggunakan motor. Dengan desain trendy dengan motif grafis warna solid, helm half face terbaik ini dilengkapi kaca dan bagian dalam bisa dilepas ketika akan dibersihkan. 

Helm ini juga telah bersertifikasi SNI 1811-2007 dan DOT sehingga dapat memberikan keamanan pada saat berkendara.

Deskripsi produk:

  • Helm motor half face yang stylish
  • Memiliki desain yang trendy dengan motif grafis menarik
  • Dilengkapi kaca yang kuat
  • Pada bagian dalam yang dapat dilepas, sehingga memudahkan saat akan dibersihkan
  • Helm sangat aman, karena sudah bersertifikasi SNI 1811-2007 dan DOT 
  • Memiliki ukuran M, L, XL, XXL yang bisa disesuaikan dengan lingkar kepala Anda

4. Cargloss CFM Retro Exotic Yellow

Sangat cocok bagi Anda yang menyukai penampilan retro

Helm half face terbaik, Cargloss CFM Retro Exotic Yellow ini dilengkapi dengan visor cembung smoke yang membuat para pecinta retro senang. Dengan cat berkualitas, helm ini juga dilengkapi  PET dan visor hebo smoke yang dapat melindungi Anda dari sinar matahari juga debu.

Helm half face ini berbahan ABS Thermoplastic yang sangat kuat dan aman. Dilengkapi dengan sistem pengait Quick Release Buckle untuk keamanan berkendaran dan fitur knockdown yang dapat melepas pembungkus kepala dan bantalan pipi untuk dicuci.

Deskripsi produk:

  • Khusus pecinta retro
  • Dilapisi dengan cat yang berkualitas
  • Visor Cembung Smoke
  • Memiliki ukuran M, L dan XL
  • Material bahan helm half face berbahan ABS Thermoplastic Composite
  • Dilengkapi dengan PET dan visor hebo smoke yang dapat melindungi Anda dari sinar matahari dan debu
  • Dilengkapi dengan fitur knockdown (Untuk memudahkan proses pencucian pembungkus kepala dan bantalan pipi)
  • Memiliki sistem pengait Quick Release Buckle untuk memberikan keamanan ketika berkendara
  • Pada bagian dalam helm yang mudah dilepas dan dicuci untuk melindungi kepala secara optimal pada saat berkendara
  • Berstandar SNI ( Standar Nasional Indonesia )

5. INK Helm Dynamic

Helm half face terbaik yang dinamis untuk digunakan berkendara.

Produk INK Helm Dynamic memiliki tampilan khas helm yang bisa digunakan pria dan wanita. Memiliki banyak varian yang bisa disesuaikan dengan sepeda motor yang Anda gunakan. 

Sudah memiliki sertifikat SNI dan DOT, helm half face terbaik ini memiliki berbagai ukuran lingkar kepala yang akan menjaga keamanan Anda ketika berkendara.

Deskripsi produk

  • Sudah tersertifikasi SNI dan DOT
  • Type helm DYNAMIC yang sangat dinamis dan trendi
  • Memiliki banyak varian warna yang bisa disesuaikan dengan motor yang dikendarai
  • Helm yang bisa digunakan pria dan wanita
  • Memiliki ukuran M, L dan XL yang sesuai dengan lingkar kepala Anda

6. NHK R6 Pigment Blue Fluorescent

Helm nyentrik dan estetik yang akan membuat penampilan berkendara makin stylish

Tampilan helm NHK R6 Pigment Blue Fluorescent sangat estetik. Dengan warna biru terangnya seperti stabilo, helm ini terlihat nyentrik jika Anda pakai. Dilengkapi kaca penutup yang clear, sehingga tidak akan menghalangi pandangan mata Anda.

Bagian dalam busa helm bisa dibuka dan akan memudahkan Anda untuk membersihkannya. Jangan lupa untuk menggunakan ukuran sesuai dengan kepala Anda.

Deskripsi produk: 

  • Helm nyentrik estetik
  • Memiliki ukuran M, L dan XL
  • Motif biru flo stabilo dengan motif fluorescent menarik
  • Helm half face
  • Kaca clear, jadi tidak menghalangi pandangan
  • Busa bisa dilepas
  • Sudah memiliki sertifikat SNI

7. Cargloss YRH Helm Hijab X Ayang Cempaka

Helm khusus Anda yang berjilbab, namun perlu mobilitas tinggi dan aman berkendara motor

Buat Anda yang menggunakan hijab, pasti sering merasa tidak nyaman saat menggunakan helm. Tenang saja, karena sekarang sudah ada Cargloss YRH Helm Hijab X Ayang Cempaka yang didesain semaksimal mungkin untuk kenyamanan menggunakan helm.

Helm half face terbaik dengan material bahan ABS thermoplastic yang didesain retro dan dilengkapi dengan visor, akan melindungi Anda dari sinar matahari. Pada bagian dalam helm yang mudah dilepas dan dicuci untuk melindungi kepala secara optimal pada saat berkendara. Helm ini limited edition, jadi pastikan Anda memilikinya!

Deskripsi produk:

  • Helm khusus yang berjilbab
  • Helm half face terbaik feminim
  • Didesain retro
  • Dilengkapi dengan visor
  • Bagian dalam helm yang mudah dilepas dan dicuci
  • Berstandar SNI (Standar Nasional Indonesia)
  • Ukuran all size
  • Limited edition
  • Sangat nyaman digunakan

8. ZEUS Helm ZS610

Dengan desain sporty dan trendi yang sangat disukai oleh banyak para pecinta motor.

Memiliki double visor, ZEUS Helm ZS610 ini memang didesain trendi dan sangat unik. Dengan 4 ventilasi pada atas dan di bagian belakang, helm half face terbaik ini juga dilengkapi dengan  quick release buckle, double visor dan kaca anti gores.

Berbahan material ABS, helm ini juga sudah memiliki banyak standarisasi. Mulai dari sertifikasi SNI, ECE 22-05, DOT, AS, serta CNS sehingga nyaman dipakai saat berkendara serta ideal untuk berkendara sehari-hari. Pada bagian dalam helm dapat busanya dapat dilepas dan dicuci.

Deskripsi produk:

  • Helm sporty aman
  • Desain trendi dengan material ABS
  • Helm half face double visor
  • Memiliki ukuran yang bisa disesuaikan dengan lingkar kepala, yaitu M, L dan XL
  • Ada banyak varian warna yang bisa dipilih
  • Sudah tersertifikasi dan standarisasi SNI, ECE 22-05, DOT, AS, serta CNS

9. LS2 Helm OF600 Copter Solid

Wajib punya kalau Anda sering menggunakan kendaraan bermotor di perkotaan agar tetap terlihat trendi.

LS2 Helm OF600 Copter Solid memiliki fitur utama dinamisme, kenyamanan dan ventilasi yang baik. Cocok untuk desain jarak dekat, Anda akan sangat mudah berkendara di dalam kota. Konsep klasik dengan model urban dilengkapi dua visor, eksterior dan solar, sehingga dapat beradaptasi dengan segala jenis situasi di aspal perkotaan.

Kenyamanan memang menjadi nomor satu, karena itu tidak salah kalau Anda memilih salah satu varian helm half face terbaik LS2 ini!

Deskripsi produk:

  • Helm ideal pengemudi perkotaan
  • Bentuk long oval
  • Memiliki ukuran dasar 2 Shells
  • HPTT : High Pressure Thermoplastic Technology
  • Helm double visor
  • Tali micrometric
  • Ventilasi depan dengan panel penutupan dan belakang
  • Ukuran helm mulai dari M, L, XL, dan XXL
  • Namun ukurannya cenderung lebih sempit dibanding ukuran helm pada umumnya, jadi pastikan satu ukuran di atas lingkar kepala Anda
  • Memiliki banyak varian warna menarik

10. NOLAN Helm N21 Visor Classic Retro

Helm mewah yang aman dengan konsep retro

Dalam menggunakan kendaraan bermotor yang diutamakan adalah keamanan dan keselamatan saat berkendara. Karena itu NOLAN Helm N21 Visor Classic Retro ini memiliki beberapa varian warna yang bisa dipilih untuk melindungi Anda.

Selain itu dengan desain yang mewah tidak heran kalau menjadi favorit banyak orang sebagai helm ketika berkendara. Dengan desain retro klasik, helm NOLAN ini juga sudah terstandarisasi SNI dan DOT.

Deskripsi produk:

  • Helm mewah klasik yang aman
  • Memiliki ukuran L, XL dan XXL
  • Ada beberapa varian warna yang bisa dipilih
  • Sudah memiliki sertifikasi standar SNI dan DOT

Tabel Perbandingan Harga Helm Half Face Terbaik

Produk Harga
GMT Double Visor Helm Premium Rp255.000
Honda Luxury Helmet Rp355.000
Helm KYT DJ Maru Rp395.000
Cargloss CFM Retro Exotic Yellow Rp420.000
INK Helm Dynamic Rp420.000
NHK R6 Pigment Blue Fluorecent Rp422.000
Cargloss YRH Helm Hijab X Ayang Cempaka Rp450.000
ZEUS Helm ZS610 Rp560.000
LS2 Helm OF600 Copter Solid Rp2.300.000
NOLAN Helm N21 Visor Classic Retro Rp3.150.000

**Harga bisa berubah sewaktu-waktu

Selain itu yang tidak kalah penting adalah simpan helm dengan baik. Beberapa helm memiliki anti-theft system yang aman dan bisa diletakkan di bagasi. Karena helm premium biasanya sering diincar oleh maling.

Utamakan keselamatan Anda dalam berkendara motor dan jangan ragu untuk membeli helm half face terbaik untuk melindungi kepala Anda yang berharga.

Baca Juga :

12 Masker untuk Kulit Sensitif Pilihan 2023, Aman dan Terjangkau

10 Merk Masker Medis yang Bagus di 2023, Sudah Ada Izin Resmi

10 Rekomendasi Tas Sekolah Anak Laki-Laki di 2023, Berkualitas dan Awet

Penulis

Suria Echa