Perbedaan nilai tukar mata uang saat tengah berada di luar negeri memang suatu hal yang menarik untuk dibandingkan. Perbandingan ini juga meliputi harga kebutuhan pokok dan makanan yang diedarkan juga di Indonesia. Salah satunya yaitu harga mi instan di Turki ternyata tak jauh beda dengan harga di tanah air.
Harga Mi Instan di Turki Pasca Nilai Tukar Lira Anjlok
Pexels
Hal ini terkuak lewat unggahan TikTok yang diunggah akun bernama @clerishwijaya.
Ia membandingkan harga salah satu merk mi instan favorit di Indonesia yang juga diedarkan di Turki, diketahui harga tersebut hampir sama atau malah lebih murah di Turki bila di bandingkan di Indonesia sendiri sebagai tempat produsen asal mi tersebut.
Kabar itu di unggahnya pada Minggu (5/6/2022). Dalam video itu ia mengawali infromasi mengenai nilai tukar mata uang Turki yaitu Lira dengan Rupiah. Ia menyebut, kurs turki pernah anjlok sejak 2008 dan belum pernah kembali lagi.
Disebutkan nilai 1 Lira sama dengan Rp879. Padahal sebelum anjlok, nilai mata uang Turki terhadap Rupiah mencapai sepuluh kali lipatnya yaitu sekitar Rp8.000.
Pexels
Dari perbedaan tersebut, TitTik clerishwijaya ikut membandingkan harga salah satu mi instan kebanggaan orang Indonesia, Indomie. Di Turki harga 1 bungkus Mi Indomie dibanderol dengan harga 2.75 Lira per bungkus atau sekitar Rp2.400.
Harga ini malah terlihat lebih murah di Turki dari pada di Indonesia itu sendiri. Dimana harga mi instan sejenis mencapai Rp3000-an.
Di Turki juga tersedia rasa-rasa Indomie yang beraneka ragam, tak jauh berbeda seperti di tanah air. Ada rasa kari spesial dan juga soto.
Beragam Harga Kebutuhan di Turki
Pexels
Dalam unggahan video itu, turut terungkap juga harga bubur bayi Bebelac yang mengalami penurunan dimana per wadah hanya dibanderol dengan harga Rp4.000. Sedangkan harga jus nanas dan teh lemon berukuran 1 liter juga hanya Rp7.500.
Ada pula satu loyang kue bolu hanya dihargai Rp8.900 dan harga minuman sachsetan hanya seharga Rp500. Sementara itu, Pengunjung sudah bisa menikmati minuman bersoda ukuran 2,5 liter dengan hanya membayar Rp12.ooo saja.
Tak hanya itu, ia juga menunjukkan harga susu anak-anak Rp2.700, tujuh lembar chicken katsu pun cuma Rp21 ribu. Untuk cuka apel dihargai Rp12.000.
Dari deretan harga yang disebutkan diatas, publik tanah air cukup terkejut. Pasalnya, harga-harga yang disebutkan tak jauh berbeda dengan harga di supermarket Indonesia.
Banjir Komentar dari Netizen Indonesia
Pexels
Tak heran, video ini lantas menarik banyak perhatian netizen TikTok. Beragam komentar memenuhi unggahan yang juga sudah ditonton lebih dari 2 juta viewers.
“Hei, lebih murah di Turki ketimbang di Indonesia. Tolong,” tulis salah satu netizen
“Jadi pengen ke sana deh,” komentar yang lain
“Kayaknya kurs Turki turun terus ya? Harga-harga makanan dan minuman jadi nggak jauh beda sama di sini,” tanya netizen yang lain.
Sementara itu, mendengar hal ini banyak warga Indonesia yang menjadi tertarik mengunjungi Turki sebagai destinasi liburannya.
Baca Juga:
Turki Bebaskan Visa untuk Turis Indonesia, Bisa Puas Keliling Cappadocia!
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.