Gereja tertua di dunia tak hanya memiliki arsitektur unik tapi juga memiliki nilai sejarah yang penting di dunia. Sejak awal waktu, peradaban dan budaya telah berkumpul di bangunan gereja. Bahkan, banyak dari bangunan kuno tersebut masih ada yang berdiri hingga sekarang, lo.
Gereja sendiri selain menjadi tempat beribadah, juga menjadi bangunan megah yang pernah ada. Sehingga, dengan sejarah panjang yang dimilikinya, tak sedikit dari gereja tertua di dunia yang sering dijadikan destinasi wisata religi.
Lebih lanjut, berikut kami rangkumkan 10 Gereja tertua di dunia tertua di dunia versi oldest.org
Artikel terkait: Belajar Bersama Si Kecil, Ini 5 Gereja Tertua di Indonesia dan Sejarahnya
Daftar Gereja Tertua di Dunia
1. Gereja Dura-Europos, Gereja Tertua di Dunia
Gereja tertua di dunia yang pertama adalah Dura-Europos Church. Gedung ini dibangun sekitar 233 M dan terletak di Dura-Europos, Suriah.
Gereja Dura-Europos kemungkinan adalah gereja Kristen tertua yang ada. Gereja ini juga diperkirakan sebagai gereja untuk masyarakat Kristen Protestan.
Namun, sebelum digunakan sebagai gereja, diyakini bahwa bangunan itu adalah rumah pribadi. Saat ini, gereja Dura-Europos berada dalam reruntuhan yang digali sepenuhnya selama tahun 1920-an dan 1930-an oleh tim arkeolog Perancis dan Amerika.
2. Gereja Megiddo
Di posisi kedua gereja tertua di dunia ditempati oleh gereja Megiddo. Terletak di Tel Megiddo, Israel. Gereja ini dibangun pada akhir abad ke-3 hingga awal abad ke-4 M. Gereja Megiddo pun kini tinggal reruntuhan.
Ada hal menarik tentang Gereja Megiddo yaitu gereja ini dibangun di lokasi penjara modern, dimana para narapidana menemukan petunjuk pertama dari sebuah situs arkeologi pada tahun 2005. Para arkeolog pun mulai menggalinya dan mereka menemukan beberapa informasi yang luar biasa.
Bangunan itu berbentuk persegi panjang, dan para arkeolog juga menemukan mosaik yang terpelihara dengan baik dan beberapa artefak Kristen.
Bahasa kata-kata yang tertulis dalam mosaik adalah bahasa Yunani. Terlihat pula tampilan ikan yang diyakini sebagai simbol awal kekristenan. Para ahli kemudian percaya bahwa situs tersebut awalnya bukan gereja, tetapi berubah menjadi gereja sekitar awal abad ke-4.
3. Gereja Aqaba
Gereja tertua selanjutnya adalah Gereja Aqaba, dibangun pada tahun 293 – 303 M. Bangunan ini berlokasi di Aqaba, Yordania. Bangunan ini pun kini tinggal reruntuhan.
Gereja Aqaba tersembunyi selama ribuan tahun sampai ditemukan oleh tim arkeolog pada tahun 1998. Selama penggalian, tim menemukan makam dengan salib emas di atasnya, serta lampu kaca, kuburan dengan lebih dari 20 sisa kerangka, dan koin di kotak koleksi.
Para peneliti memperkirakan bahwa gereja tersebut dapat menampung 60 jemaah ketika pertama kali dibangun, tetapi diyakini hancur dalam gempa bumi pada tahun 363 Masehi. Ketika gereja dibangun kembali, kapasitas gereja hampir dua kali lipat.
4. Mar Sarkas, Salah Satu Gereja Tertua di Dunia
Diperkirakan gereja ini dibangun sebelum tahun 325 masehi. Lokasi Mar Sarkas berada di Syria dan hingga saat ini, Mar Sarkas masih berfungsi sebagai gereja yang dikelola oleh komunitas Katolik Roma yang ada di sekitar daerah tersebut.
Sebagai salah satu gereja tertua di dunia, Mar Sarkas memiliki daya tarik sendiri, dimana ada banyak biarawati yang dapat berbicara bahasa Inggris. Selain itu, pada waktu tertentu juga ada festival yang diselenggarakan di tempat ini.
5. Church of Nativity
Termasuk ke dalam salah satu gereja tertua di dunia, Church of the Nativity adalah gereja yang sangat menarik. Setiap orang Kristen dan juga Katolik pasti sangat ingin datang untuk mengunjunginya. Hal ini disebabkan karena Church of the Nativity ini merupakan gereja yang dibangun di atas tempat kelahiran Yesus yang lokasinya di Betlehem, Palestina. Diperkirakan bangunan ini dimulai dibangun pada tahun 325 masehi. Hingga saat ini gereja ini masih dalam masa pembangunan untuk restorasi.
Sampai sekarang, Church of the Nativity ini masih digunakan sebagai tempat ibadah. Bahkan, penggunaan gereja ini sebagai tempat ibadah tidak hanya dilakukan oleh 1 komunitas tapi 4 komunitas monastik yang ada di daerah tersebut, yaitu Yunani ortodoks, apostolik Armenia, Katolik Roma dan juga ortodoks Syria.
Sebagai salah satu gereja yang besar dan bersejarah, gereja ini dilindungi oleh UNESCO sebagai situs peninggalan dunia.
6. St. Peter’s Basilica
St. Peter’s Basilica merupakan salah satu gereja tertua yang lokasinya ada di Vatikan. Salah satu dari Gereja Tertua di dunia ini diperkirakan dibangun mulai tahun 326 masehi dan selesai pada 360 masehi. Hingga kini, bangunan dari gereja ini masih dimanfaatkan sebagai tempat ibadah dari Katolik roman.
Bangunan dari St. Peter’s Basilica yang ada sekarang ini memang bukan bangunan asli karena bangunan dari St. Peter’s Basilica sudah dibangun kembali pada abad ke-16.
Salah satu kelebihan dari St. Peter’s Basilica ini adalah adanya batu nisan Rasul Petrus yang merupakan salah satu rasul besar dalam agama Kristen dan juga Katolik.
7. Cathedral of Trier, Salah Satu Gereja Tertua di Dunia yang Berada di Jerman
Cathedral of Trier ini menempati urutan ke-tujuh gereja tertua di dunia. Berlokasi di Trier, Jerman, bangunan dari gereja ini diperkirakan dibangun mulai tahun 340 masehi.
Cathedral of Trier ini termasuk dalam gereja Katolik roman yang hingga kini masih aktif digunakan sebagai tempat ibadah.
Selain merupakan salah satu gereja tertua, Cathedral of Trier juga merupakan bangunan tertua yang ada di Jerman. Di dalamnya, gereja ini memiliki banyak hal menarik. Salah satunya adalah keberadaan artefak berupa pakaian Yesus yang tidak dijahit.
Pakaian ini diduga merupakan pakaian yang digunakan oleh Yesus sebelum menjalani penyaliban. Namun, jika Parents penasaran dan ingin melihatnya, artifak ini sudah tidak dipertontonkan lagi sejak tahun 2012 yang lalu.
8. Basilica of San Lorenzo
Di urutan kedelapan gereja tertua di dunia ada Basilica of San Lorenzo. Basilica of San Lorenzo ini merupakan gereja yang berlokasi di Milan, Italia. Pada masanya, gereja ini berfungsi sebagai gereja Katolik Roma. Bangunan gereja ini diperkirakan dibangun mulai tahun 364 masehi dan hingga kini masih digunakan sebagai gereja.
Selain merupakan gereja tertua di dunia, Basilica of San Lorenzo juga merupakan bangunan paling tua di Milan yang masih berdiri. Meskipun sudah tua, tapi bangunan ini merupakan salah satu bangunan yang memiliki kesan mendalam dari segi arsitekturnya. Hal ini sehubungan dengan beberapa bukti bahwa arsitektur dari gereja ini merupakan inspirasi dari pembangunan Hagia Sophia.
Artikel terkait: 10 Masjid Tertua di Indonesia, Masih Kokoh Hingga saat Ini
9. Etchmiadzin Cathedral
Berada di urutan ke-9 gereja tertua di dunia, konstruksi Etchmiadzin Cathedral dimulai pada 483 M dan hingga saat ini masih beroperasi. Gereja yang terletak di Vagharshapat, Armenia ini adalah katedral pertama yang dibangun di Armenia kuno, dan tetap menjadi katedral Kristen tertua yang ada.
Awalnya, sebuah gereja dibangun di lokasi yang sama pada tahun 301 M, tetapi digantikan oleh gereja saat ini pada tahun 483 M. Saat ini, katedral masih berdiri dan berfungsi sebagai tempat suci utama bagi umat Kristen di Armenia.
Katedral Etchmiadzin juga merupakan Situs Warisan Dunia UNESCO, dan merupakan salah satu tempat paling populer untuk dikunjungi wisatawan di seluruh negeri.
10. Hagia Sophia
Terakhir, ada Hagia Sophia. Gereja ini berada di Istanbul, Turki. Diperkirakan bangunan Hagia Sophia memiliki usia lebih dari 1000 tahun sejak dibangun pada tahun 532 hingga tahun 537.
Gereja ini merupakan salah satu gereja yang memiliki sejarah yang panjang. Hal ini disebabkan karena gereja tersebut berlokasi di daerah yang dahulu sangat maju sehingga banyak diperebutkan.
Pada mulanya Hagia Sophia merupakan sebuah gereja Katolik, kemudian setelah perang ia berubah fungsi menjadi gereja Kristen. Akhirnya pada masa pemerintahan Ottoman, gereja ini dialih fungsikan menjadi sebuah masjid. Hal inilah yang menyebabkan Hagia Sophia menjadi salah satu tempat ibadah yang sangat populer dan bermakna untuk ketiga agama. Hingga saat ini, bangunan dari Hagia Sophia ini masih kokoh berdiri.
Setelah sekian lama beralih fungsi menjadi museum, kini Hagia Sophia diaktifkan kembali menjadi rumah ibadah oleh Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan pada 10 Juli 2020. Akan tetapi bukan sebagai gereja, melainkan sebagai Masjid.
Itulah informasi seputar gereja tertua di dunia. Dari daftar tersebut, adakah yang sudah pernah Parents kunjungi?
***
Baca juga:
Yuk Ajarkan pada Si Kecil! Teori Perpindahan Panas, Definisi, Jenis, dan Contohnya
Sejarah, Perkembangan, dan Penemu Televisi Sejak Dulu hingga Sekarang
6 Masjid Terbesar di Dunia, Salah Satunya Ada di Indonesia!
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.