Menjadi perwakilan Indonesia di ajang Cannes Film Festival, Putri Marino tampil menawan dengan gaun yang terinspirasi dan keanggunan dewi dalam legenda masyarakat Nusantara. Seperti apa gaya fashion Putri Marino di Festival Film Cannes?
Istri dari Chicco Jericho ini hadir di ajang bergengsi tersebut melalui undangan dari brand L’oreal Paris, ia mengenakan busana rancangan Toton dan Hian Tjen yang terinspirasi dari keindahan budaya nusantara.
Yuk intip gaya fashion Putri Marino di ajang Cannes Film Festival berikut ini!
Gaya Fashion Putri Marino di Festival Film Cannes
Di hari pertama, ibu satu anak ini tampil menawan dengan gaun rancangan desainer Hian Tjen. Gaun berwarna kuning keemasan itu membalut tubuh Putri Marino dengan anggun, kesan seksi dan modern tak luput darinya.
Sumber: Instagram @bazaarindonesia
Putri Marino mengaku sangat menyukai gaun tersebut.
“Jatuh cinta dengan karyamu @hiantjen,” tulis ibu dari Surinala ini di Instagram.
Sumber: Instagram Putri Marino
Putri Marino merasa bangga dan bersyukur bisa hadir mewakili perempuan Indonesia di dunia perfilman lewat keikutsertaannya di ajang Cannes Film Festival.
Ia juga berterimakasih pada brand L’oreal Paris yang telah mengundangnya ke acara ini.
“Thank you so much my @lorealparis family…Sangat bersyukur bisa ada di disini untuk merepresentasikan perempuan Indonesia!”
Kenakan Gaun yang Terinspirasi dri Arca Dewi
Sumber: Instagram @bazaarindonesia
Selain gaun kuning keemasan yang indah, paduan strapless dress berbaha sequin yang berkilau dipadu dengan breast plate dari paper clay, membuat Putri Marino tampak seperti patung dewi yang hidup.
Gaun tersebut merupakan rancangan rumah mode Toton yang terkenal memadukan keindahan warisan budaya Indonesia dengan gaya fashion modern.
Mewakili perempuan di industri film untuk tampil di ajang Cannes Film Festival, membuat Putri Marino merasa bangga karena kesempatan yang diberikan untuk para sineas perempuan agar bisa lebih lantang bersuara lewat karya.
“Bahagia dan bangga sekali bisa hadir disini bersama @lorealparis , melihat bagaimana @lorealparis sangat mengapresiasi dan menghargai sineas perempuan dalam film..memberikan kesempatan yang sangat luar biasa untuk sutradara baru perempuan yang ingin bersuara dengan karya-karyanya,” tandas Putri Marino.
Baca juga:
Deg-degan Hadiri Cannes Film Festival, Putri Marino:"Aku Ingin Anakku Bangga"
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.