Gaji Karyawan Starbucks Terbaru 2022, Ada yang Sampai 35juta Per Bulan!

Ini ternyata gaji karyawan Starbucks yang terbaru.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Starbucks merupakan tempat yang nyaman dengan internet kencang untuk bekerja sambil santai minum kopi dan dilayani ramah oleh pegawainya. Saking ramahnya, jadi sering penasaran kan Parents berapa gaji karyawan Starbucks?

Bukan hanya tempatnya saja yang nyaman di Starbucks, makanan dan tentu pilihan minuman kopi atau non kopi lezat semua. Kadang Parents pasti bingung mau pilih menu yang mana saat pesan Starbucks. Soalnya enak-enak semua ya, Parents?

Artikel Terkait : Komposisi 28 Menu Starbucks Yang Jarang Diketahui Orang, Sudah Coba?

Belum lagi sikap para pegawai Starbucks yang punya standar ramah dalam melayani pelanggan. Walau cuma beli 1 kopi paling murah, Parents pasti tetap dilayani maksimal oleh karyawannya.

Betul tidak? Tidak heran kalau banyak sekali yang ingin bekerja di perusahaan ini, apalagi biasanya banyak anak muda yang ingin memulai bekerja part time Starbucks cocok banget untuk mengembangkan karir dan pengalaman. 

Mengenal Starbucks, Kedai Kopi yang Mendunia

Starbucks ini didirikan pertama kalinya pada 30 Maret 1971, Pasar Pike Place, Seattle, Washington, Amerika, oleh tiga orang teman yaitu seorang guru bahasa Inggris Jerry Baldwin, seorang guru sejarah Zev Siegl dan penulis Gordon Bowker.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Mereka bertiga yang memang menyukai teh dan kopi akhirnya terinspirasi dengan pengusaha pemanggangan kopi Alfred Peet, yang menjual biji kopi berkualitas tinggi beserta peralatannya.

Tadinya, perusahaan ini mau dinamakan nama Pequod yang diambil dari nama kapal pemburu Moby-Dick. Tapi karena ditolak, akhirnya diberi nama sesuai nama mualim satu kapal Pequod, Starbucks.

Saat ini Starbucks merupakan perusahaan kedai kopi terbesar di dunia yang berkantor pusat di Seattle, Washington. Berdasarkan data Starbucks tahun 2021, tercatat ada lebih dari 20.336 kedai di 61 negara dengan pendapatan global sebesar 29,06 miliar USD. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel Terkait : 7 Menu Rahasia Restoran Cepat Saji yang Murah dan Jarang Orang Ketahui

Indonesia sendiri menempati urutan ketujuh dengan jumlah gerai sebanyak 478 loh Parents! Banyak juga ya? Pemegang hak waralaba tunggal Starbucks di Indonesia adalah PT Sari Coffee Indonesia atau Starbucks Indonesia, yang bergerak di bidang ritel makanan cepat saji dan berlokasi di Sahid Sudirman Center 27th Floor, Jalan Jenderal Sudirman Kav. 86, Jakarta 10220.

Starbucks ini sudah bersertifikat halal MUI, jadi Parents jangan ragu ya mengkonsumsi produk yang dijual di Starbucks. Untuk gerai pertama di Indonesia ada di Plaza Indonesia yang didirikan pada tanggal 17 Mei 2002. Wah, ternyata sudah 20 tahun Starbucks resmi ada di Indonesia.

Daftar Gaji Karyawan Starbucks untuk Sesuai Jabatan

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Daftar gaji pegawai Starbucks ini bisa menjadi kisaran pendapatan bila Parents ada yang ingin bekerja di Starbucks. Jangan lupa sesuaikan dengan UMR (Upah Minimum Regional) atau sejak tahun 2000 disebut UMK (Upah Minimum Kota/Kabupaten) tempat Starbucks tujuan ya. Karena setiap kabupaten atau kota itu berbeda UMK-nya.

  Posisi Pegawai Starbucks Gaji Karyawan Starbuck
  Part Time Barista Rp 1.800.000/bulan
  Full Time Barista Rp 4.000.000/bulan
  Customer Service (Staff/ Executive/ Officer) Rp 2.760.000/bulan
  Customer Service (Supervisor/ Team Leader) Rp 4.050.000/bulan
  Customer Service (Specialist) Rp 3.240.000/bulan
  Customer Service (Intern/ Magang) Rp 2.280.000/bulan
  Customer Service/ Pelayanan Lainnya Rp 3.080.000/bulan
  Customer Service (Assistant Manager/ Junior Manager) Rp 4.680.000/bulan
  Customer Service (Senior Supervisor) Rp 3.480.000/bulan
  Customer Service (Manager) Rp 6.650.000/bulan
  Marketing (Division Manager) Rp 35.880.000/bulan
  Marketing (Senior Supervisor) Rp 4.100.000/bulan
  Marketing (Staff/ Executive/ Officer) Rp 4.390.000/bulan
  Sales (Intern/ Magang) Rp 2.360.000/bulan
  Sales (Staff/ Executive/ Officer) Rp 3.230.000/bulan
  Sales (Supervisor/ Team Leader) Rp 3.600.000/bulan
  Finance/ Akunting (Intern/ Magang) Rp 2.050.000/bulan
  Management Product / QC Rp 4.100.000/bulan
  Management Product/ QC (Staff/ Executive/ Officer) Rp 2.360.000/bulan
  Riset/ Sains/ Pengembangan (Intern/ Magang) Rp 1.540.000/bulan
  Riset/ Sains/ Pengembangan (Specialist) Rp 4.360.000/bulan
  Business Development/ Consultant (Staff/ Executive/ Officer) Rp 8.200.000/bulan
  Business Development/ Consultant (Intern/ Magang) Rp 2.050.000/bulan
  IT (Intern/ Magang) Rp 2.050.000/bulan
  Professional (Senior Supervisor) Rp 4.310.000/bulan
  Professional (Staff/ Executive/ Officer) Rp 3.180.000/bulan
  Logistik & Transportasi (Staff/ Executive/ Officer) Rp 3.740.000/bulan
  HR/ Admin (Supervisor/ Team Leader) Rp 6.150.000/bulan
  HR/ Admin (Staff/ Executive/ Officer) Rp 2.560.000/bulan
  HR/ Admin (Specialist) Rp 2.050.000/bulan
  Desain (Senior Auditor) Rp 3.180.000/bulan
  Desain (Staff/ Executive/ Officer) Rp 1.270.000/bulan

Gaji karyawan Starbucks ini juga masih ditambah tunjangan dan insentif sesuai dengan posisi jabatan ya Parents.

Walau daftar gaji pegawai Starbucks di atas adalah kisaran gaji terbaru 2002, jangan lupa untuk memperhatikan jabatan, pendidikan, pengalaman kerja dan keahlian juga menjadi nilai dalam menentukan berapa gaji yang akan diberikan Starbucks pada masing-masing karyawannya. 

Syarat Mudah Untuk Melamar Jadi Karyawan Starbucks

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Cukup besar ya Parents kisaran gaji karyawan Starbucks ini, cocok untuk yang masih muda dan ingin mencoba bekerja mendalami hal baru terutama kopi. Bisa berkerja part time di Starbucks salah satu nilai plus dan menjadi salah satu lowongan favorit yang dicari banyak orang.

Karena itu tidak heran, kalau menjadi karyawan Starbucks adalah incaran mahasiswa yang sedang kuliah atau baru lulus dari SMA. Mengingat bekerja di perusahaan multinasional seperti ini pasti banyak benefit dan prospek kerja ke depannya yang baik. 

Jenjang karir yang menarik juga menjadi salah satu alasan kenapa banyak yang melamar kerja ke Starbucks. Ditambah dengan budaya perusahaan yang berkarakter di dalam lingkungan kerja serta manajemen yang baik, pastinya banyak yang melamar kerja ke Starbucks ketika diumumkan ada lowongan kerja Starbucks. 

Di Starbucks ada fasilitas off day dalam seminggu yang bisa disesuaikan dengan rewards untuk karyawan dan tentunya juga pelatihan standar pelayanan di sini. Bayangkan saja, ada yang bisa mencapai gaji hingga 35 juta sebulan di manajemen Starbucks. Tidak menutup kemungkinan posisi itu juga bisa Parents raih kan?

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Persyaratan Umum Menjadi Pegawai Starbucks

1. Pendidikan terakhir SMA/SMK/D3/S1/S2 (sesuai jabatan yang dilamar)
2. Berusia 18-30 tahun (sesuai jabatan yang dilamar)
3. Fresh graduate dan berpengalaman (sesuai kebutuhan jabatan)
4. Bersedia bekerja dalam sistem shift, akhir pekan, dan hari libur. Ini karena Starbucks biasanya ada di tempat hiburan dan liburan dimana pada hari libur biasanya orang akan datang ke Starbucks lebih padat.
5. Memiliki antusias yang tinggi
6. Memiliki sikap pelayanan (customer service) yang baik. Starbucks memiliki standar pelayanan sendiri, mulai dari menerima pesanan, membuat pesanan, hingga memberikan pesanan ke customer semua sudah ada aturannya loh!
7. Memiliki keterampilan bahasa Inggris aktif. Tidak jarang orang yang datang ke Starbucks banyak WNA, sehingga menguasai bahasa Inggris penting untuk menerima pesanan. 

Parents juga bisa mengunjungi website resmi Starbucks Indonesia di www.starbucks.co.id. Bila ingin mengajukan lamaran, bisa langsung secara online di career-sbuxindonesia.com.

Cukup mudah loh Parents jika ingin menjadi salah satu karyawan Starbucks. Apalagi Parents sudah tahu kisaran gaji karyawan Starbucks itu berapa. Semoga informasi ini bermanfaat.

Baca Juga :

id.theasianparent.com/kedai-kopi-tertua-di-indonesia

id.theasianparent.com/artis-bisnis-coffee-shop

id.theasianparent.com/agar-tidak-salah-pesan-11-jenis-minuman-kopi-di-kafe

Penulis

Suria Echa