Parents, apakah Anda ingin coba usaha frozen food, seperti nugget, daging beku, hingga es krim? Jika iya, makan Parents perlu menyiapkan berbagai hal, salah satunya freezer box.
Seperti diketahui, freezer box merupakan alat elektronik yang berfungsi untuk menjaga makanan olahan agar tetap beku dan awet disimpan. Nah, untuk memulai usaha frozen food, Parents bisa membeli freezer box dengan tipe chest freezer. Chest freezer sendiri berbentuk menyerupai kubus memanjang dan memiliki pintu di bagian atas.
Daftar isi
Kelebihan Freezer Box Tipe Chest Freezer
Beberapa kelebihan chest freezer dibandingkan kulkas sehingga cocok digunakan untuk memulai bisnis frozen food, antara lain:
- Kapasitas penyimpanan chest freezer lebih besar dibandingkan kulkas atau freezer biasa. Bahkan ada chest freezer yang mampu menyimpan makanan hingga kapasitas lebih dari 400 liter.
- Menggunakan daya listrik yang relatif rendah tetapi mampu menyimpan dan membekukan makanan lebih lama.
- Mampu mempertahankan suhu beku makanan yang disimpan saat listrik tengah padam.
- Harga lebih ekonomis.
Tips Memilih Freezer Box
Berikut berbagai tips memilih freezer box terbaik yang perlu Parents perhatikan sebelum membeli salah satunya. Dikutip dari House Home and Garden, yuk simak berbagai tipsnya berikut!
1. Perhatikan Ukuran Freezer Box
Tips pertama memilih freezer box adalah memerhatikan ukurannya terlebih dahulu sebelum membeli. Ukuran di sini merujuk pada dimensi freezer, di mana Parents perlu memerhatikan ukuran panjang x lebar x tinggi untuk nantinya dicocokkan dengan space yang tersedia di rumah.
2. Perhatikan Daya Listrik
Karena freezer akan setiap waktu menyala untuk menyimpan makanan, pastikan Parents memerhatikan pemakaian energi karena berhubungan dengan konsumsi daya listrik harian. Pastikan daya listrik rumah atau ruko Parents memadai untuk menyalakan freezer box.
Perihal daya listrik freezer box ini bisa Parents tanyakan pada petugas ketika tengah survei di toko elektronik atau keterangan yang tentera di e-commerce.
3. Kapasitas Penyimpanan
Selain ukuran dan penggunaan daya listrik, Parents juga perlu memerhatikan kapasitas penyimpanan. Pasalnya freezer box di pasaran ada berbagai ukuran, mulai dari di bawah 100 liter hingga lebih dari 400 liter. Jika Parents ingin membuka usaha bisnis frozen food dalam skala kecil, Anda bisa memilih freezer dengan kapasitas sekitar 100 liter.
4. Sesuaikan Budget
Tips terakhir dalam memilih freezer box adalah menyesuaikan budget dengan produk yang sesuai dengan kebutuhan Parents. Pasalnya di pasaran, tersedia berbagai pilihan freezer box dengan berbagai range harga, mulai yang di bawah Rp5 jutaan hingga di atas Rp10 jutaan. Tentunya, semakin mahal produk, fitur dan keunggulannya juga akan semakin lengkap.
Artikel Rekomendasi: Kulkas Mini Pilihan, Hemat Listrik dan Terjangkau
Rekomendasi Produk Freezer Box Pilihan
Setelah mengetahui tips memilih freezer box terbaik, berikut rekomendasi freezer terbaik untuk usaha frozen food yang bisa Parents pilih!
Modena MD0516W
Freezer box dua pintu atas
|
BELI SEKARANG |
RSA Sliding Chest Freezer XS110
Freezer box pintu geser dari kaca
|
BELI SEKARANG |
Toshiba CR-A180I
Freezer box convenient drain tube
|
Beli di Blibli |
POLYTRON PCF 218
Freezer box hemat energi 30%
|
BELI SEKARANG |
AQUA Japan AQF-120FR
Freezer box sekaligus cooler
|
BELI SEKARANG |
RSA CF-310
Freezer box ukuran compact mudah dipindahkan
|
Beli di Lazada |
Midea HS-131CNK
Freezer box mini desain minimalis
|
BELI SEKARANG |
Changhong CBD205
Freezer box dengan sentuhan warna biru
|
BELI SEKARANG |
ARTUGO CF201A
Freezer box warna hitam elegan
|
BELI SEKARANG |
Electrolux ECM2950WA-ID
Freezer box standar hotel dan restoran
|
BELI SEKARANG |
Artikel Rekomendasi: Rekomendasi Kulkas 2 Pintu Terbaik, Hemat Listrik dan Tahan Lama
1. Modena MD0516W
Daya listrik 226 Watt dan ada lampu LED di dalam box
Bagi Parents yang ingin memulai usaha frozen food skala menengah hingga besar, ada rekomendasi chest freezer terbaik dari Modena seri MD0516W. Pasalnya chest freezer ini memiliki kapasitas penyimpanan hingga 510 liter dan terdiri dari dua pintu di bagian atas.
Selain itu, terdapat lapisan alumunium di bagian dalam yang aman untuk makanan. Dilengkapi dengan lubang pembuangan air khusus, menjadikan freezer ini cukup mudah untuk perawatan. Selain itu, freezer box ini juga dilengkapi dengan keranjang yang kuat dan masing-masing pintu yang dapat dikunci, sehingga aman jika ditinggal di dalam ruko atau toko.
Detail produk:
- Dimensi: 1,6 x 0,875 x 0,76 m.
- Terdapat Power Duo Cooling System dan Heavy Duty Compressor.
- Daya listrik 226 Watt dan ada lampu LED di dalam box.
- Dua tipe lubang buangan luar dan dalam.
- Berat 75 kg.
2. RSA Sliding Chest Freezer XS110
Daya listrik 141 Watt, kapasitas 100 L
Selanjutnya, ada rekomendasi freezer box 100 liter dari RSA yaitu model XS110. Freezer box satu ini memiliki pintu geser yang dilengkapi dengan kaca. Parents jadi bisa melihat isi dalam freezer tanpa perlu membukanya.
Selain itu, freezer ini juga cukup ringkas karena dilengkapi dengan roda di bagian bawah, sehingga mudah digeser. Untuk Parents yang ingin coba membuka usaha frozen food di rumah, RSA Sliding Chest Freezer XS110 adalah pilihan yang tepat karena diklaim minim suara berisik yang berasal dari kompresornya.
Memiliki warna putih bersih, RSA Sliding Chest Freezer XS110 juga dilengkapi dengan kunci di bagian pintu sehingga lebih aman. Dengan kapasitas penyimpanan 100 liter, freezer box ini juga memiliki lampu LED di dalamnya.
Detail produk:
- Dimensi: 0,62 x 0,51 x 0,83 m.
- Berat: 85 kg.
- Sistem Fast Cooling dan diklaim bebas CFC.
- Sistem suara yang tidak berisik dan hemat energi.
- Daya listrik 141 Watt.
3. Toshiba CR-A180I
Daya listrik 140 Watt, kapasitas 142 L
Selanjutnya ada rekomendasi merk freezer box tanpa bunga es dari Toshiba yaitu CR-A180I. Produk dari Toshiba ini memiliki kapasitas penyimpanan 142 liter dan fitur convenient drain tube, yang membuat produk ini sangat mudah dibersihkan dan dicairkan.
Selain itu, terdapat pula fitur adjustable thermostat untuk mengatur suhu sesuai dengan kebutuhan. Parents, chest freezer ini juga dilengkapi dengan removable storage basket untuk mengatur ruang penyimpanan sesuai kebutuhan. Cocok untuk Parents yang akan memulai bisnis frozen food dengan berbagai pilihan.
Detail produk:
- Dimensi: 0,77 x 0,54 x 0,9 m.
- Daya listrik 140 Watt.
- Terdapat fitur Adjustable Thermostat.
- Desain interior yang mudah dibersihkan.
- Warna putih elegan.
4. POLYTRON PCF 218
Fitur quick cooling, daya listrik 115 Watt
Jika Parents ingin memiliki freezer box dengan ukuran yang tidak terlalu besar maupun terlalu kecil, POLYTRON PCF 218 adalah pilihan yang tepat. Pasalnya chest freezer satu ini memiliki kapasitas penyimpanan 200 liter.
Harga freezer box ini juga relatif terjangkau, mengingat fiturnya yang lengkap, seperti Refrigerant R600 yang membuat proses pendinginan lebih cepat dan ramah lingkungan. Selain itu, proses pendinginan freezer box ini juga diklaim hemat energi hingga 30%.
Detail poduk:
- Dimensi: 0,72 x 0,67 x 0,84 m.
- Berat: 33 kg.
- Daya listrik: 115 Watt.
- Body lebih tebal dan punya fitur quick cooling.
- Dilengkapi dengan pegangan pintu.
5. AQUA Japan AQF-120FR
Daya listrik 100 Watt, menjaga makanan beku hingga 48 jam
Selanjutnya ada rekomendasi freezer box terbaik yaitu AQUA Japan AQF-120FR. Produk ini cukup unik, nih, Parents, karena memiliki dual fitur yaitu freezer dan cooler untuk penyimpanan yang berbeda.
Selain itu, terdapat pula teknologi 48H Cooling Retention yang diklaim mampu menjaga bahan makanan tetap beku hingga 48 jam meskipun freezer tidak berfungsi karena listrik padam. Tak lupa, freezer box ini juga termasuk ramah lingkungan karena menggunakan freon khusus, yang mampu menghemat energi hingga 25%.
Detail produk:
- Dimensi: 0,57 x 0,55 x 0,84 m.
- Daya listrik 100 Watt.
- Menggunakan Refrigerant R600a.
- Terdapat Trapezoid Lid Design, penutup freezer yang mampu mempertahankan suhu.
Artikel Rekomendasi: Rice Cooker Terbaik, Harga Terjangkau dan Memasak Nasi Lebih Cepat
6. RSA CF-310
Kapasitas penyimpanan 310 liter dengan daya 150 Watt
RSA menjadi salah satu merk chest freezer yang banyak diminati, nih, Parents. Pasalnya selain compact dan mudah dipindahkan, harga freezer box satu ini juga relatif terjangkau. Oleh karena itu merk freezer tanpa bunga es ini cocok untuk Parents yang baru akan memulai usaha frozen food. Salah satu pilihn freezer RSA yang bisa Anda pilih adalah RSA CF-310.
RSA CF-310 dilengkapi dengan termometer digital serta handle hingga kunci di bagian tutup atas. Selain itu, freezer ini juga sudah memiliki teknologi Refrigerant R134A, sehingga mampu membekukan makanan dengan cepat tanpa banyak menggunakan daya listrik.
Detail produk:
- Dimensi: 1,125 x 0,5 x 0,85 m.
- Daya listrik: 150 Watt
- Berat: 45 kg
- Kapasitas penyimpanan 310 liter
- Dilengkapi fitur digital thermometer dan Refrigerant R134A.
7. Midea HS-131CNK
Kapasitas penyimpanan 99 liter, listrik 100 Watt
Parents tengah mencari freezer box mini dengan desain yang simple dan minimalis? Jika iya, Midea Chest Freezer HS-131CNK adalah pilihan yang tepat. Dengan kapasitas penyimpanan 99 liter, freezer terbaik untuk usaha frozen food ini memiliki warna putih serta desain pintu yang tersembunyi dengan sistem hovering door.
Bagi Parents yang ingin menyimpan makanan beku dengan jenis berbeda tak perlu khawatir, sebab freezer ini juga memiliki tambahan keranjang yang bisa dilepas pasang.
Detail produk:
- Dimensi: 0,57 x 0,59 x 0,83 m.
- Berat: 30 kg.
- Daya listrik: 110 Watt.
- Freezer mini warna putih dengan desain simple.
- Dilengkapi dengan pegangan pintu tidak terlihat dan hovering door.
8. Changhong CBD205
Fitur Adjustable Thermostat dan keranjang yang bisa dipindah-pindah
Rekomendasi chest freezer selanjutnya adalah Changhong CBD205 yang memiliki desain simple dengan sentuhan warna biru di bagian tutup atas. Di bagian kotak penyimpanan, freezer ini dilapisi oleh Aluminium Inner Line sehingga diklaim mampu menjaga kesegaran bahan makanan yang disimpan.
Memiliki kapasitas penyimpanan hingga 197 liter, membuat freezer ini cocok bagi Parents yang baru akan membuka usaha frozed food di rumah. Selain itu, freezer box ini memiliki fitur fast cooling dan bebas CFC sehingga lebih ramah lingkungan.
Detail produk:
- Dimensi: 0,98 x 0,56 x 0,85 m.
- Daya listrik: 120 Watt.
- Berat: 40 kg.
- Dilengkapi fitur Adjustable Thermostat dan keranjang yang bisa dipindah-pindah.
- Menggunanan mesin pendingin R600 yang bebas CFC serta ramah lingkungan.
9. ARTUGO CF201A
Jika kebanyakan freezer memiliki warna putih, makan tidak dengan ARTUGO Chest Freezer CF201A. Salah satu chest freezer terbaik ini memiliki dua pilihan warna, yaitu putih dan hitam. Jadi, bagi Parents yang ingin memberikan sentuhan nuansa berbeda di rumah, bisa memilih freezer dari ARTUGO dengan warna hitam.
Selain itu, freezer ini juga menggunakan noiseless compressor sehingga tidak berisik dan cocok jika ditempatkan di dalam rumah. Lebih lanjut, freezer yang juga memiliki desain simple dan minimalis ini juga menawarkan inner glass door, sehingga mampu menjaga bahan makanan lebih awet ketika disimpan.
Detail produk:
- Dimensi: 0,88 x 0,55 x 0,845 m.
- Berat: 38 kg.
- Kapasitas penyimpanan: 210 liter.
- Daya listrik: 195 Watt.
- Dilengkapi Noiseless Compressor dan interior lampu LED.
10. Electrolux ECM2950WA-ID
Penyimpanan 275 Liter dengan daya 140 Watt
Terakhir, ada rekomendasi freezer box untuk usaha frozen food dari Electrolux, yaitu ECM2950WA-ID. Freezer dari Electrolux ini memiliki pintu ganda dengan handle dan fitur penyesuaian suhu. Selain itu, dengan adanya eco freezer menggunakan mesin Refrigerant R600A membuat proses penyimpanan bahan makanan lebih ramah lingkungan.
Dengan warna putih bersih yang ditawarkan, freezer box ini cocok ditempatkan di rumah maupun ruko hingga toko milik Parents. Penting juga untuk diketahui, bahwa freezer box satu ini juga kerap digunakan di industri perhotelan dan restoran karena kemampuannya dalam menyimpan bahan makanan yang tidak diragukan.
Detail produk:
- Ukuran: 0,83 x 1,05 x 0,785 m.
- Berat: 50 kg.
- Kapasitas penyimpanan: 275 liter.
- Daya listrik: 140 Watt.
- Menggunakan mesin Refrigerant R600A.
Daftar Perbandingan Harga
Nama Produk |
Ukuran |
Harga |
1,6 x 0,875 x 0,76 m |
Rp7.114.500 |
|
0,62 x 0,51 x 0,83 m |
Rp2.422.500 |
|
0,77 x 0,54 x 0,9 m |
Rp2.829.000 |
|
0,72 x 0,67 x 0,84 m |
Rp2.839.000 |
|
0,57 x 0,55 x 0,84 m |
Rp2.294.800 |
|
1,125 x 0,5 x 0,85 m |
Rp3.569.000 |
|
0,57 x 0,59 x 0,83 m |
Rp1.970.000 |
|
0,98 x 0,56 x 0,85 m |
Rp2.698.000 |
|
0,88 x 0,55 x 0,845 m |
Rp4.257.840 |
|
0,83 x 1,05 x 0,785 m |
Rp5.198.000 |
Harga bisa berubah sewaktu-waktu
Parents, itulah berbagai rekomendasi freezer box terbaik dan cocok untuk memulai usaha frozen food. Dari kesepuluh pilihan, Parents tertarik dengan produk yang mana?
****
Baca Juga:
10 Kompor Listrik Terbaik dan Berkualitas di 2023, Memasak jadi Lebih Cepat
5 Alat Dehumidifier Pilihan di 2024, Udara Rumah jadi Lebih Sehat
10 Rekomendasi Kulkas 4 Pintu Terbaik 2024, Ada yang Harganya di Bawah 10 Juta!