Dikenal sebagai sutradara spesialis genre horor, ada banyak film Joko Anwar seru yang patut disaksikan, lho.
Bahkan, sang sutradara baru saja merilis film berjudul Pengepungan di Bukit Duri yang mengusung genre thriller.
Lantas, apa saja film terbaik yang disutradarai olehnya? Berikut ulasannya.
Film Terbaik yang Disutradari Joko Anwar
1. Pengabdi Setan

Film bergenre horror yang sempat menggemparkan tanah air pada tahun 2017 ini menjadi judul film yang mendapatkan antusiasime tinggi dari pecinta film.
Sebanyak 4 juta penonton mengapresiasi karya Joko Anwar ini. Pengabdi Setan bukanlah judul film baru, melainkan remake dari film berjudul serupa yang pernah tayang pada tahun 1982.
Dengan menyesuaikan film versi lamanya, film ini mengambil setting pada tahun 1980-an. Pengabdi Setan mengisahkan tentang sebuah keluarga yang kehilangan sosok ibunya karena terserang penyakit yang misterius.
Setelah sang ibu meninggal, keluarga ini mengalami terror mistis yang sangat menyeramkan. Mereka tidak menyangka bahwa kejadian demi kejadian misteri itu berujung pada rahasia yang mencengangkan.
Dengan ending film yang menggantung, tentu saja penonton dibuat penasaran apakah masih ada lanjutan filmnya.
Dan ternyata Jokan tak mau mengecewakan penggemarnya, karena melalui sebuah unggahan di akun Instagram pribadinya, Joko Anwar mengumumkan bahwa dia akan merilis film “Pengabdi Setan 2: Communion” di tahun 2022 ini.
Kita nantikan saja ya kapan penayangannya di bioskop.
2. Gundala

Satu-satunya film superhero yang dibuat oleh Jokan dan menjadi pembuka serial dari Bumi Langit Cinematic Universe.
Film yang dibintangi oleh Abimana Aryasatya ini berhasil memikat hati penonton dengan jalan cerita dan sinematografi yang bagus.
Jokan sendiri awalnya ragu bisa menggarap film ini dengan bagus karena penonton Indonesia sudah dimanjakan oleh film-film superhero asal luar negeri.
Namun, kerja kerasnya terbayar dengan jumlah penonton jutaan yang mengapreasiasi film ini.
Bercerita tentang Sancaka, seorang anak yatim yang ditinggal sendiri oleh ibunya. Kemudian merantau ke kota dan menemukan jati diri sebagai penolong rakyat miskin.
Ia terlibat konflik dengan seorang politikus bernama Pengkor yang berambisi menciptakan dunia dimana satu generasi tidak memiliki moral sama sekali.
3. A Copy of My Mind
Sumber: Instagram @jokoanwar
A Copy of My Mind adalah bukti kejeniusan Joko Anwar dalam men-direct sebuah film. Keluar dari zona nyaman,
Joko Anwar menggarap film genre drama. Film yang dibintangi oleh Tara Basro dan Chicco Jerikho berhasil masuk nominasi dalam Venice Film Festival dan Toronto Internasional Film Festival pada tahun 2015.
Film ini juga memasukkan cerita politik di dalamnya yang menjadikannya sebagai film drama yang tidak biasa. Ada juga beberapa isu kota metropolitan yang diangkat dalam film ini.
A Copy of My Mind mengisahkan tentang wanita karyawan salon kecantikan yang bertemu dengan penjual CD bajakan.
Hubungan keduanya semakin intim. Konflik bermula ketika masa-masa pemilihan presiden dimulai. Film ini berhasil masuk ke dalam 7 nominasi Festival Film Indonesia dan meraih 3 piala.
4. Janji Joni
Sumber: Instagram @jokoanwar
Parents tentu pernah mendengar film berjudul Janji Joni, bukan? Atau sudah pernah menontonnya? Ini adalah salah satu film karya Joko Anwar yang dirilis pada tahun 2005.
Isu-isu yang diangkat oleh Joko Anwar dalam film ini memang terbilang unik. Film ini mengisahkan tentang kehidupan pengantar roll film bioskop bernama Joni.
Sosok Joni yang diperankan oleh Nicholas Saputra harus berpacu dengan waktu ketika menjalankan pekerjaannya.
Film bergenre drama komedi ini juga menghadirkan model dan artis ternama Mariana Renata sebagai pemeran uatama wanita. Janji Joni benar-benar menawarkan ide cerita yang segar.
5. Perempuan Tanah Jahanam
Sumber: Instagram @jokoanwar
Genre horror memang tidak terlepas dari sosok Joko Anwar sebagai seorang sutradara. Setelah sukses dengan Pengabdi Setan, Joko Anwar menghadirkan film genre thriller dan horror berjudul Perempuan Tanah Jahanam.
Film satu ini kembali membuktikan kehebatan Joko Anwar sebagai seorang sutradara. Beberapa adegan awal bahkan sudah membuat jantung penonton berdegup kencang
Film yang dibintangi oleh Tara Basro ini memang membuat penonton penasaran setengah mati dengan jalan ceritanya yang sulit ditebak.
Film ini pun menarik jutaan penonton ketika dirilis. Perempuan Tanah Jahanam mendapatkan review baik dari sebagian besar penonton.
6. Kala
Sumber: Instagram @jokoanwar
Masih belum banyak yang tahu bahwa di awal karirnya sebagai sutradara, Joko Anwar menggarap film bergenre thriller psikologis yang bisa membuat decak kagum. Salah satunya adalah Kala yang rilis pada tahun 2007.
Dibintangi oleh Fachri Albar, film ini mengisahkan tentang seorang pemuda yang mengidap narkolepsi (gangguan yang membuat penderitanya tertidur tiba-tiba saat cemas atau ketakutan).
Pemuda ini sering mengalami kejadian tak terduga, buntutnya ia terseret ke dalam serangkaian kejadian mistis dan pembunuhan.
Yang membuat film ini unik, Joko Anwar memasukkan unsur mitos dan legenda Jangka Jayabaya atau ramalan Jayabaya tentang juru selamat di masa mendatang sebagai plot utama film ini.
7. Pintu Terlarang
Sumber: Instagram @jokoanwar
Masih bergenre thriller psikologis seperti film ‘Kala’, film yang juga dibintangi oleh Fachri Albar ini menguak kisah kelam seorang pematung yang memasukkan janin mati ke dalam rongga patungnya. Sehingga terlihat hidup dan memiliki aura mistis.
Sang pematung memiliki masalah kejiwaan yang membuatnya selalu bermimpi melihat hal-hal yang mengerikan.
Pada akhirnya kondisi mental tersebut membuat sang pematung membunuh seluruh keluarganya sendiri dalam jamuan makan malam mewah.
8. Modus Anomali

Satu lagi karya Joko Anwar yang tak boleh Anda lewatkan, ‘Modus Anomali’.
Dibintangi oleh Rio Dewanto, film ini bercerita tentang seorang ayah yang kehilangan istrinya akibat dibunuh oleh orang asing, dan harus berjuang mencari anak-anaknya di tengah hutan di saat pembunuh istrinya masih berkeliaran.
Dengan plottwist yang sangat tak terduga, sepanjang film Anda akan dibuat bertanya-tanya, siapakah pembunuh sebenarnya dan apa motifnya membantai seluruh keluarga korban.
9. Siksa Kubur
Film ini mengisahkan Sita, yang tidak lagi percaya pada agama setelah kedua orang tuanya tewas akibat bom bunuh diri.
Setelah itu, tujuannya hanya satu, yaitu mencari orang paling berdosa.
Tujuannya adalah ketika orang tersebut meninggal, Sita ingin ikut masuk ke dalam kuburannya.
Di sana, Sita ingin membuktikan bahwa siksa kubur tidak nyata, karena itu tidak ada kehidupan setelah kematian.
Akan tetapi, kenyataan yang di alami Sita sungguh berbanding terbalik, hingga dia harus menghadapi teror siksa kubur yang mengerikan, hingga mempertanyakan keyakinannya sendiri.
10. Pengepungan di Bukit Duri
Film Pengepungan di Bukit Duri berlatar di tahun 2027 saat kondisi sosial di Indonesia bergejolak.
Edwin, seorang pria, menjalankan misi untuk mencari keponakannya yang hilang.
Pencarian ini membawanya ke SMA Duri, sebuah sekolah yang terkenal dengan murid-murid bermasalah.
Saat Edwin akhirnya menemukan keponakannya, situasi memburuk.
Kerusuhan melanda kota, dan mereka terjebak di sekolah, harus berjuang melawan murid-murid brutal.
Film ini memadukan ketegangan aksi dengan refleksi tentang masalah sosial.
Itulah beberapa film besutan Joko Anwar yang tak kalah seru. Mana favorit Parents?
***
Baca Juga:
4 Film Ini Diangkat dari Komik Indonesia, Karya Kebanggaan Anak Bangsa!
Film Gundala layak dinikmati anak-anak? Ini pendapat para orangtua dan psikolog
22 Film Horor Terseram yang Bikin Merinding, Terbaru Ada 'Nosferatu'!
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.