Drama Ask the Stars menjadi salah satu drama Korea yang dinanti. Pasalnya dua bintang terkemuka akan menjadi pemeran utamanya. Lee Min Ho dan Gong Hyo Jin dikonfirmasi akan dipertemukan dalam drama tersebut.
Lee Min Ho tengah menjadi perhatian lewat drama barunya berjudul Pachinko yang tayang di Apple TV+. Sementara Gong Hyo Jin terakhir membintangi drama berjudul “When The Camellia Blooms” pada 2019 lalu.
Ask the Star akan menjadi ajang comeback perempuan berusia 41 tahun itu. Ini juga akan menjadi kali pertamanya dipasangkan dengan Lee Min Ho. Simak fakta drama Ask the Star berikut ini!
Artikel terkait : 8 Drama Korea Terbaik yang Dibintangi IU, Sudah ada yang Parents tonton?
7 Fakta Drama Ask The Stars, Drakor Bertema Tak Biasa
1. Bergenre Sci-Fi yang Dibalut Komedi Romantis
“Ask the Stars” merupakan drama yang bergenre science fiction yang dibalut dengan komedi romantis. Cerita garis besarnya tentang seorang astronot dan turis yang bertemu dan jatuh cinta di stasiun luar angkasa. Ini merupakan drama Korea yang menggabungkan percintaan dan luar angkasa.
2. Drama Ask the Star Mempertemukan Lee Min Ho dan Gong Hyo Jin
Sumber: Pinterest
Melansir Soompi, pada tanggal 28 Maret, telah dikonfirmasi bahwa Lee Min Ho akan berperan sebagai pemeran utama pria Gong Ryong, seorang OB-GYN (dokter kandungan-ginekolog). Ia kemudian datang ke stasiun luar angkasa sebagai turis. Di sana ia berjumpa dengan Gong Hyo Jin yang akan berperan sebagai astronot berdarah Korea-Amerika bernama Eve Kim.
Pertemuan Lee Min Ho dan Gong Hyo Jin juga memicu pro dan kontra di kalangan pecinta drama Korea. Pasalnya, akting Lee Min Ho dianggap tidak cukup mumpuni untuk mengimbangi Gong Hyo Jin yang dijuluki sebagai Ratu Drama Komedi Korea.
3. Ditulis dan Disutradarai Ahlinya Drama Korea Hits
Sumber: Pinterest
Drama ini diprediksi akan sukses dan banyak disukai. Ask The Star akan diarahkan langsung oleh sutradara Park Shin Woo sementara naskahnya ditulis oleh Seo Sook Hyang. Keduanya merupakan maestro drama Korea hits.
Park Shin Wo pernah menyutradarai It’s Okay to Not Be Okay” dan “Lovestruck in the City,”. Sementara Seo Sook Hyang dikenal sebagai penulis naskah drama hits seperti “Don’t Dare to Dream (Jealousy Incarnate)” dan “Pasta.”
Dua diantara drama tersebut juga dibintangi oleh Gong Hyo Jin, yakni Jealousy Incarnate, dan Pasta.
Artikel terkait : 9 Drakor Kisah Cinta Dua Dunia, Pacaran dengan Siluman Rubah hingga Karakter Komik
4. Drama Ask the Stars akan Menggandeng Oh Jung Se
Sumber: Pinterest
Diberitakan oleh Soompi, sebuah sumber pada tanggal 26 Januari mengungkapkan bahwa “Oh Jung Se” akan bersatu kembali dengan Gong Hyo Jin melalui karya baru penulis naskah Seo Sook Hyang ‘Ask the Stars.”
Hal tersebut telah dijawab oleh perwakilan dari agensi Oh Jung Se, PrainTPC menyatakan, “Dia telah menerima tawaran, dan itu adalah salah satu proyek yang sedang dia tinjau.”
Oh Jung Se akan berperan sebagai Kang Kang Soo, seorang jenius yang kaya raya yang melakukan eksperimen di luar angkasa selama 10 bulan. Ia juga telah beradu akting dengan Gong Hyo jin dalam berbagai drama, seperti When the Camellia Blooms dan It’s Okay to Not Be Okay.
5. Tayang Tahun Depan
Saat ini, Ask The Stars baru merilis informasi drama dan juga para pemainnya saja. Para penggemar drama Korea harus sabar karena drama ini baru akan tayang pada 2023 mendatang.
6. Drama dengan Budget Fantastis
Ask The Stars merupakan drama yang mengangkat latar di luar angkasa. Tentu membutuhkan keseriusan untuk membangun set luar angkasa dan membutuhkan biaya yang tidak fantastis.
Dilaporkan, drama ini akan membangun set stasiun luar angkasa dengan biasa 40 miliar won (sekitar $33,8 juta). Jika dirupiahkan mencapai nyaris 500 miliar!
Artikel terkait : 10 Drama Korea Dibintangi Lee Jong Suk, Sudah Nonton yang Mana Saja?
7. Sinopsis Drama Ask the Stars
Sumber: Pinterest
Saat ini, kisah Ask the Stars belum banyak diungkap. Namun, secara garis besar menceritakan tentang astronot perempuan Eve Kim yang bertemu dengan Gong Ryong yang merupakan turis di stasiun luar angkasa. Terjadi interaksi antara keduanya yang dibumbui adegan komedi-romantis. Hingga akhirnya keduanya saling jatuh hati.
Itulah sederet fakta tentang Ask The Stars, drama terbaru yang dibintangi oleh Lee Min Ho dan Gong Hyo Jin. Bagaimana Parents? Tidak sabar untuk menonton, kan? Tunggu tahun depan, ya!
Baca Juga:
6 Fakta Drama Korea Again My Life, Lee Jun Ki Jadi Anak Kuliahan!
7 Artis yang Sukses Memainkan Karakter Ibu-Ibu Kejam di Drama Korea
4 Alasan Drakor Forecasting Love and Weather Layak Ditonton
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.