Akhir-akhir ini, laman Clickworker menjadi bahan perbincangan di media sosial. Laman ini merupakan sebuah laman yang menyediakan kerja sampingan. Secara ringkas, Clickworker merupakan sebuah platform profesional berbayar untuk menyelesaikan sebuah tugas atau pekerjaan tertentu.
Platform ini sebenarnya sudah ada sejak lama, yakni berdiri pada tahun 2005 lalu. Sampai saat ini, Clickworker masih memberikan layanan kepada banyak kliennya. Sistem pekerjaan yang diberikan oleh platform ini pun bersifat remote sehingga bisa dikerjakan dari mana saja. Selain itu, pengerjaannya juga fleksibel sehingga sangat cocok untuk para pencari pekerjaan sampingan.
Artikel terkait: 15 Situs Freelancer untuk Menambah Penghasilan
Pengguna hanya perlu memiliki dengan koneksi internet dan biasanya tidak memerlukan spesifikasi yang khusus jika seseorang ingin bekerja melalui platform ini.
Pekerjaan yang disediakan oleh Clickworker
Ada banyak pekerjaan yang disediakan oleh platform ini, seperti data entry, survey, copyediting, dan lain sebagainya. Berikut ini beberapa penjelasan mengenai masing-masing pekerjaan.
1. Data Entry
Jasa data entry memungkinkan seseornag untuk memilih kategori dan indeks data dalam jumlah yang besar. Biasanya, pekerja sampingan akan diminta untuk menandai konten audio, video, dan gambar. Selain itu, pekerja juga bertugas untuk memberikan validari pada data yang ada dengan berdasarkan riset yang dilakukan secara daring.
2. Survei
Di pekerjaan ini, pekerja sampingan diminta untuk melakukan survei secara daring. Topik survei yang dilakukan pun biasanya akan didasarkan oleh permintaan dan kebutuhan klien, seperti survei produk, survei pasar, dan lain sebagainya.
Artikel terkait: 10 Pekerjaan Freelance yang Penghasilannya Bisa Sama atau Bahkan Melebihi Kerja Kantoran
3. App Testing
Dalam pekerjaan ini, pekerja sampingan akan diminta untuk mengunduh aplikasi yang sedang dikembangkan. Aplikasi ini pun diminta untuk digunakan dalam jangka waktu tertentu untuk melakukan pengetesan terhadap segala fitur yang ada. Kemudian, mereka pun akan diminta feedback mengenai aplikasi tersebut.
Perusahaan pengembang pun nantinya akan mengevaluasi berdasarkan feedback yang diberikan. Dengan demikian, aplikasi pun akan sempurna untuk dikembangkan sebelum diluncurkan di pasaran.
4. Mystery Photography
Pekerjaan lainnya yang terdapat di Clickworker adalah mystery photography. Pekerjaan ini bisa dibilang cukup unik dan tidak biasa karena klien akan meminta pekerja untuk melakukan pengambilan gambar terhadap suatu objek tertentu secara diam-diam, mungkin bisa toko ataupun restoran.
Hal ini dilakukan untuk memastikan akurasi alamat yang tertera. Bukan untuk memata-matai, pekerjaan ini biasanya dilakukan untuk memberikan informasi terbaru mengenai promo yang ditawarkan oleh toko atau restoran tersebut.
Artikel terkait: Pundi Uang Menggiurkan, Intip 10 Pekerjaan Sampingan yang Sayang Dilewatkan
5. Penerjemah
Penerjemah memang menjadi pekerjaan sampingan yang cukup populer. Banyak pihak yang membutuhkan jasa ini untuk berbagai keperluan. Selain itu, ternyata pekerjaan ini pun ditawarkan di platform Clickworker. Pekerja sampingan nantinya akan diminta untuk menerjemahkan dokumen tertentu dari berbagai bahasa di dunia.
6. Penulis
Seiring berkembangnya start-up beberapa tahun terakhir, profesi penulis pun menjadi profesi yang banyak digeluti. Profesi ini bisa dilakukan secara remote dan hanya perlu kecintaan dalam hal menulis. Biasanya, platform ini membuka pekerjaan penulis untuk menulis deskripsi produk, konten, dan keperluan penulisan lainnya.
Artikel terkait: 10 Ide Bisnis Tanpa Modal yang Bisa Dikerjakan di Rumah, Berani Coba?
7. Pemeriksa Aksara
Selain penulis, Clickworker juga menyediakan layanan proofreading atau pemeriksa aksara. Pekerjaan ini biasanya meminta pekerja untuk memperbaiki ejaan, memperbaiki kesalahan pengetikan, tata bahasa, dan gaya bahasa dalam sebuah tulisan. Dengan demikian, tulisan pun menjadi enak dibaca. Pekerja nantinya akan diberi beberapa petunjuk teknis dari klien.
8. Copyediting
Pekerjaan copyediting memastikan penulis menulis sesuai dengan arahan yang diberikan oleh klien. copyeditor juga akan memastikan bahwa tulisan yang ditulis sudah sesuai dengan tata bahasa dan ejaaan yang ada. Selain itu, mereka juga harus memperhatikan detail untuk kualitas tulisan yang baik.
Cara mendaftar
Cara mendaftar untuk menjadi pekerja sampingan di platform ini pun sangat mudah. Pertama, hal yang perlu dilakukan adalah mendaftar dengan membuka laman Clickworker dan klik tombol “Register”. Kemudian, isikan informasi yang diminta, seperti alaman posel, username, kata sandi, jenis kelamin, dan gelar akademis.
Selanjutnya, pengguna biasanya akan diminta untuk mengisi beberapa informasi dasar seputar keahlian berbahasa, hobi, pengalaman kerja dan lain-lain. Nantinya, pekerja akan digaji berdasarkan durasi pekerjaan, jenis tugas, dan tingkat kesulitan tugas. Besar imbalannya pun bermacam-macam, mulai dari 0.15 – 3 euro.
Artikel terkait: Mari Memulai Bisnis Online!
Perusahaan ini menggunakan sistem rating untuk melihat performa pekerja sampingan. Kemudian, untuk pembayarannya, nantinya pengguna diminta untuk bertransaksi menggunakan Transferwise.
Demikian penjelasan mengenai Clickworker. Platform ini bisa menjadi jalan keluar bagi Parents yang ingin memiliki pekerjaan sampingan. Semoga bermanfaat!
Baca juga:
id.theasianparent.com/category/gaya-hidup/keuangan
13 Usaha Sampingan yang Bisa Dikerjakan di Rumah, Tambah Penghasilan!