Setiap ibu tentu memiliki cerita tersendiri menjalankan ritual ibadah di bulan Ramadhan. Termasuk menyiapkan menu berbuka dan sahur untuk keluarga kecilnya. Pun, dengan mantan penyanyi cilik yang satu ini. Bagaimana, sih, cerita sahur Enno Lerian di hari pertama?
Sebagai ibu dari 5 orang anak, tidak mengherankan jika aktivitas domestik Enno Lerian begitu padat. Meskipun begitu, sama dengan ibu yang lainnya, perempuan 8 Oktober 1983 ini pun selalu berusaha memberikan yang terbaik untuk keluarganya.
Hal ini pun berlaku dalam hal menyiapkan menu makanan di bulan Ramadan. Namun rupanya, di awal puasa puteranya Aga yang masih berusia sekitar 1 tahun mengalami demam sudah sejak 2 hari berturut-turut. Enno pun mengaku lebih repot menyiapkan menu sahur.
Cerita sahur Enno Lerian
cerita sahur Enno Lerian
Aga rupanya mengalami demam tinggi karena flu yang dialaminya hingga membuatnya rewel. Alhasil, karena menjaga si bungsu, Enno pun tidak sempat menemani suaminya sahur.
“Kamu itu kamu itu kamu itu galak ngegemesin deh Agaaaaa.. Udah 2 malem bundanya dibikin nggak tidur gara gara dia demam tinggi karena flu berat, alhasil sampe nggak masak buat sahurnya ayah, untung ayah @dogdaytime pengertian banget sahur pertama nggak ditemenin istrinya dan nggak disiapin masak padahal bundanya udah rencanain mau masak apa sahur ini..” ujar Enno.
Karena kondisi sakitnya ini, si kecil menjadi lebih sensitif dari biasanya sehingga tidak memungkinkan untuk ditinggal menyiapkan sahur untuk anggota keluarga yang lain.
“Gimana mau masak sahur, pindah posisi tidur aja Aganya langsung galak 😂😂 tiap 10 menit sekali nangis, iya galaknya gara gara lagi flu dan gara gara dia demam, doain aga sembuh ya buibuuk. Ayo anak pinter yang sehat ya sayang..” ujar Enno kembali.
Potret Enno dan lima putranya
Enno Lerian saat ini telah memang telah menjadi ibu dari lima orang anak. Dirinya nampak menikmati perjalanan rumah tangganya dengan Priambodo Soesetyo–pria yang dia nikahi sejak 2011 itu–, Bumi, Abi, Aliy, Aga, dan Azzela.
anak Enno Lerian
Ketiga anaknya yaitu Abimanyu Praja Soesetyo, Nararya Aliy Soesetyo, dan Gema Tyaga Soesetyo. Enno seringkali membagikan cerita kebersamaannya bersama si kecil melalui sosial media miliknya.
Bahkan, dirinya memutuskan untuk mengurus buah hatinya tanpa bantuan pengasuh. Meskipun mengaku sering merasa kewalahan, namun keputusan ini memang komitmen dirinya bersama sang suami untuk meningkatkan bonding bersama sang buah hati.
anak Enno Lerian
Menjadi ibu dari 5 anak laki-laki, Enno masih terlihat aktif menjadi penyiar radio maupun pekerjaan lain dalam bidang entertain. Wah, hebat sekali ya ibu 4 anak ini.
anak Enno Lerian
Saat bersama dengan ke empat putranya, Enno dan anak-anaknya terlihat kompak. Wah, Enno terlihat paling cantik sendiri ya, Parents.
Baca Juga :
Punya 5 Anak, Begini Cara Enno Lerian Mengajari Anak agar Tidak Saling Cemburu
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.