Tawarkan Banyak Keuntungan, Begini 7 Langkah Mudah Menabung di Bank

Masih belum tahu bagaimana cara mudah menabung di bank, ini ulasannya untuk Anda!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Di era modern, hampir semua orang pasti memiliki rekening bank untuk beragam kepentingan. Sebut saja menyimpan uang dan sebagai syarat menerima gaji setelah ia bekerja. Disebut sebagai tempat paling aman untuk menyimpan uang, cara menabung di bank pun tergolong sangat mudah.

Keuntungan Menabung di Bank

Dibanding menyimpan uang di celengan, sederet manfaat akan dirasakan masyarakat yang menyimpan dananya di bank. Mengutip Banks.com, berikut keuntungannya:

  • Aman. Bank memiliki sistem keamanan yang berlapis, selain itu keamanan uang yang Anda tabung juga dijamin oleh bank. Perbankan turut bekerja sama dengan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) sehingga jika terjadi persoalan pada bank, uang nasabah dijamin aman
  • Mendapatkan bunga dan bagi hasil. Kendati tidak setinggi deposito atau instrumen lainnya, menabung di bank juga memberikan keuntungan bunga kepada pemilik dana. Bahkan, hal ini dirasakan oleh nasabah yang menabung di bank syariah yang akan mendapatkan bagi hasil yang telah ditetapkan
  • Transaksi mudah. Tak hanya menyimpan uang, bank turut memberikan beragam fitur yang memudahkan pemilik dana. Anda akan dimudahkan melakukan berbagai transaksi finansial kapan saja dan di mana saja. Banyaknya ATM, SMS Banking, M-banking dapat diakses selama 24 jam.
  • Likuid. Berhubung bentuknya dana cash, menabung di bank akan memudahkan akses kapan saja membutuhkan uang. Inilah mengapa tabungan sangat cocok untuk Anda menyimpan dana darurat karena bisa diambil ketika dibutuhkan

7 Cara Menabung di Bank

Setelah mengetahui apa saja keuntungan menabung di bank, Anda tentu sudah tergoda memiliki rekening bank untuk si kecil kelak? Ini dia caranya!

1. Menyiapkan Identitas

Cara pertama yang harus diperhatikan ketika akan menabung di bank adalah menyiapkan dokumen identitas yang diperlukan atau dokumen administratif. Berbagai dokumen yang sebaiknya disiapkan antara lain KTP, SIM, kartu pelajar, atau kartu mahasiswa.

Jika Parents ingin membukakan rekening untuk anak yang masih dibawah tanggungan orangtua, maka bisa menyerahkan fotokopi identitas orangtua dan melampirkan surat pernyataan orangtua. Bagi Anda yang memilih bank BCA sebagai tempat menabung harus menyerahkan NPWP dan kartu keluarga dalam lampiran.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

2. Siapkan Setoran Awal

Setelah dokumen siap, langkah berikutnya yaitu menyiapkan dana setoran awal. Terkait hal ini, setiap bank menerapkan peraturan berbeda mengenai nominal setoran yang harus disiapkan untuk membuka rekening.

Namun, umumnya setoran awal berkisar antara Rp100 ribu hingga Rp500 ribu. Anda dapat melihat besarannya ini di brosur atau website resmi bank bersangkutan. Menyikapi hal ini, pastikan Parents menyesuaikan dengan budget yang dimiliki dan sejalan dengan persyaratan yang ditetapkan pihak bank.

Artikel terkait: Ingin menabung emas tanpa repot? Ini 7 pilihan aplikasi yang bisa Bunda coba!

3. Pergi ke Bank

Dokumen sudah, dana sudah siap, saatnya menuju bank yang telah dipilih. Agar praktis, pilihlah kantor cabang bank yang paling dekat dengan lokasi hunian Anda. Hal ini selain memudahkan transportasi, juga untuk kepraktisan jika suatu hari ada kendala yang dialami.

Saat memasuki bank, Anda akan disambut petugas keamanan. Bila Anda baru pertama kali, mintalah bantuan bahwa Anda ingin membuka rekening awal di bank tersebut. Biasanya, petugas akan membantu mengambilkan nomor antrean. Tunggulah di ruang tunggu hingga urutan Anda dipanggil oleh staf bank terkait.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

4. Mengisi Formulir

Saat nama dipanggil, Anda akan berhadapan dengan customer service. Setelahnya, customer service akan memperkenalkan apa saja program yang tersedia di bank dan apakah Anda berminat dengan program tersebut.

Ketika akan membuka rekening, formulir akan diberikan yang harus diisi oleh calon nasabah. Formulir biasanya mencakup identitas diri mulai dari nama, nomor telepon, alamat rumah, pekerjaan, alamat kantor, dan lainnya. Customer service biasanya akan memandu dalam pengisian formulir tersebut.

5. Pembuatan Rekening

Formulir yang telah diisi akan menjadi panduan bagi customer service memroses data. Selanjutnya, Anda secara resmi telah memiliki rekening di bank tersebut! Nantinya, Anda akan diminta menyerahkan sejumlah uang sebagai setoran awal yang diperlukan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Begitu tahapan ini selesai, Anda akan diberikan buku tabungan dan kartu ATM. Tak ketinggalan, pihak bank akan memberikan petunjuk bagaimana caranya menabung di bank baik itu melalui menyetor langsung ke teller bank, transfer dana, maupun setoran tunai melalui ATM.

Artikel terkait: Jangan Panik, Ini 6 Tips Mengatur Keuangan Keluarga dengan Gaji Kecil

6. Dapatkan Beragam Fasilitas

Selain menabung di bank, sudah pasti bank akan memaparkan apa saja fasilitas penunjang yang dimiliki bank pilihan Anda. Anda akan diarahkan pada pilihan untuk membuat akun mobile banking, internet banking, kartu kredit, dan pilihan program lainnya.

Patut diingat bahwa program ini sifatnya opsional. Dengan kata lain, Parents dapat memilih ingin memiliki program tersebut atau tidak.

7. Menabung Dapat Dilakukan

Voila. Anda resmi memiliki rekening bank! Artinya, Anda sudah dapat menyetorkan tabungan kapan saja menginginkannya. Selain datang ke bank dan meminta bantuan teller, sekarang ini menabung kian dimudahkan, Anda dapat menabung juga melalui ATM terdekat sehingga tak perlu repot datang ke bank.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Misalnya melalui teller, siapkan uang yang hendak ditabung berikut buku tabungan dan kartu ATM. Datanglah ke bank terdekat lalu ambil antrean hingga dipanggil. Isilah setoran lengkap berupa identitas pribadi dan jumlah setorannya.

Serahkan buku tabungan dan uangnya kepada teller. Teller akan menghitung uang dan mengonfirmasi jumlahnya. Setelah selesai, teller akan memberikan bukti slip setoran. Uang pun aman dalam rekening Anda! Tak sempat datang ke bank, menabung melalui ATM dapat dilakukan dengan step berikut:

  • Cari informasi terlebih dahulu mengenai ATM yang menyediakan layanan setor tunai
  • Siapkan uang yang akan ditabung
  • Setorkan uang pecahan yang diterima oleh mesin ATM, umumnya pecahan Rp50.000 dan Rp100.000
  • Datang ke lokasi ATM
  • Masukkan kartu ATM
  • Pilih Setoran Tunai
  • Masukkan uang yang mau disetorkan di tempat yang disediakan
  • Mesin akan menghitung jumlah uang dan mengonfirmasi kembali jumlah setoran
  • Setelah terkonfirmasi, proses setoran selesai
  • Anda akan mendapatkan slip bukti setoran dari mesin ATM

Cepat dan mudah, dan tentunya aman. Semoga informasi cara menabung di bank ini bermanfaat!

Baca juga:

5 Tabungan Pendidikan Anak Terpercaya di 2022, Rencanakan Sejak Dini

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan