TAP top app download banner
theAsianparent
theAsianparent
Panduan ProdukKeranjang
  • Kehamilan
  • Anak
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Nutrisi
  • Ayah manTAP!
  • Komunitas
  • VIP
  • Event
Masuk
    • Artikel
  • KehamilanKehamilan
  • AnakAnak
  • Perkembangan OtakPerkembangan Otak
  • Cari nama bayiCari nama bayi
  • Rangkaian EdukasiRangkaian Edukasi
  • TAPpediaTAPpedia
  • TAP RekomendasiTAP Rekomendasi
  • ParentingParenting
  • KesehatanKesehatan
  • Gaya HidupGaya Hidup
  • NutrisiNutrisi
  • Ayah manTAP!Ayah manTAP!
  • KomunitasKomunitas
  • VIPVIP
  • EventEvent
    • Komunitas
  • Jajak
  • Album
  • Makanan
  • Resep
  • Topik
  • Baca Artikel
    • Panduan
  • Pemantau Kehamilan
  • Pemantau Perkembangan Bayi
    • Hadiah
  • HadiahHadiah
  • Kontes
  • VIP ParentsVIP Parents
    • Lebih Banyak
  • Saran

Kebijakan PrivasiPedoman KomunitasPeta situs

Unduh aplikasi gratis kami

google play store
app store

Luar Biasa! Bayi Kembar Lahir dengan Ras dan Warna Kulit Berbeda

Bacaan 3 menit
Luar Biasa! Bayi Kembar Lahir dengan Ras dan Warna Kulit Berbeda

Kalani dan Jalani adalah bayi kembar yang lahir dengan warna kulit berbeda. Mereka menarik perhatian semua orang dengan kelucuan dan keunikan mereka.

Mungkin Anda sering bertemu dengan anak kembar yang tidak terlihat mirip. Bahkan ada juga saudara kembar yang berbeda jenis kelamin. Tapi pernahkah Anda bertemu atau melihat saudara kembar beda ras?

Di Quincy, Illinois Amerika Serikat ada Kalani dan Jarani. Bayi kembar yang lahir pada 23 April 2016 ini terlahir dengan warna kulit yang berbeda.

Kalani berkulit putih seperti ibunya, sedangkan Jarani berkulit cokelat, yang merupakan campuran warna kulit kedua orangtuanya.

Whitney Meyer, sang ibu berkulit putih karena berasal dari ras kaukasia, sedangkan sang ayah Thomas Dean merupakan keturunan Afro-Amerika dan berkulit gelap.

bayi kembar beda ras

sumber: nbcsandiego.com

Whitney Meyer mengatakan bahwa kedua putrinya adalah simbol untuk melawan rasisme, dan perlambang bahwa cinta itu setara bagi semua orang.

“Kau tidak bisa hanya melihat satu dan tidak jatuh cinta pada keduanya. Mereka adalah anak perempuan yang sama, hanya berbeda warna kulit saja,” ujar Whitney.

Bayi kembar beda warna kulit

Kalani dan Jarani. sumber: today.com

Saat persalinan, Whitney mengaku terkejut. Ia tidak pernah menyangka akan memiliki bayi dengan warna kulit yang berbeda satu sama lain. Thomas Dean, juga sama terkejutnya dengan kelahiran si kembar.

Kalani yang lahir lebih dulu tampak sangat putih hingga Whitney sempat menyangka bahwa bayinya albino. Beberapa menit kemudian, Jarani lahir dan membuat kedua orangtuanya terkejut karena dia berkulit cokelat.

“Aku pikir semua bayi memang terlihat begitu putih saat lahir, tapi beberapa menit kemudian saudarinya lahir dengan warna kulit sedikit lebih gelap. Aku tidak pernah sekalipun berpikir bahwa aku akan memiliki bayi bermata biru,” kata Thomas Dean.

Bayi Kembar berbeda warna kulit

Kalani dan Jarani bersama kedua orangtuanya. sumber: People.com

Whitney mengatakan bahwa dia selalu memakaikan baju yang sama pada bayi kembarnya. Karena orang sering tidak percaya bahwa putrinya kembar.

“Senyum mereka adalah satu-satunya yang mirip pada mereka, tapi aku harus mendandani mereka dengan pakaian yang sama. Karena tidak ada yang percaya kalau mereka adalah saudara kembar,” kata Whitney.

Dalam sembilan bulan, Jarani dan Kalani sudah menampakkan kepribadian yang berbeda.

” Kalani sangat lincah dan enerjik, dia suka merangkak ke sana ke mari. Sedangkan Jarani lebih suka digendong dan dipeluk. Jarani juga lebih suka makan dibanding Kalani.”

bay kembar beda ras

sumber: people.com

Dokter di Eropa mengatakan, pasangan berbeda ras punya kemungkinan untuk memiliki bayi kembar dengan warna kulit berbeda. Kesempatannya 1 di antara 500 kelahiran bayi kembar.

Thomas Dean berharap kedua putrinya bisa menjadi contoh bagi semua orang.

“Saya berharap banyak orang bisa melihat bahwa warna kulit bukanlah hal yang besar. Yang paling penting adalah cinta. Hal-hal misterius bisa saja terjadi, dan hidup adalah anugerah,” pungkasnya.

Kalani dan Jarani adalah bukti cinta dari kedua orangtuanya. Mereka juga menjadi bukti bahwa cinta tidak pernah mengenal warna kulit ataupun ras, semua manusia setara dan berhak untuk mencinta dan dicinta.

Cerita mitra kami
Perut Sehat, Anak Smart: Ini Manfaat Yogurt untuk Pencernaan dan Tumbuh Kembang Si Kecil!
Perut Sehat, Anak Smart: Ini Manfaat Yogurt untuk Pencernaan dan Tumbuh Kembang Si Kecil!
Anak Aktif, Orang Tua Tenang:  Era Baru Rawat Luka dengan Betadine Bening Antiseptik
Anak Aktif, Orang Tua Tenang: Era Baru Rawat Luka dengan Betadine Bening Antiseptik
“Kumara Holiday Program" Kembali Hadir di Akhir Tahun Ini Program di Alam Terbuka untuk Anak Usia 2-12 Tahun
“Kumara Holiday Program" Kembali Hadir di Akhir Tahun Ini Program di Alam Terbuka untuk Anak Usia 2-12 Tahun
Seminar Edukasi Tenaga Kesehatan dalam Memperingati Hari Prematur Sedunia 2025
Seminar Edukasi Tenaga Kesehatan dalam Memperingati Hari Prematur Sedunia 2025

 

Referensi: today.com, people.com, nbcsandiego.com

Baca juga:

Kisah Nyata, Bayi Kembar Lahir Di Tahun Yang Berbeda

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Fitriyani

  • Halaman Depan
  • /
  • Berita Terkini
  • /
  • Luar Biasa! Bayi Kembar Lahir dengan Ras dan Warna Kulit Berbeda
Bagikan:
  • Cara Lapor SPT Tahunan Lewat Coretax, Wajib Catat!

    Cara Lapor SPT Tahunan Lewat Coretax, Wajib Catat!

  • Apa Itu Child Grooming Modus Pelecehan pada Anak? Ini Kata Psikolog!

    Apa Itu Child Grooming Modus Pelecehan pada Anak? Ini Kata Psikolog!

  • Gerakan Ayah Ambil Rapor Anak, Ini Manfaatnya Kata BKKBN!

    Gerakan Ayah Ambil Rapor Anak, Ini Manfaatnya Kata BKKBN!

  • Cara Lapor SPT Tahunan Lewat Coretax, Wajib Catat!

    Cara Lapor SPT Tahunan Lewat Coretax, Wajib Catat!

  • Apa Itu Child Grooming Modus Pelecehan pada Anak? Ini Kata Psikolog!

    Apa Itu Child Grooming Modus Pelecehan pada Anak? Ini Kata Psikolog!

  • Gerakan Ayah Ambil Rapor Anak, Ini Manfaatnya Kata BKKBN!

    Gerakan Ayah Ambil Rapor Anak, Ini Manfaatnya Kata BKKBN!

Beranda

Beranda

Dapatkan artikel seputar parenting, gaya hidup, opini pakar, di ujung jari Anda

Jajak

Jajak

Ikutan isi polling menarik, dan lihat apa yang orangtua lain pikirkan!

Album

Album

Bagikan foto orang-orang tersayang Anda di komunitas yang aman

Topik

Topik

Gabung di komunitas dengan sesama Bunda dan Ayah

Panduan

Panduan

Pantau kehamilan, dan juga perkembangan bayi Anda dari hari ke hari!

theAsianparent

Unduh aplikasi gratis kami

Google PlayApp Store

theAsianparent di seluruh dunia

Singapore flag
Singapore
Thailand flag
Thailand
Indonesia flag
Indonesia
Philippines flag
Philippines
Malaysia flag
Malaysia
Vietnam flag
Vietnam

Partner Brands

Rumah123VIP ParentsMama's ChoiceTAP Awards

© Copyright theAsianparent 2026 . All rights reserved

  • Tentang Kami
  • Kebijakan Privasi
  • Syarat dan Ketentuan
  • Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti