Bahasa gaul Korea merupakan sekelompok kata, frasa, atau ekspresi yang digunakan oleh orang di negeri ginseng dalam percakapan sehari-hari. Mereka biasanya informal dan digunakan oleh banyak orang dalam percakapan tertulis ataupun lisan.
Bagi Parents yang suka menonton drama Korea, pastinya kalian sudah cukup familier dengan deretan bahasa gaulnya. Seperti misalnya yang paling sering muncul di drama adalah daebak (대박) dan Heol (헐).
Jadi, apa arti dari dua kata tersebut? Yuk, simak arti daebak dan heol di bawah ini beserta kata gaul Korea lainnya yang telah kami rangkum untuk kamu.
10 Aneka Bahasa Gaul Korea yang Sering Muncul di Drama
1. Daebak (대박)
Kata yang satu ini memang sering muncul dalam percakapan di drama Korea. Jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia, kata daebak itu berarti wow, wah, atau hebat.
Anak muda di Negeri Ginseng tersebut biasa mengucapkan kata daebak dengan ekspresi kaget. Satu lagi yang perlu kamu ketahui, cara bacanya adalah “de-bak” dan harus ada penekanan tanda seru, ya!
2. Kol (콜)
Kata gaul berikutnya adalah kol, yang biasa digunakan untuk menunjukkan kalau kamu setuju pada sesuatu hal. Sebagai contoh, kamu diajak untuk pergi ke suatu tempat, dan jika kamu setuju dengan ajakan tersebut maka cukup mengatakan “kol” yang berarti “sepakat”.
Artikel Terkait: 7 Drama Korea Tentang Arwah Gentayangan, Ada yang Mistis tapi Romantis!
3. Bahasa Gaul Korea, Hoksi (혹시)
Ungkapan yang satu ini biasa digunakan ketika seseorang merasa ragu terhadap sesuatu hal. Yang mana jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia, kata hoksi berarti mungkin.
4. Hwaiting (화이팅)
Kata gaul yang satu ini paling sering muncul dalam percakapan drama Korea. Hwaiting sendiri merupakan kata serapan dari bahasa Inggris, yaitu “fighting”. Kata ini digunakan untuk memberi semangat kepada orang lain ataupun diri sendiri.
5. Aigo (아이고)
Selanjutnya, Parents pasti sudah tidak asing lagi dengan kata yang satu ini. Bahasa gaul aigo artinya adalah ya ampun. Ungkapan ini biasanya digunakan untuk menunjukkan perasaan sedih, kecewa, kelelahan, bahkan perasaan terkejut.
Artikel Terkait: 7 Drama Korea Bertema Anak Sekolah, Berkisah Tentang Percintaan Hingga Kriminal
6. Bahasa Gaul Korea, Aegyo (애교)
Aegyo merupakan salah satu bahasa gaul yang populer di kalangan anak muda. Ungkapan yang satu ini biasanya digunakan ketika ada seseorang yang bersikap lucu dan manja seperti anak kecil.
Untuk diketahui, kata aegyo sendiri lebih sering diucapkan oleh seorang pria kepada perempuan, lho. Jika mereka merasa gemas dengan perempuan, maka mereka cukup mengatakan kata gaul tersebut.
7. Jinjja (진짜?)/jeongmal (정말?)
Dua kata gaul di atas memiliki arti yang sama, lho. Yang mana jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia, maka Jinjja dan Jeongmal berarti “Benarkah?, “Serius:. Ungkapan ini juga mirip dengan salah satu kata bahasa Inggris, yaitu really.
Kedua kata ini biasanya digunakan ketika ada seorang teman yang menceritakan sesuatu hal. Dan cara bacanya pun cukup mudah. J yang ada di depan tidak perlu dibaca dengan jelas, melainkan harus terdengar seperti huruf c.
8. Ireoke (이렇게)
Nah, kalau kata yang satu ini termasuk paling sering muncul di drama Korea. Ungkapan ini memiliki arti “Seperti ini?”. Kata Ireoke biasa digunakan ketika kamu ingin bertanya kepada seseorang tentang cara melakukan sesuatu atau saat kamu menginstruksikan seseorang untuk melakukan hal tertentu.
Seperti misalnya, kamu sedang mengikuti kelas memasak lalu ingin bertanya kepada gurunya, apakah masakanmu sudah benar atau belum, maka kamu bisa mengucapkan kata yang satu ini.
Artikel Terkait: 60 Kosakata Tentang Waktu dalam Bahasa Korea, Ajarkan pada Si Kecil, Yuk!
9. Assa ( 아싸)
Kita sering mendengar ini ketika karakter di dalam drama Korea sedang beruntung atau baru saja mendapatkan sesuatu yang diinginkannya. Nah, Assa ini memiliki arti seperti “Oh yeah, Asyik, dan Semangat”. Ungkapan ini bisa digunakan dalam berbagai situasi yang berbeda.
10. Bahasa Gaul Korea, Jamkkanman (잠깐만)
Kata gaul yang satu ini pasti sudah cukup sering Parents dengar kan di drama Korea. Ungkapan ini biasanya digunakan ketika kamu ingin orang lain menunggu sebentar. Yang mana arti Indonesia-nya adalah “Tunggu sebentar”.
Adapun bahasa gaul Korea lainnya yang juga sering muncul, di antaranya adalah:
- Dak-sal (닭살) : Kulit ayam
- Chi-maek (치맥): Ayam goreng dan bir
- Bbung (뻥): Aku hanya bercanda atau kamu bohong
- Keullaeseu (클래스): Kelas!
- Eoljjang (얼짱): Muka yang tampan
- Namchin (남친): Pacar laki-laki
- Yeochin (여친): Pacar perempuan
- Maknae (막내): Anak bungsu
- Mossol (모쏠): Jomblo
- Yeoreobun (여러분): Semuanya atau semua orang
- Kamjagiya (감짝이야): Astaga! Atau bikin kaget saja!
- Gwaenchana (괜찮아): Tidak apa-apa
- Aniyo (아니요): Tidak atau bukan
- Ka-jima (가지마): Jangan pergi
- Omo Eotteoke (오모 어떻게): Ya ampun, bagaimana ini?
- Nojaem (노잼): Tidak asik
- Jugeullae (죽을래?) : Kamu mau mati?
- Michyeosseo (미쳤어): Kamu gila?
- Jangnanhae (장난해 ) – Apakah kamu bercanda? (Kosakata ini digunakan untuk teman sepantaran atau ke orang yang lebih muda)
- Ppeongchijima (뻥치지마) – Jangan bohong!
Nah, itulah deretan bahasa gaul Korea yang sering muncul di drama. Semoga bermanfaat, ya!
***
BACA JUGA:
12 Drama Korea Bergenre Aksi Romantis, Bikin Tegang Sekaligus Baper!
20 Hal yang Perlu Diketahui Terkait Investasi Reksa Dana Syariah
Arti Nama Yusuf Beserta Ide Rangkaian Namanya, Identik dengan Anak Laki-Laki Tampan
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.