Setelah sukses dengan Baby Bash pertama pada bulan Januari lalu, datanglah Baby Bash bulan Mei yang selama ini ditunggu para orangtua keren di Jakarta. Event Playdate kedua ini diikuti oleh para Ayah dan Bunda yang memiliki anak usia 6-12 bulan.
Acara yang berlangsung hari Minggu tanggal 21 Mei 2017 di Hotel Century Park Senayan ini meninggalkan banyak kenangan bahagia di hati para orangtua dan anak-anak. Tema Baby Bash Weaning and Wearing Fun Day ini berhasil bikin Parents yang terlanjur tidak ikut jadi iri sama keseruannya.
Dari sekian banyak rangkaian acara di Baby Bash, kami akan merangkum beberapa hal bahagia selama acara berlangsung. Simak daftarnya.
1. Dapat pengetahuan baru
Dunia parenting itu selalu punya hal baru dan wajib dipelajari oleh para orangtua. Apalagi di masa anak usia 6-12 bulan yang memasuki tahapan baru perkembangan bayi dengan segala kebutuhan dan dramanya.
Istimewanya, workshop Baby Bash bulan Mei kali ini tak hanya mengajak orangtua untuk mendengarkan, tetapi juga mempraktekannya langsung. Tiga workshop keren siap mengisi amunisi orangtua mendampingi anak mereka untuk tumbuh dengan baik.
Workshop pertama yang disuguhkan pada para orangtua dipersembahkan oleh Bosch dan Nuby. Indri yang merupakan Cooking Demonstrator dari Bosch mengajarkan orangtua caranya membuat MPASI dari berbagai sayuran dan buah.
Mengolah makanan yang sehat untuk MPASI anak memang tak bisa sembarangan. Karena sayur harus segar sekalipun melalui metode pengukusan terlebih dahulu.
Selain itu, tekstur buah dan sayur pun harus disesuaikan dengan usia anak. Semakin bertambah usianya, maka teksturnya pun bisa semakin kasar.
Tak cukup mengenalkan MPASI-nya, pemberian edukasi untuk orangtua tentang alat makan bayi pun juga diberikan. Gigi bayi yang sedang bertumbuh dan rasa penasaran bayi atas segala sesuatu membuat alat makan jadi salah satu kunci penting saat sesi makan berlangsung.
Soal tempat makan aneka warna dengan produk yang dijamin aman untuk bayi ini, Nuby lah ahlinya. Indah Liestiyaningrum sebagai Training Assistant Human Resources Department dari Nuby berbicara tentang pentingnya menggunakan bahan yang aman untuk bayi. Karena bayi masih belum memiliki ketahanan tubuh yang cocok dalam merespon zat kimia yang biasanya digunakan untuk berbagai alat makan yang ada di pasaran.
Untuk para orangtua yang hobi traveling dengan anak, training specialist Mothercare Dewi Noviyanty berbagi ilmu seputar traveling aman dan nyaman. Misalnya, soal pentingnya car seat yang memberikan standar keamanan berkendara di mobil yang sering diabaikan oleh orangtua.
Selain itu, ada sesi edukasi membantu anak yang tersedak dari Bowo Ciptaningtyas yang merupakan Instruktur Basic life support, advance cardiovascular life support American Heart Association dan Bidan Delima Esih Samiasih.
Sesi CPR ini menyedot perhatian para Ayah juga lho. Rasanya, di sesi ini ruangan jadi agak sepi karena lebih baik menyimak materi daripada mengobrol. Pembicara maupun peserta kompak kerennya.
2. Goodie Bag berlimpah
Yang satu ini memang selalu menjadi primadona di acara Baby Bash. Dengan tiket early bird seharga IDR 200.000 dan tiket reguler seharga IDR 250.000, parents bisa mendapatkan berbagai produk bermutu dari sponsor dan voucher belanja segepok.
Produk dari Bosch, Nuby, Mothercare, voucher dan produk Honest Bee, Teh booster ASI Nutribunda, voucher dan produk YummyBites yang pasti disuka anak, dan produk herbal berkualitas dari Herbilogy.
Ada juga voucher belanja dari Orami, Blibli.com, i-Angel/Balita Kita, Zoetoys, Kidzmotion, YummyBites, Lemonilo, dan ELC,. Tak hanya voucher belanja saja. Produk jasa pun ada vouchernya.
Mulai dari bisa membentuk senyum yang indah dan sehat dengan diskon perawatan gigi dari Tiga Dental, RH Baby & Mommy SPA, sampai layanan wax yang bikin tubuh mulus bebas bulu dari Waxtime,
Ini kata para Bunda yang berbagi kebahagiaannya soal betapa kerennya isi goodie bag Baby Bash bulan Mei ini.
Sebuah kiriman dibagikan oleh Aprida Sitompul (@asitompul) pada Mei 25, 2017 pada 7:17 PDT
Sebuah kiriman dibagikan oleh @vivi.hafifah pada Mei 23, 2017 pada 7:11 PDT
Whuaa! Acara Baby Bash @theasianparent_id keren bangeeett. Mudah-mudahan bisa ikutan lagi sebelum Keenan setahun. Hihi.. . This is goodie bags from Baby Bash @theasianparent_id (more than one loh ya). Seneng bangeeett sama isi hadiah-hadiahnya 😍 . Dapet Baby Body Wash from @mothercareindo, notebook dan voucher dari @bliblidotcom, Vacuum Tumblr @boschhomeindonesia, Trainer Sipeez & Baby Led Feeding from @nubyindo, Yummy Bites, Belanjaan Supermarket dari @honestbeeid yg isinya banyaaakk banget, serta voucher-voucher senilai jutaan rupiah dari Orami, Blibli.com, ELC dan masih banyaaak lg (maaf ga bisa disebutin satu per satu, ini yg favorit saya aja 😁), dan dapet photobooth juga dari @memoriaphotobooth 😘 . Many thank’s for @theasianparent_id for this great event, we had so much fun 👪 #babybashid
Sebuah kiriman dibagikan oleh Nisa Aini (@chaditya) pada Mei 21, 2017 pada 7:01 PDT
Sebuah kiriman dibagikan oleh ratu endah febrianie (@ratuendah) pada Mei 21, 2017 pada 6:07 PDT
3. Setiap sudut Baby Bash bulan Mei bisa jadi tempat foto
Memoria Photobooth memang sudah menyediakan tempat foto yang membuat orang rela antri. Karena, para peserta Baby Bash tak hanya mendapatkan 1 kali pose, melainkan 3 sekaligus.
Serunya lagi, tak hanya Bunda yang bisa pegang hasil cetaknya, tapi si Ayah juga. Karena Memoria memberikan 2 print out foto dengan pigura yang super cute.
Sebuah kiriman dibagikan oleh Nadia Jamal (@nadiiajamal) pada Mei 20, 2017 pada 11:08 PDT
Namun, sebagai generasi Mamah muda dan Papah muda yang eksis di dunia maya, semua tempat bisa jadi lokasi foto yang keren. Ini juga berkat dekorasi Tooth Fairies Party yang tak hanya menyediakan dessert table cantik, tapi juga dekorasi di setiap sudut Baby Bash yang seru.
Jadi, selfie di manapun, hasilnya akan bagus karena latar belakangnya selalu keren. Kurang bahagia apa coba…
Sebuah kiriman dibagikan oleh Lhia Rizky Amelia (@ameliawatron) pada Mei 23, 2017 pada 12:23 PDT
Sebuah kiriman dibagikan oleh Veronika Titi Sriwati (@veronikatiti) pada Mei 24, 2017 pada 12:44 PDT
Sebuah kiriman dibagikan oleh ratu endah febrianie (@ratuendah) pada Mei 21, 2017 pada 6:37 PDT
Sebuah kiriman dibagikan oleh Kilanaia Embun Pagi (@kilanaia) pada Mei 21, 2017 pada 1:45 PDT
4. Playground yang seru
Salah satu tempat favorit para peserta Baby Bash adalah Playground. Berkat matras dan pagar dari Salam Rental Toys serta berbagai mainan yang bisa menstimulasi anak untuk aktif dari Arizya Toys Rental, orangtua pun tak khawatir lagi bahwa anaknya akan bosan mengikuti acara yang durasinya sampai hampir 6 jam.
Arizya yang mengerti kebutuhan anak sesuai dengan usia tumbuh kembangnya memang menyediakan segudang mainan yang membuat anak tak hanya dapat fun, tapi juga merangsang stimulasi motorik anak yang sedang giat-giatnya belajar jalan dan eksplorasi dengan merangkak.
Sebuah kiriman dibagikan oleh Shelly Lie (@shellylie) pada Mei 21, 2017 pada 5:18 PDT
Sebuah kiriman dibagikan oleh Babyapong (@erelkalangit) pada Mei 21, 2017 pada 4:58 PDT
Sebuah kiriman dibagikan oleh Delia Dachlan (@babypocil) pada Mei 20, 2017 pada 11:55 PDT
Selain menyediakan matras, Salam Rental juga menyediakan baby tafel di ruang menyusui didukung dengan berbagai toiletries berkualitas dari Mothercare.
Sebuah kiriman dibagikan oleh Mommy of three 👦👧👶 (@lestallen) pada Mei 20, 2017 pada 10:54 PDT
Sebuah kiriman dibagikan oleh Delia Dachlan (@babypocil) pada Mei 20, 2017 pada 11:49 PDT
Sebuah kiriman dibagikan oleh medya (@spideycream) pada Mei 20, 2017 pada 11:16 PDT
5. Ayahnya ikut seru-seruan
Jika ada yang bilang bahwa tugas utama mendidik anak dibebankan ke ibu, maka anggapan itu salah besar. “Bikin” anaknya kan bersama, masak mendidiknya tidak bersama sih?
Pandangan keliru soal ibu lebih dominan dari ayah terbantahkan di Baby Bash bulan Mei ini. Karena, kita bisa melihat banyaknya bonding ayah dan anak dan kekompakan suami istri yang bikin siapapun bahagia melihatnya.
Sebuah kiriman dibagikan oleh sutan rajo intan’s wife (@annisabanisalamah) pada Mei 20, 2017 pada 10:07 PDT
Misalnya, Ayah tidak segan membantu istrinya antri Goodie Bag bersama ibu yang lain. Apalagi, goodie bag-nya ‘kan berat.
Belum lagi kehebohan Baby Wearing Dance oleh para ayah yang sukses bikin siapapun gemas sekaligus tertawa bahagia. Untuk yang tidak bawa gendongan, jangan khawatir, karena i-Angel siap meminjamkan pada para ayah supaya bisa dance sama bayinya.
Penasaran sama videonya, tonton rekaman hasil video live di laman Facebook theAsianparent Indonesia ini.
Tonton versi pendeknya di video Instagram ini ya…
Sebuah kiriman dibagikan oleh theAsianparent Indonesia (@theasianparent_id) pada Mei 21, 2017 pada 1:13 PDT
Bahkan, ada Bunda yang bercerita kalau suaminya itu super cool, tapi tetap mau seru-seruan untuk dance sama anaknya.
Sebuah kiriman dibagikan oleh VibrieVB (@vibrievb) pada Mei 21, 2017 pada 5:52 PDT
6. Kopdar komunitas dan kenalan dengan playdate baru
Event playdate Baby Bash bulan Mei ini memang selalu jadi ajang kopdar para mamah muda kece. Kali ini, komunitas Birth Club September 2016 alias BC Sept ’16 yang ikut serta dalam rangkaian kegiatan Baby Bash yang seru banget. Kebayang kan gimana hebohnya mamah muda yang semangatnya 100%.
Sebuah kiriman dibagikan oleh Amallia Sarah (@amalliasarah) pada Mei 21, 2017 pada 6:06 PDT
Lihat juga kelucuan bayi berkomunikasi dengan teman main seangkatannya.
Sebuah kiriman dibagikan oleh Kilanaia Embun Pagi (@kilanaia) pada Mei 22, 2017 pada 4:23 PDT
Bahkan, kita bisa melihat si kecil berbagi mainan di stand ELC yang memang menyediakan banyak mainan edukasi untuk anak.
Sebuah kiriman dibagikan oleh Delia Dachlan (@babypocil) pada Mei 21, 2017 pada 12:01 PDT
7. Booklet yang bermanfaat
Nggak cuma untuk hari itu saja. Booklet Baby Bash bulan Mei kemarin sangat layak untuk disimpan sebagai bekal pengetahuan untuk orangtua lho. Karena di dalamnya ada tips bermanfaat dengan penjelasan super sederhana dan desain yang keren.
Bahkan, anak-anak yang belum bisa saja bisa ikut tertarik membacanya. Gemesin banget!
9. Doorprize yang wah banget!
Ini dia yang paling bikin happy dan semangat selain goodie bag melimpah. Karena, banjir doorprize dari berbagai sponsor sangat menggiurkan untuk didapatkan. Untuk Parents yang dapat, selamat yaaa…
Bagi yang belum, semoga lain kali beruntung. Doorprize dari Bosch, Mothercare, Nuby, Honest Bee, i-Angle, Tiga Dental, Memoria Photobooth, Orami, Zoetoys, Blibli, YummyBites, dan Herbilogy,
Inilah Ayah Pemenang Babywearing Dancing terheboh nih, dapat i-Angel Baby Carrier
10. Masih ada 2 Baby Bash Selanjutnya
Saat pertama kali Baby Bash bulan Mei pendaftarannya dibuka, dalam waktu enam jam, tiket early bird langsung ludes. Karena inilah, banyak Parents yang kecewa karena telat mendaftar.
Jangan khawatir, masih ada Baby Bash selanjutnya pada bulan September dan Desember. Tapi, untuk tanggal dan umurnya berapa akan kami kabari kemudian. Makanya, terus follow Instagram, Facebook, dan ikut grup WhatsApp theAsianparent agar langsung dapat update terbarunya. Jangan lupa untuk mengunjungi website khusus Baby Bash di www.thebabybash.com ya.
Gara-gara kehebohan Baby Bash bulan Mei di media sosial lewat hashtag #babybashid, theAsianparent kebanjiran permintaan agar mengadakannya juga di kota lain. Parents yang ada di Bandung, Surabaya, Bali, Makassar, Medan, Solo, Semarang, dan banyak kota lainnya juga ingin Baby Bash ada di kotanya.
Tapi sabar ya Parents… Semoga kita juga bisa membahagiakan kota lain dan menyebar virus gagal move on dari Baby Bash seperti yang sudah-sudah.
Terimakasih dukungannya. Sampai berjumpa di Baby Bash selanjutnya.
Baca juga:
Mari Bergabung dalam WhatsApp Group theAsianparent Indonesia!
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.