Setiap orang memiliki titik start yang berbeda-beda. Ada yang memang berasal dari keluarga dengan kelebihan materi, ada juga yang memang tidak berkecukupan. Seperti halnya kisah artis lahir di keluarga miskin atau tidak memiliki privilege materi.
Meski demikian, mereka tidak menyerah pada keadaan. Justru, keaadaanya yang menjadi pemacu semangat untuk memperbaiki kehidupan dan mengangkat derajat keluarga.
Seperti halnya para selebriti berikut ini yang kisahnya bisa menginspirasi. Dengan kerja kerasnya, mereka pada akhirnya bisa membalikkan keadaan. Punya popularitas sebagai entertainer, mereka pun kini bisa hidup lebih sejahtera.
Siapa sajakah mereka?
Sederet Artis Lahir di Keluarga Miskin, Siapa Saja?
1. Denny Sumargo
Sosok aktor yang namanya tenar sebagai mantan atlet basket profesional, yakni Denny Sumargo menginspirasi banyak orang melalui kisah kehidupannya. Berangkat dari keluarga yang tidak berkecukupan materi, ia menceritakan bahwa sang ibu merupakan seorang pekerja dengan penghasilan rendah.
Sejak kecil, Denny seringkali dititipkan pada orang lain lantaran sang ibunda harus bekerja sebagai Asisten Rumah Tangga. Dalam kisahnya, ia juga bercerita betapa ia sering merasa kelaparan, memungut makanan dari tempat sampah, hingga pernah menjadi kernet angkutan kota.
Artikel Terkait: Potret 7 Keluarga Artis Pakai Baju Adat Bali, Yang Mana Favorit Parents?
2. Natasha Wilona
Artis cantik Natasha Wilona menambah deretan nama artis yang berasal dari keluarga kurang mampu. Kini dikenal sebagai pesinetron dengan bayaran tinggi, Wilona diketahui pernah hidup memprihatinkan di Kalimantan.
Keterbatasan ekonomi yang dirasakan keluarganya membuat mereka harus mengontrak di rumah kayu yang dindingnya bolong-bolong. Kini, berkat bakat dan kerja kerasnya, seorang Wilona bisa mengubah keadaan keluarga juga menginspirasi banyak orang.
3. Inul Daratista
Ratu dangdut satu ini namanya mungkin sudah tidak asing, ya. Inul Daratista menjadi sosok selebriti yang mengukir karir dari kondisi terbawah.
Sejak masih muda, ia memang sudah dikenal pekerja keras. Dirinya bernyanyi dari panggung ke panggung untuk membantu perekonomian keluarga, sementara orangtuanya adalah penjahit sederhana.
Berkat tekad kuatnya, Inul sudah semakin sukses. Tak hanya di dunia tarik suara, ia juga merambah dunia bisnis.
Artikel Terkait: 5 Potret Anak Artis Pakai Baju Adat Saat Hari Kartini, Elegan dan Menggemaskan!
4. Ruben Onsu
Menjadi salah satu selebriti yang dikenal akan usaha kulinernya, Ruben Onsu menuturkan bahwa dia memiliki kehidupan masa lalu yang memprihatinkan. Ketika masih muda, dirinya bahkan rela tinggal di kost yang sewanya hanya ratusan ribu rupiah.
Kondisi keterbatasan materi yang dimiliki tak menyurutkan niat dirinya untuk semakin berusaha. Setelah ia populer sebagai presenter dan komedian, kini Ruben pun sudah masuk jajaran selebriti dengan bayaran yang mahal.
5. Zaskia Gotik
Sosok pedangdut cantik, Zaskia Gotik sejak awal kemunculannya memang menjadi sorotan. Penyanyi dangdut yang dikenal akan goyang itiknya itu berasal dari keluarga dengan taraf ekonomi yang rendah.
Akibatnya, bahkan dirinya tidak bisa melanjutkan pendidikan ke bangku SMP. Saat itu, Gotik kecil sudah membantu perekonomian keluarga dengan menjadi penyanyi dangdut.
Dirinya kini sudah dalam kondisi perekonomian yang jauh lebih baik berkat kerja keras. Gotik juga tengah menikmati perannya sebagai ibu baru.
6. Sule
Komedian serba bisa, Entis Sutisna atau yang akrab disapa Sule memang mendulang kesuksesan dari nol. Dulu, ia rela berjualan untuk membantu perekonomian keluarganya.
Ia pun mencoba mengubah nasib dengan berkecimpung di dunia hiburan sebagai seorang komedian, presenter, juga penyanyi. Kini, ia bisa hidup begitu berkecukupan bersama keluarganya.
Artikel Terkait: 6 Keluarga Artis Jadi YouTuber dengan Penghasilan Fantastis, Siapa Saja?
Sederet artis yang lahir di keluarga miskin di atas menginspirasi kita bahwa kekurangan materi bukan menjadi halangan bagi seseorang untuk bisa meraih kesuksesan. Ada selebriti favorit Anda?
****
Baca Juga:
id.theasianparent.com/artis-pakai-kebaya-rayakan-galungan
id.theasianparent.com/potret-lawas-artis
id.theasianparent.com/proses-memotret-bayi-di-studio-foto
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.