X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Ruam Popok Expert
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

13 Artis Korea Ini Memilih Tidak Punya Sosmed, Ini Alasan Mereka

Bacaan 6 menit
13 Artis Korea Ini Memilih Tidak Punya Sosmed, Ini Alasan Mereka

Dari Hyun Bin hingga Song Joong Ki memilih tidak punya sosmed karena berbagai alasan. Ada yang mengaku karena dirinya Gaptek!

Media sosial banyak sekali manfaatnya secara umum. Banyak orang memanfaatkannya untuk mencari informasi atau sekadar mendapatkan hiburan. Namun, ternyata ada banyak artis korea yang tidak punya sosmed, lo, Parents!

Memang tidak dapat dipungkiri, bagi publik figur, situs media sosial seperti Instagram dan Twitter adalah tempat mereka dapat langsung berhubungan dengan penggemar.

Di sosmed, artis dapat memberikan info proyek terbaru mereka, mempromosikan brand, menunjukkan kehidupan mereka di balik layar, atau sekadar mengunggah selfie lucu untuk penggemar. Banyak dari artis K-Pop yang memiliki akun media sosial pribadi dan memanfaatkannya untuk hal-hal tersebut. 

Namun, banyak juga artis Korea yang tidak punya sosmed, bahkan melakukannya secara sengaja dengan berbagai alasan pribadi. 

Berikut adalah daftar 13 artis Korea yang memilih tidak punya sosmed dan alasan yang melatarbelakangi keputusan tersebut. Yuk, simak!

Artikel terkait: Tangguh! 10 Artis Korea Ini Ternyata Seorang Single Mother

Artis Korea yang Memilih Tidak Punya Sosmed

1. Gong Yoo

artis korea yang tidak punya sosmed

Walaupun sering melakukan pemotretan untuk berbagai kepentingan, Aktor pemeran Goblin ini tidak suka memotret dirinya sendiri. Oleh karena itu, penggemarnya bisa dibilang akan sulit untuk mencari selfie Gong Yoo secara online. Dia mengungkapkan ketidaksukaannya tersebut selama konferensi pers di Taiwan, dan menambahkan bahwa dia lebih suka mengabadikan momen dengan matanya daripada mengambil foto. 

Selain karena alasan tersebut, Gong Yoo juga memberikan penjelasan lebih dalam di balik pilihannya tidak punya sosmed. Yang pertama, adalah karena Gong Yoo merasa apa yang dibagikan dalam sosmed adalah sesuatu yang memang direncanakan untuk ditunjukkan kepada orang-orang. Dia berpikir akan ada beberapa bagiannya yang tidak asli. Hal tersebut membuat Gong Yoo merasa tidak nyaman, karena menunjukkan sesuatu yang dikemas seperti itu.

Dalam kesempatan lain, Aktor Gong Yoo juga mengatakan bahwa dia berusaha untuk tidak terlalu banyak membocorkan kehidupan pribadinya secara online. Menurutnya, keputusan untuk tidak punya akun media sosial pribadi adalah tepat, karena dia yakin suatu saat nanti akan selalu ada kenangan yang ingin dia lupakan. Duh, ternyata alasannya dalem banget ya, Parents!

Namun, jangan sedih dulu, jika Parents ingin melihat foto Gong Yoo, brand apa yang ia endorse, atau ingin tahu proyek-proyek terbarunya, Anda dapat mengikuti akun instagram agensinya, Management SOOP!

2. Yoo Jae Suk

13 Artis Korea Ini Memilih Tidak Punya Sosmed, Ini Alasan Mereka

Anggota Running Man yang dijuluki MC Nasional Korea, Yoo Jae Suk, juga memutuskan untuk tidak menggunakan media sosial. Hal tersebut didasari alasan praktis, karena Yoo Jae Suk takut menjadi kecanduan. 

Alasan lainnya adalah karena dia takut karena bersosmed ria, dirinya kehilangan waktu untuk mengerjakan hal lainnya. Alasan yang dapat dipahami, mengingat sedemikian sibuknya  Yoo Jae Suk di dunia entertainment Korea.

3. Song Joong Ki, Salah Satu Artis yang Tidak Punya Sosmed

artis korea yang tidak punya sosmed

Artis korea yang tidak punya sosmed lainnya adalah Song Joong Ki. Artis yang memulai debutnya di tahun 2008 ini mengungkapkan alasan yang berbeda dengan artis lain tentang mengapa dirinya tidak menjalankan akun sosmed pribadi.

Ternyata hal tersebut adalah karena dirinya tidak paham teknologi. Usut punya usut, Song Joong Ki ternyata memiliki akun Instagram yang dijalankan oleh agensinya, tapi memilih untuk tetap tidak memiliki akun pribadi.

4. Park Bo Young

13 Artis Korea Ini Memilih Tidak Punya Sosmed, Ini Alasan Mereka

Sebelumnya, aktris Park Bo Young mengatakan bahwa dia tidak percaya diri untuk menggunakan media sosial adalah karena sifatnya yang emosional dan mudah kehilangan kesabaran. 

Namun, perempuan yang lahir di bulan Februari 1990 ini akhirnya membuka akun Instagram yang dijalankan bersama dengan stafnya di BH Entertainment.

5. Kang Dong Won

13 Artis Korea Ini Memilih Tidak Punya Sosmed, Ini Alasan Mereka

Pemeran Train to Busan, Kang Dong Won menyatakan bahwa di memiliki beberapa alasan untuk tidak menggunakan sosial media. Yang pertama adalah karena dia merasa tidak punya apa-apa untuk dibagikan kepada publik. Selain itu, alasan kedua adalah karena pria yang baru berulang tahun ke 41 tahun (usia internasional) di 18 Januari ini memiliki kepribadian yang introvert.

Dirinya tidak terlalu suka dan tidak ingin berbicara dengan banyak orang asing.

Selain itu, Kang Dong Won juga tidak dapat melihat bagaimana media sosial bisa menjadi bentuk komunikasi yang baik.

6. Kim Hee Won, Salah Satu Artis Korea yang Tidak Punya Sosmed

13 Artis Korea Ini Memilih Tidak Punya Sosmed, Ini Alasan Mereka

Pemain film, drama serial sekaligus pemain teater, Kim Hee Won, juga tidak punya sosmed. Dia mengungkapkan bahwa dirinya tidak mau kehidupan pribadinya terekspos. Selain itu, dia juga merasa tidak memiliki apapun untuk dibagikan kepada publik.

Cerita mitra kami
Cerita Lucu Kuncir Rambut Sarwendah dan Si Bungsu Thania Bikin Netizen Terhibur
Cerita Lucu Kuncir Rambut Sarwendah dan Si Bungsu Thania Bikin Netizen Terhibur
3 Alasan Penting Beli Rumah Idaman untuk Keluarga harus Jadi Prioritas
3 Alasan Penting Beli Rumah Idaman untuk Keluarga harus Jadi Prioritas
Jadi Orangtua Baru, Ini 5 Tips Parenting Positif Ala Irish Bella
Jadi Orangtua Baru, Ini 5 Tips Parenting Positif Ala Irish Bella
5 Alasan Mengapa Si Kecil Perlu Nonton Film Animasi Terbaru, Disney and Pixar’s Luca
5 Alasan Mengapa Si Kecil Perlu Nonton Film Animasi Terbaru, Disney and Pixar’s Luca

Ternyata banyak yang memiliki alasan demi privasi ya, Parents!

7. Dong Ha

13 Artis Korea Ini Memilih Tidak Punya Sosmed, Ini Alasan Mereka

Aktor Dong Ha berpendapat bahwa selain manfaat, media sosial membawa banyak masalah. Oleh karena itu, pria yang bernama asli Kim Hyung Kyu ini memilih untuk bermain aman daripada menyesal. 

Meskipun demikian, Dong Ha setuju bahwa sosmed adalah alat yang bermanfaat untuk berkomunikasi dengan penggemar.

8. Ha Jung Woo

artis korea yang tidak punya sosmed

Aktor korea yang tidak punya sosmed berikutnya adalah Ha Jung Woo. Pria yang lahir pada 11 Maret 1978 ini mengatakan bahwa dirinya tidak merasa perlu menggunakan media sosial. Hal ini terutama karena dirinya sudah berusia 50-an. Wah, alasan yang sangat sederhana ya, Parents!

Artikel terkait: 10 Artis Korea yang Jadi Pengusaha Sukses, Dijuluki Raja Properti hingga Selebriti Paling Kaya

9. Jun Ji Hyun, Artis Korea Terkenal yang Tidak Punya Sosmed

13 Artis Korea Ini Memilih Tidak Punya Sosmed, Ini Alasan Mereka

Aktris yang membintangi Netflix’s Kingdom: Ashin Of The North ini memiliki penampilan karismatik yang sama selama bertahun-tahun. Sayangnya, penggemar tidak dapat memantau penampilannya sehari-hari, karena dia tidak memiliki akun Facebook, Twitter, atau IG resmi. Bahkan agensinya, Culture Depot, pun tidak mengelola akun baginya.

Namun, penggemar tidak perlu kawatir karena penampilanya dapat terus dilihat dalam proyek-proyek terbarunya.

10. Jo In Sung

13 Artis Korea Ini Memilih Tidak Punya Sosmed, Ini Alasan Mereka

Media sosial bukanlah hal yang disukai Jo In Sung dan dia mengatakan dalam sebuah wawancara bahwa dia lebih seperti tipe analog: “Bukannya saya tidak mau menggunakan Instagram, itu karena saya tidak bisa melakukannya. Saya takut salah ketik atau membuat kesalahan tata bahasa. Mendaftar juga merupakan tantangan, “ demikian alasan yang disampaikannya.

Namun, jangan khawatir karena, IOK Company, label yang menaunginya aktif di IG! 

11. Hyun Bin

13 Artis Korea Ini Memilih Tidak Punya Sosmed, Ini Alasan Mereka

Kapten Ri kita, Hyun Bin, adalah salah satu aktor yang sibuk akhir-akhir ini! Dia saat ini sedang mempromosikan banyak brand, menghiasi banyak majalah, dan mempersiapkan sekuel filmnya, Confidential Assignment.

Namun, semua informasi tersebut hanya dapat dilihat dalam Instagram agensinya, VAST Entertainment! Karena Hyun Bin mengumumkan bahwa dia tidak memiliki akun media sosial pribadi (Facebook, Twitter, Instagram, dll), dan memperingatkan mereka yang meniru identitasnya.

12. Jo Jung Suk

13 Artis Korea Ini Memilih Tidak Punya Sosmed, Ini Alasan Mereka

Jo Jung Suk tidak perlu punya akun sosmed karena agensinya, JAM Entertainment, telah melakukan semuanya. Hampir setiap minggu di IG, mereka akan memposting pencapaian terbaru Jo Jung Suk, informasi rilis lagu terbarunya, dan bahkan selfie-nya. 

13. Kang Ha Neul

artis korea yang tidak punya sosmed

Sebelumnya, Aktor Terbaik Baeksang, Kang Ha Neul memiliki akun Instagram pribadi dimana dia mengunggah foto dirinya, serta dengan bintang Korea lainnya. Sayangnya, akun IG Sky (nama panggilannya, yang merupakan terjemahan bahasa Inggris untuk “ha neul”) diretas pada tahun 2017. 

Karena itu, dia tidak dapat menggunakannya lagi. Dan penggemar hanya dapat melihat konten Sky melalui akun agensinya. Perusahaan TH sering membagikan foto dirinya, termasuk penampilan di variety show, hadiah yang dia terima, dan apa yang dia suka lakukan selama waktu luangnya.

Demikian deretan artis Korea yang memilih tidak punya sosmed. Apapun keputusan mereka, sebagai penggemar, kita hanya bisa mengharapkan yang terbaik dan terus menantikan kehadiran mereka melalui proyek-proyek terbaru, ya!

***

Baca juga:

9 Potret Vechia Anak Samuel Zylgwyn, Menggemaskan Mirip Boneka!

Saat Istri Kena Body Shaming, 5 Artis Ini Pasang Badan Membela Belahan Jiwa Mereka

10 Potret Anak Artis Kakak Beradik yang Kompak, Siblings Goals!

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

theAsianParent Indonesia

  • Halaman Depan
  • /
  • Hiburan
  • /
  • 13 Artis Korea Ini Memilih Tidak Punya Sosmed, Ini Alasan Mereka
Bagikan:
  • Adinia Wirasti Menikah dengan Pria Australia, Sosok Suami jadi Sorotan

    Adinia Wirasti Menikah dengan Pria Australia, Sosok Suami jadi Sorotan

  • Paula Verhoeven Keguguran, Baim Wong: "Batal Haji biar Fokus Jagain Mereka"

    Paula Verhoeven Keguguran, Baim Wong: "Batal Haji biar Fokus Jagain Mereka"

  • 7 Potret Tia Septiana, Anak Mandra yang Kecantikannya Jadi Sorotan

    7 Potret Tia Septiana, Anak Mandra yang Kecantikannya Jadi Sorotan

  • Adinia Wirasti Menikah dengan Pria Australia, Sosok Suami jadi Sorotan

    Adinia Wirasti Menikah dengan Pria Australia, Sosok Suami jadi Sorotan

  • Paula Verhoeven Keguguran, Baim Wong: "Batal Haji biar Fokus Jagain Mereka"

    Paula Verhoeven Keguguran, Baim Wong: "Batal Haji biar Fokus Jagain Mereka"

  • 7 Potret Tia Septiana, Anak Mandra yang Kecantikannya Jadi Sorotan

    7 Potret Tia Septiana, Anak Mandra yang Kecantikannya Jadi Sorotan

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.