Indonesia merupakan negara dengan jumlah penduduk paling banyak nomor 4 di dunia yang dihuni oleh masyarakat dari berbagai suku, etnis, ras, dan agama. Di antara masyarakat Indonesia yang majemuk, ada pula warga keturunan dari India. Nah, 8 artis keturunan India berikut ini berhasil memikat hati para penggemar di Indonesia.
Banyak artis bertalenta dari tanah air yang merupakan warga keturunan atau blasteran negara lain. Contohnya seperti presenter dan jurnalis Najwa Shihab yang berdarah campuran Indonesia, Arab, dan India. Ia bahkan memiliki garis keturunan dari Nepal, Bangladesh, dan Tamil.
Nah, bukan hanya Najwa Shihab saja, berikut sosok 8 artis Indonesia yang merupakan keturunan India. Siapa saja mereka? Berikut profil lengkapnya.
8 Artis Keturunan India yang Punya Beragam Talenta
1. Ayu Azhari
Parents mungkin sudah tak asing lagi dengan sosok artis yang satu ini, ya. Ayu Azhari sempat menjadi bintang sinetron terkenal di era 2000-an. Kariernya dalam dunia hiburan melejit berkat perannya dalam sinetron Noktah Merah Perkawinan, Putri Duyung, hingga Bidadari.
Ayu memiliki darah campuran dari India berkat ayahnya yang memang berasal dari sana. Tak heran, ia pun memiliki paras yang cantik dengan hidung mancung dan kelopak mata yang tegas. Pesonanya membuat banyak pria jatuh hati, salah satunya Mike Tramp, laki-laki berkebangsaan Denmark yang kini menjadi suaminya.
2. Sarah Azhari
Berikutnya ada Sarah Azhari, adik dari Ayu Azhari yang sama-sama terjun ke dunia hiburan seperti sang kakak. Namun berbeda dengan kakaknya, Sarah Azhari lebih menekuni bidang modeling ketimbang dunia sinetron. Meski demikian, ia sempat membintangi beberapa film dan sinetron, misalnya seperti film Daun di Atas Bantal garapan sutradara Garin Nugroho.
3. Rahma Azhari
Sumber: Kumparan/Giovanni
Rahma Azhari adalah salah satu dari 8 bersaudara keluarga selebritis Azhari. Tak beda jauh dengan kakak-kakaknya, perempuan kelahiran Jakarta, 17 September 1981 itu juga terjun ke dunia model dan membintangi sejumlah sinetron.
Parasnya yang cantik membuat Rahma meraih popularitas dengan mudah. Belum lama ini, ia sempat memberikan kabar bahagia. Dirinya melangsungkan pernikahan dengan artis Hollywood bernama Paris Chong tepatnya pada tanggal 11 Maret 2020.
4. Najwa Shihab
Sumber: Instagram/@najwashihab
Najwa Shihab merupakan salah satu sosok presenter dan jurnalis yang disegani oleh banyak orang. Pembawa acara “Mata Najwa” itu kerap mengundang berbagai tokoh penting di tanah air seperti Presiden Joko Widodo. Gaya bicaranya yang tegas dan pertanyaan-pertanyaan kritis yang kerap ia lontarkan membuat Najwa dikenal sebagai sosok perempuan cerdas.
Perempuan kelahiran Makassar, Sulawesi Selatan, 16 September 1977 itu memiliki darah campuran Indonesia, Arab, dan India. Tak heran, ia pun memiliki karakteristik wajah yang khas. Sorotan matanya yang tajam mampu membuat gentar setiap narasumber yang hadir di acaranya.
5. Kimmy Jayanti
Sumber: Instagram/@kimmyjayanti
Kimmy Jayanti adalah seorang model berpenampilan eksentrik. Ia terjun ke dunia model sejak masih belia. Tak heran, Kimmy pun meraih kesuksesan besar sebagai seorang model.
Ia kini mengelola sebuah sekolah model di Jakarta yang diberi nama Kimmy Jayanti School pada 2016. Pada 2010, ia juga pernah dinobatkan sebagai Model of the Year dari majalah fashion ternama asal Prancis, yaitu ELLE.
Kimmy menikah dengan seorang pria bernama Greg Nwokolo pada tanggal 20 Mei 2018 dan kini sudah memiliki dua orang anak. Sebagai artis yang berdarah India, ketika hamil, ia pun sempat menggelar acara 7 bulanan ala India yang disebut Bangle Ceremony.
6. Fairuz A. Rafiq
Sumber: Bintang/Deki Prayoga
Selanjutnya ada artis Fairuz A. Rafiq yang juga merupakan artis berdarah India. Fairuz memiliki darah campuran Arab, Pakistan, dan India. Tak heran apabila faktor genetika membuat ia memiliki wajah yang tirus dengan rahang tinggi dan hidung yang mancung.
Fairuz menikah dengan sesama artis yaitu Galih Ginanjar pada tahun 2011 namun pernikahan itu kandas. Ia kemudian menikah lagi dengan artis Sonny Septian pada tahun 2017 dan kini telah menjadi ibu dari dua orang anak.
7. Marcella Daryanani
Sumber: Instagram/@marcelladaryanani
Parents yang gemar menonton sinetron mungkin familiar dengan Marcella Daryanani. Ia adalah artis muda yang membintangi sejumlah sinetron masa kini seperti Anak Jalanan dan Anak Langit.
Marcella juga memiliki paras yang rupawan hingga membuat banyak penonton jatuh hati. Tidak mengejutkan sebab parasnya yang cantik itu merupakan campuran dari India dan Tionghoa.
8. Maureen Daryanani
Sumber: Instagram/@maureendaryananii_
Selain keluarga Azhari, banyak juga kakak adik yang sama-sama terjun ke dunia hiburan. Contohnya seperti Marcella Daryanani dan adiknya, Maureen Daryanani. Hampir sama seperti sang kakak, artis remaja itu juga membintangi sejumlah sinetron. Maureen memiliki darah keturunan dari India yang berasal dari sang ayah.
Nah, Parents, itu tadi profil lengkap 8 sosok artis keturunan India yang memikat banyak penggemar di tanah air. Jadi, di antara delapan artis tersebut, adakah yang merupakan idola Parents?
Baca juga:
10 Artis India Keluarga Bahagia, Ada yang Capai Usia Pernikahan 36 Tahun!
15 Film India Terbaik Sepanjang Masa, Cocok Dinikmati Saat Akhir Pekan!
13 Tradisi Pernikahan India yang penuh Rtual dan Mitos yang Dipercaya
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.