Terjawab Sudah, Ternyata Ini Arti Kode Angka di Papan Nama Stasiun

Penasaran apa arti dari kode angka yang ada di papan nama stasiun? Simak ulasannya di bawah ini, yuk!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Pernahkah Parents bepergian menggunakan kereta api? Kalau iya, Anda pasti pernah melihat papan nama stasiun. Jika diperhatikan dengan cermat, ada angka yang berada di sudut papan petunjuk nama stasiun tersebut, lho. Nah, apakah Anda tahu arti kode angka di papan nama stasiun itu?

Banyak masyarakat Indonesia kini lebih suka menggunakan moda transportasi umum kereta api untuk bepergian, baik itu jarak dekat maupun jarak jauh. Selain mudah untuk dipesan, transportasi umum yang satu ini juga menawarkan kenyamanan dan efisiensi waktu.

Bagi Parents yang ingin naik kereta api, tentunya harus menuju stasiun keberangkatan terlebih dahulu. Dan di setiap stasiun pasti terdapat papan nama stasiun tersebut. Di sudut papan nama itu pun, terdapat pula angka yang didahului dengan tanda plus (+).

Arti Kode Angka di Stasiun Bikin Penasaran

Tidak sedikit masyarakat yang merasa penasaran terkait makna dari kode angka yang ada di papan nama stasiun tersebut. Seperti misalnya, salah satu netizen pemilik akun Facebook VanNdekok. 

Mengutip dari laman Kompas, pemilik akun VanNdekok ini bahkan membuat unggahan betapa terkejutnya ia setelah mengetahui arti dari kode angka tersebut.

Serius! Sak umur hidup saya baru tau, kalau angka yang ada tanda + berdampingan dengan nama stasiun itu mengartikan bahwa kondisi di mana stasiun tersebut berada di atas ketinggian permukaan air laut,” tulis pemilik akun Facebook tersebut.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“Nanya ke masinis tadi! Padahal saya lebih sering naik kereta, ketimbang naik bus,” pungkasnya.

Siapa sangka, unggahan pemilik akun Facebook VanNdekok tersebut ternyata menuai banyak reaksi dari netizen lainnya. Banyak juga yang baru mengetahui hal tersebut, dan beberapa lainnya masih tidak percaya.

Artikel Terkait: 10 Negara yang Punya Kereta Cepat di Dunia, Siapa Juaranya?

Penjelasan PT KAI Soal Arti Kode Angka di Stasiun

Menanggapi banyaknya pertanyaan dari sejumlah netizen, VP Public Relations KAI Joni Martinus kemudian buka suara. Joni Martinus menjelaskan bahwa kode angka yang didahului dengan tanda plus (+) ini memang menunjukkan tinggi stasiun dari atas permukaan laut.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“Itu mengartikan letak ketinggian stasiun dari atas permukaan laut,” terang Joni.

Joni Martinus kemudian memberi contoh, misalnya terdapat tanda +444 M seperti di Stasiun Malang, maka itu artinya Stasiun Malang terletak pada ketinggian 444 meter dari permukaan air laut.

Sama seperti Joni, Manajer Humas Daop 2 Bandung, Kuswardoyo juga menjelaskan hal yang sama ketika ditanya perihal makna dari kode angka yang ada di papan nama stasiun. Menurut Kuswardoyo, seluruh stasiun yang ada di Indonesia semuanya memiliki tanda plus (+) dan tidak ada yang memiliki tanda minus (-).

“Setahu saya tidak ada yang bertanda (-). Stasiun terendah di Indonesia adalah Stasiun Surabaya Pasar Turi yang letaknya 1 meter di atas permukaan laut,” ujarnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Lebih lanjut, Kuswardoyo juga mengungkapkan stasiun tertinggi di Indonesia yang masih beroperasi hingga saat ini adalah Stasiun Nagreg yang berada di Daop 2 Bandung dengan ketinggian 848 meter di atas permukaan air laut. 

Sementara urutan kedua adalah Stasiun Lebakjero dengan ketinggian 818 meter, sedangkan urutan ketiga adalah Stasiun Cipeundeuy 772 meter di atas permukaan air laut.

Artikel Terkait: 10 Stasiun Kereta Tercantik di Indonesia yang Cocok untuk Hunting Foto

3. Kode Angka di Stasiun Menunjukkan Beberapa Aspek

Selain menunjukkan ketinggian stasiun dari permukaan laut, angka dan tanda di papan nama tersebut ternyata juga berfungsi dalam beberapa aspek seperti untuk menentukan pemetaan jalur, menentukan bobot kereta, dan jenis lokomotif yang digunakan di jalur tersebut.

Seperti misalnya, di Stasiun Cikampek yang diketahui berada di ketinggian 46 meter di atas permukaan laut ini. Semakin tinggi letak stasiun dari permukaan laut, maka sangat dibutuhkan lokomotif yang dapat menanjak. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel Terkait: 10 Jalur Kereta Api Terindah di Indonesia yang Memanjakan Mata

Sementara, jika letak stasiun tidak terlalu tinggi dan kerap terjadi banjir, maka dibutuhkan lokomotif dengan jenis elektrik untuk menghindari risiko korsleting. Sebab jika sampai terjadi korsleting, itu akan sangat membahayakan penumpang kereta, petugas kereta api, maupun orang-orang yang ada di sekitar stasiun tersebut.

Ternyata, arti kode angka yang tercantum di papan stasiun memiliki fungsi yang sangat penting, ya. Semoga dengan adanya ulasan ini, bisa menghilangkan rasa penasaran Parents selama ini.

***

BACA JUGA:

7 Fakta Kecelakaan Kereta Api di Citayam, Mobil Ringsek Parah Tergencet Pagar!

Marak Terjadi Kecelakaan, Bagaimana Hukum Kereta Api Menabrak Orang?

Sultan! Intip 6 Potret Andre Taulany Sewa Kereta Mewah untuk Liburan

 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan