Keluarga Anang Hermansyah dan Ashanty baru saja menyelesaikan ibadah umrah di tanah suci. Tak berdua, mereka pun memboyong ketiga buah hati mereka, yakni Azriel, Arsy, dan Arsya untuk beribadah bersama. Dari sederet cerita menarik saat beribadah, pasangan itu kagum ketika Arsy ibadah umrah.
Apa yang dilakukan Arsy hingga kedua orangtuanya kagum? Yuk, simak selengkapnya!
Artikel terkait: Pintarnya Putri Anang-Ashanty! Begini Aksi Arsy Presentasi di Sekolah
Kagum Melihat Arsy Beribadah
Putri dari pasangan Ashanty dan Anang Hermansyah ini kerap membuat tingkah lucu dan kagum orang di sekitarnya, tak hanya soal bakat bernyanyinya namun orang kerap dibuat takjub akan semangatnya dalam beribadah.
Bahkan kedua orangtua Arsy pun merasakan hal serupa tatkala melihat tingkah putri kecilnya saat menjalankan ibadah umrah. Bila umumnya anak kecil belum tahu banyak soal ibadah, beda dengan Arsy.
Anang dan Ashanty tak menyangka jika putrinya sudah begitu memahami hingga dapat melaksanakan seluruh ibadah wajib dan sunnah.
Sumber: instagram/ashanty_ash
“Arsy semua kegiatan ibadahnya dia jalanin, dia juga ngaji sendiri, baca surat Yasin juga,” tutur Anang.
“Azriel sama Arsy niatnya benar-benar ibadah banget, (Arsy) masuk masjid salah dua rakaat.” sambungnya seperti yang dikutip dari Grid ID.
Perasaan tak menyangka pun dirasakan juga oleh Ashanty melihat putrinya yang baru berusia tujuh tahun begitu khusyuk-nya beribadah, “Ibadahnya aku nggak nyangka juga untuk anak tujuh tahun, zikir, baca Yasin setiap mau Magrib ke Isya. DI luar ekspektasilah,” kata Ashanty.
Sumber: instagram/ashanty_ash
Akan tetapi, Ashanty menyebut pula jika putra bungsunya sempat ‘rewel’ sesampainya di tanah suci, mengingat rombongannya baru tiba dini hari dan segera melaksanakan rangkaian ibadah umrah.
“Arsya, pas sa’i saja (rewel). Karena umrah pertama, hari pertama. Beda 4 jam jadi di Jakarta jam 2 malam. Bayangin suruh tawaf sama sa’i,” pungkasnya.
Arsy Getol Dalami Ilmu Agama
Adik dari Aurel Hermansyah diketahui getol mendalami ilmu agama di samping cita-citanya sebagai seorang penyanyi. Gadis bernama lengkap Arsy Addara Musicia Nurhermansyah itu pernah mengungkap keinginannya menjadi seorang ustazah.
Mendengar keinginan mulianya itu sampai membuat Irfan Hakim juga Raffi Ahmad terpukau.
“Cita-citanya Arsy jadi apa? Kalau gak jadi penyanyi pengen jadi apa lagi?” tanya Raffi dikutip dari Merdeka.
“Pengen jadi ustazah,” jawabnya.
Ashanty menambahkan bahwa keinginan itu murni dari Arsy sendiri, bukan permintaan kedua orangtuanya, “Gak pernah berubah itu dari kecil penyanyi dan ustazah,” imbuh Ashanty.
Artikel terkait: Selamat! Arsy Berhasil Sabet 14 Penghargaan di Ajang Nyanyi WCOPA
Cara Mengajarkan Agama Islam kepada Anak
Melihat getolnya Arsy memperdalam ilmu agama meski usianya baru tujuh tahun tentu jadi keinginan setiap orangtua juga. Islam sendiri mempunyai cara mengajarkan agama Islam kepada buah hati berlandaskan ajaran Nabi dan Al Quran seperti berikut.
-
Memperdengarkan Al Quran sejak lahir
Bunda yang tengah mengandung bisa membiasakan memperdengarkan bacaan Al Quran selama masa kehamilan. Hal ini dimaksudkan agar Si Kecil terbiasa dengan lantunan ayat suci, terlebih pikirannya masih suci dan cepat menerima.
Sumber: pexels
Dalam kitab Al-Amali dari Imam Al-Baqir dan Imam Ash Shadiq dijelaskan tahapan awal mengenalkan Allah SWT pada anak, dimulai dari usia 3 tahun mengajarkan kalimat Tauhid “Laila ha illallah” sebanyak 7 kali.
Kemudian menginjak usia 3 tahun 7 bulan, ajarkan kalimat “Muhammadar Rasulullah“.
-
Memberi contoh dan ajari Salat
Sehari-harinya anak akan meniru apa yang dilakukan oleh orang sekitarnya, maka Parents perlu memberikan contoh baik, serta mulai mengajarkan berwudhu dan tata cara salat.
Sumber: pexels
Coba kenalkan ibadah puasa kepada anak sejak dini, caranya bisa dengan diselang-seling, kemudian puasa penuh seharian keesokan harinya. Tanamkan juga manfaat dan berkah puasa.
Islam mempunyai banyak doa-doa harian untuk menjaga kita dari segala marabahaya atau gangguan setan. Latihlah sejak kecil doa-doa harian seperti bercermin, bepergian, sebelum makan, atau keluar-masuk toilet.
Nabi SAW menganjurkan orangtua untuk memberikan curahan kasih sayang kepada anak sebaik mungkin. Nabi juga selalu bersikap lemah lembut, mengusap kepala, juga menggendong anaknya.
***
Wah, tak disangka ya Arsy sudah mendalami agamanya di usianya yang masih kecil. Semoga kisah Arsy ini dapat menginspirasi Parents untuk mengajari ilmu agama kepada buah hati.
Baca juga:
Arsy Hermansyah Ikut 6 Les dalam Seminggu, Ini Manfaatnya untuk Anak
Gemesin Banget! Gaya Arsy dan Rafathar Saat Umroh Bareng
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.