Pertambahan usia si kecil menjadi momen bahagia yang dinantikan. Begitu juga dengan momen yang baru saja dirayakan pasangan selebritas, Anissa Aziza dan Raditya Dika. Alinea Ava Nasution, anak Raditya Dika ultah yang ke-2.
Tepatnya pada 6 Mei 2021, si kecil genap berusia 2 tahun. Perayaan dibuat sederhana dengan kado yang istimewa.
Ada yang spesial dari ulang tahun si kecil Alinea. Dikenal sebagai salah satu influencer yang kerap berbagi pengetahuan finansial, Raditya Dika pun diketahui memberikan kado kepada Alinea sebuah aset.
Ia memberikan sejumlah lot saham kepada si kecil.
Anak Raditya Dika Ultah dan Diberikan Kado Saham
Alinea merupakan anak pertama pasangan selebritas ini. Kini ia sudah menjadi seorang kakak yang usianya genap 2 tahun.
Di usianya yang masih cukup belia, Raditya Dika ingin menghadiahkan sesuatu yang tak biasa. Di tengah kondisi pandemi seperti sekarang, mulanya ia berharap bisa memberikan kado liburan. Namun, ia akhirnya memutuskan untuk memberikan si kecil beberapa lot saham di dua perusahaan.
“Selamat ulang tahun Alinea Ava Nasution, berhubung enggak bisa kadoin liburan (karena lagi pandemi) dan kakak baru beli mainan juga, ulang tahun kali ini kadonya dari papa dan mama beliin saham aja ya,” tutur Raditya Dika.
Tak sembarang saham, ia ingin memberikan sejumlah saham perusahaan yang cukup lekat dengan sang buah hati. Kedua perusahaan itu adalah yang menjadi produsen makanan bayi serta es krim yang disukai Alinea.
“Kakak lahir tanggal 6 bulan 5. Jadi, 6 lot saham perusahaan yang makanan bayi/balitanya kakak suka. Lalu 5 lot perusahaan yang es krimnya kakak suka (hampir tiap hari minta!)” ujarnya lagi.
Artikel Terkait: Positif mengidap Autoimun, Raditya Dika rutin check up di Singapura
Mengedukasi Investasi sejak Dini
Kebiasaan mengatur uang dan berinvestasi memang menjadi salah satu hal yang hendaknya dikenalkan dan dibiasakan sejak dini. Seperti halnya Raditya Dika yang berharap langkah kecilnya ini bisa menjadi awal dirinya bisa mengedukasi si kecil. Khususnya mengenai aset dan investasi, ia ingin mengenalkannya sejak dini seusai dengan usia Alinea yang masih belia.
Bagi seorang investor saham, Rekening Dana Nasabah atau RDN memang baru secara resmi dimiliki ketika seseorang genap berusia 17 tahun dan memiliki KTP. Di usianya yang sekarang, Alinea memang belum memiliki RDN sendiri, tetapi Radit berniat akan mengalihkannya nanti ketika usia sang anak sudah cukup.
Dirinya juga berharap bahwa sang putri kelak akan memahami manfaat dari berinvestasi, khususnya investasi saham yang memiliki imbal hasil yang menggulung atau compounding returns.
“Nanti pas umur 17 tahun pas sudah bisa punya RDN bakal aku alihkan, mudah-mudahan perusahaannya makin bertumbuh dan kakak bisa langsung memahami apa itu kekuatan compounding returns. Love you much,” tutupnya.
Artikel Terkait: Istri Raditya Dika Melahirkan Anak Kedua, Namanya Unik dan Bermakna Indah
Sudah Menyiapkan Dana Pendidikan Anak Sebelum Menikah
Dalam perihal gaya hidup minimalis, mengatur keuangan, dan kebiasaan berinvestasi, Raditya Dika memang termasuk salah satu public figure yang cukup vokal dalam hal tersebut. Sejak mulai menapaki karier sebagai penulis misalnya, ia mulai menginvestasikan dana yang dirinya punya untuk masa depan.
Salah satu hal yang sudah sejak lama ia siapkan ialah dana pendidikan sang anak. Uniknya, ia bahkan menyiapkan dana tersebut jauh sebelum menikah.
Ia mengungkapkan bahwa waktu adalah teman terbaik bagi seorang investor. Semakin muda memulai berinvestasi, bisa semakin cepat juga seseorang meraih tujuan keuangan.
“Pokoknya dana pendidikan anak juga sudah detail disiapkan saat masih single, padahal belum kepikiran menikah dalam waktu dekat saat itu.
Jadi sudah disiapkan uang gedung, uang sekolah, sampai detail lokasi sekolahnya, sudah menyiapkan sampai nanti si anak lulus S1. Karena inflasi pendidikan sekitar 20% yang jauh lebih besar dari hal yang lain,” ujar Raditya Dika saat mengisi Podcast mengenai keuangan miliknya.
Artikel Terkait: Sudah Menyiapkan Dana Pensiun Di Umur 35 Tahun, Begini Investasi Ala Raditya Dika
Parents itulah cerita inspirasi dan kado spesial anak Raditya Dika ultah yang ke-2. Kalau Anda punya cara unik juga untuk mengajarkan anak mengenai manajemen uang dan investasi?
****
Baca Juga:
Alami gigi berlubang saat hamil, istri Raditya Dika dilarang tambal gigi
Belum genap satu tahun melahirkan, Anissa Aziza umumkan hamil anak kedua
Baru mulai MPASI, anak Raditya Dika sempat mogok makan, apa sebabnya?