Setiap anak dalam keluarga memiliki karakter yang berbeda, tak terkecuali anak kedua Astrid Tiar. Menikah dengan seorang dokter, Astrid dikaruniai 2 orang anak. Belum lama, Astrid membeberkan keinginan sang anak di masa depan.
Cita-cita Anak Kedua Astrid Tiar
Astrid menikah dengan Gerhard Reinaldi Situmorang yang merupakan seorang dokter spesialis pada tanggal 21 Juli 2012. Keduanya dikaruniai 2 orang anak perempuan yang berbeda satu sama lainnya.
Kedua putrinya diberi nama Dialucita Annabel Estheressa Thiorina Situmorang dan Isabel Althalya Natiar Situmorang. Rupanya, anak kedua Astrid sangat tomboy. Sejak kecil, ia menyenangi dunia olahraga.
Saat ditanya, anak keduanya ini ternyata memiliki cita yang sempat membuat orang tuanya bingung. Isabel ingin menjadi prajurit perempuan Kopasus (Komando Pasukan Khusus) TNI Angkatan Darat.
“Oh iya Isabel itu pengin jadi Kopassus. Iya serius (pengin jadi Kopassus). Jadi kemarin dia nanya sama aku ‘mama mama ada nggak ya kursus Kopassus, kursus TNI’. Aku bilang ‘enggak ada enggak ada,” ujar Astrid.
Nampaknya, kegemarannya berolahraga yang membuat Isabel memiliki cita cita ini. Menurut Isabel juga, profesi tersebut sangat gagah dan hebat.
“Itu pun kita masih bingung sampe sekarang, aku pun bingung kenapa kamu pengen jadi Kopassus. Dia (Isabel) bilang gagah,” ujar Astrid.
Artikel terkait: 15 Anak Artis Ganteng di Tanah Air, Ada yang Memilih Jadi Tentara
Terinspirasi dari Pahlawan
Usut punya usut, keinginan Isabel ini berlandaskan dirinya kerap melihat potret pahlawan perempuan Indonesia. Sebut saja Cut Nyak Dien yang fotonya ada di dalam ruangan kelas.
“Emang dia (Isabel) suka sama yang berbau angkatan gitu kali ya, karena memang dia terinspirasi dari pahlawan-pahlawan yang ada di dalam kelasnya,” terangnya.
Ketika pulang sekolah, Isabel menanyakan keheranannya mengapa lukisan pahlawan di sekolah hampir semuanya pria. Jarang ada perempuan.
“Dan dia melihat ‘Mama, selama aku melihat pahlawan yang dipajang di sekolah, kenapa cuma satu pahlawan perempuan? Kenapa semua laki-laki?
Emang perempuan nggak boleh jadi pahlawan?’, ‘boleh boleh boleh’. Kan cuma Cut Nyak Dien gitu kan, jadi mungkin dia melihat kalau dia mau jadi salah satu dari mereka kelak,” tandas Astrid Tiar.
Sebagai orang tua, Astrid mendukung dan membebaskan kedua anaknya meraih asa yang diinginkan. Asalkan, hal itu memberikan manfaat untuk orang banyak.
“Aku memberikan dia fasilitas, biarkan dia yang memilih. Jadi selama itu positif, selama itu bermanfaat berguna untuk sesama ya kenapa enggak,” tutur Astrid.
Artikel terkait: 10 Anak Artis Jadi Atlet, Prestasinya Bikin Kagum & Patut Diacungi Jempol!
Ingin Sekolah Bola
Kesenangan akan dunia olahraga juga terlihat ketika pada satu waktu, Isabel meminta izin kedua orang tuanya untuk masuk sekolah sepakbola.
Hal ini diungkapkan langsung oleh Isabel saat diundang dalam acara RUMPI Trans TV. Ia mengaku ingin menjadi pemain bola karena sang ayah yang juga hobi bermain bola.
“Kayak Papa,” tutur Isabel dilihat dari kanal YouTube TRANS TV Official.
Feni Rose pun bertanya mengapa bocah kelahiran tahun 2016 ini tidak ingin menjadi seorang artis seperti sang Bunda. “Kenapa sih kamu nggak mau kayak Mama saja jadi artis?” tanya Feni Rose.
“Ngebosenin,” jawab Isabel dengan polosnya. Melihat keinginan sang anak, baik Astrid maupun suami mengizinkan. Syaratnya, nilai ulangannya harus bagus.
“Boleh main bola asal ulangannya dapat 100,” ujar Astrid. Lebih lanjut, Isabel menuturkan bahwa saat di rumah sang ayah lah yang lebih sering menemani kesehariannya. Termasuk ketika Isabel belajar pelajaran sekolah.
Padatnya jadwal syuting Astrid Tiar nampaknya juga menjadi salah satu hal yang tak disukai oleh Isabel. Mungkin hal ini juga yang membuat Isabel tak ingin mengikuti jejak sang bunda.
“Syuting. Kadang-kadang Mama suka abis syuting malam syuting lagi,” ujar Isabel.
Apapun cita cita anak, sebagai orang tua kita wajib mendukung asalkan itu positif. Semoga cita citanya terwujud ya, Isabel!
Baca juga:
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.