Anak alami alergi, ini yang dilakukan Asri Welas untuk menjaga kesehatannya

Anak Asri Welas diketahui sering mengalami alergi. Untuk mencegah anaknya alami alergi, Asri rela melakukan hal ini lo, Bunda!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Setiap ibu tentu saja akan melakukan segala cara untuk memastikan anaknya tetap sehat. Asri Welas adalah salah satu contohnya. Saat anak kedua Asri Welas  sering mengalami alergi, pemeran sitkom Suami-suami Takut Istri ini pun melakukan beragam cara untuk memastikan kesehatan sang anak.

Anak kedua Asri Welas alami alergi

Ditemui dalam acara Perkenalan Electrolux Taste Icon di Jakarta (30/08), Asri mengungkapkan setelah mengetahui anak ke-2 nya, Rayyan Gibran Ridha Rahardja mengalami alergi, ia pun lebih rajin memasak.

Hal ini tentu saja dilakukan atas nama rasa sayang dan ingin memastikan asupan nustri keluarganya dapat dipenuhi dengan baik. Tak hanya alergi, Ibran pun juga diketahui pernah mengidap katarak di kedua matanya dan telah menjalani operasi katarak saat berusia 3 bulan.  Perempuan yang terlibat dalam Film Dua Garis Biru ini pun mengakui kondisi kesehatan mata putranya sudah mulai membaik.

“Meskipun sibuk, Aku tetap berusaha dan rajin masak untuk anak dan suami. Tepatnya sih saat Ibran (anak ke 2 Asri) sering mengalami alergi, jadi nggak bisa masak sembarangan.

Artikel terkait: Tangis Asri Welas pecah karena harus melahirkan anak ketiga lebih awal

Gara-gara Ibran, saya jadi lebih rajin masak untuk mencegah ia sakit. Saya terjun ke dapur, bukan saat sedang ingin masak saja, tapi memang setiap hari harus terlibat menjaga kualitas makanan Ibran. Jadi, aku rajin dan tahu semua tentang memasak itu juga karena kondisi anak aku yang ke 2 tadi,” ungkapnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Pola makan Ibran

Untuk mendukung kondisi kesehatannya, Asri mengungkapkan bahwa Ibran harus sering mengonsumsi makanan yang kaya akan DHA.

“Karena kondisi kesehatannya, Ibran diharuskan untuk mengonsumsi makanan kaya DHA, misalnya ikan salmon.  Namun, nggak melulu harus salmon ya, karena harganya cukup mahal, ikan belut dan ikan lele juga sama baiknya dengan ikan salmon. Air minum untuk Ibran pun harus selalu dimasak sebelum ia minum, jadi tiap pergi kita selalu bawa termos gede gitu,” jelasnya.

Meskipun tak mudah, Asri mengaku pengalamannya ini justru memberikan manfaat bagi keluarga. Ia pun berharap banyak orangtua akan memetik pelajaran dari pengalamannya merawat Ibran.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: Ini Manfaat Omega 3, Asupan Penting Untuk Ibu Hamil dan Bayi

“Semoga ini juga bisa jadi pelajaran untuk orangtua lain, jangan tunggu anaknya sakit dulu, baru sadar dan baru mau mulai masakin anak.”

Memang sih, susah untuk melawan rasa malas untuk masak. Tapi lebih baik kita sedikit repot, tapi anak lebih bergantung dengan kita, orangtuanya sendiri,” ujarnya.

Penyiar radio ini pun memaparkan bahwa dirinya memiliki cara jitu untuk mempermudah hidupnya ketika menyiapkan menu makanan sehat. Hal ini memang perlu dilakukan untuk menyiasati waktunya yang memiliki segudang aktivitas.

Sebagai ibu bekerja, Asri Welas menyadari bahwa dirinya harus pintar membagi waktunya. Selain belanja ke pasar atau supermarket tiap akhir pekan, ia pun menyempatkan diri untuk memilah bahan masakan sebelum disimpan di dalam kulkas. Selanjutnya, jangan lupa untuk menyediakan bumbu dan kaldu terlebih dahulu.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“Saya sih setiap hari sabtu atau minggu akan belanja stok bahan makanan sehat. Habis itu saya akan ungkep bahan makanan tersebut, dan akan saya pack, di dalam wadah kecil yang cukup untuk sekali makan, dan setelahnya disimpan di lemari pendingin. Saat waktunya anak makan, saya bisa minta tolong asisten rumah tangga untuk memanaskan makanan tersebut.

Selain bahan makanan, saya juga sering menampung air kaldu sisa dari proses mengungkep ayam atau ikan, biasanya saya tampung untuk dijadikan penyedap. Itu rasanya lebih enak dan sehat daripada kaldu instan yang di jual di pasaran,” paparnya.

Langkah terakhir, ternyata ibu dari tiga orang anak ini kerap memasak menggunakan microwave. Menurutnya, cara ini lebih praktis dan sehat.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bagaimana, ingin mencoba langkah yang dilakukan Asri Welas?

Baca juga:

Kehamilan Asri Welas sempat bermasalah, kini bayinya dirawat di NICU

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan