Al Wasi Artinya Allah Yang Maha Luas: Ini Dalil dan Cara Mengimaninya dalam Islam

Asmaul husna Al Wasi artinya Allah Yang Maha Luas. Untuk mempelajari Asmaul Huna ini, berikut penjelasan selengkapnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Asmaul Husna Al Wasi artinya Allah Yang Maha Luas. Al Wasi termasuk satu dari 99 nama baik Allah, atau yang dalam agama Islam diistilahkan sebagai Asmaul Husna.

Al Wasi atau Al Waasi (الْوَاسِعُ) mempunyai makna rahmat Allah itu Maha luas, merata kepada para hambaNya. Sementara itu, segala apa yang ada pada makhluk Allah adalah sebaliknya, serba terbatas sekali, ilmunya sedikit, kekayaan manusia terbatas, kekuasaan manusia tidak sempurna dan sebagainya.

Dengan memahami Asmaul Husna Al Wasi ini, kita sebagai manusia, diharapkan tidak bersombong diri, sebab segala sesuatu yang dimilikinya itu adalah pemberian Allah, tidak akan kekal abadi. Maka, tunduklah kepada Allah yang tak ada bandingan-Nya dalam segala hal.

Untuk mempelajari Asmaul Huna ini, berikut penjelasan selengkapnya.

Artikel terkait: Meyakini Asmaul Husna Ar Rahim yang Artinya Yang Maha Penyayang

Allah Adalah Al Wasi Artinya Yang Maha Luas

Sebagaimana dikutip dari buku The Miracle Of Asmaul Husna, Allah adalah Al-Wasi yang ilmu, kasih sayang dan harta-Nya sangat melimpah dan serba luas. Dia memiliki kekayaan tak terhingga dan melimpah yang memberi tanpa mengharap balasan apapun. Dia menerima segalanya dan kebijaksaan dan kasih sayang-Nya tidak terbatas.

Al Wasi mempunyai akar kata w-s-‘ yang dalam bahasa Arab Klasik diartikan sebagai:

  • berkecukupan dalam ukuran dan jumlah,
  • luas,
  • lapang,
  • banyak,
  • melimpah,
  • kaya akan pemahaman,
  • terbuka,
  • menerima,
  • merangkul,
  • menyeluruh.

Al Wasi adalah pecahan kata dari sa’ah (lapang). Kata sa’ah terkadang disandarkan kepada ilmu, luas informasinya terhadap segala sesuatu. Itu makna Al Wasi dari segi ilmu.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sementara itu, menurut Imam Khattabi, arti Al Wasi adalah kaya, yang luas kekayaan-Nya mencukupi kebutuhan hamba-hamba-Nya, dan yang luas rezeki-Nya meliputi segala makhluk-Nya. Dan keluasan menurut pengertian bahasa arab berarti juga kekayaan. Jika dikatakan, Allah memberi karena keluasan-Nya, maka artinya Allah memberi karena kekayaan-Nya.

Dalil Al Wasi yang Artinya Yang Maha Luas dalam Al Quran

Asmaul Husna Al Wasi telah disebutkan oleh Allah dalam beberapa tempat di dalam Al-Quran. Berikut dalil-dalil terkait Allah Yang Maha Luas atau Al Wasi dalam kitab Al Quran:

1. Al Wasi di Surat Al-Baqarah : 247

وَاللَّهُ يُؤْتِي مُلْكَهُ مَنْ يَشَاءُ وَاللَّهُ وَاسِعٌ عَلِيمٌ (٢٤٧)

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artinya: “ Allah memberikan pemerintahan kepada siapa yang dikehendaki-Nya. Dan Allah Maha luas Pemberian-Nya lagi Maha Mengetahui.” (QS. Al-Baqarah : 247).

2. Surat Al Baqarah ayat 261

مَّثَلُ ٱلَّذِينَ يُنفِقُونَ أَمْوَٰلَهُمْ فِى سَبِيلِ ٱللَّهِ كَمَثَلِ حَبَّةٍ أَنۢبَتَتْ سَبْعَ سَنَابِلَ فِى كُلِّ سُنۢبُلَةٍ مِّا۟ئَةُ حَبَّةٍ ۗ وَٱللَّهُ يُضَٰعِفُ لِمَن يَشَآءُ ۗ وَٱللَّهُ وَٰسِعٌ عَلِيمٌ

Artinya: “Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui.”(Al Baqarah:261)

3. Surat Al-Baqarah Ayat 268 tentang Asmaul Husna Al Wasi

 ٱلشَّيْطَٰنُ يَعِدُكُمُ ٱلْفَقْرَ وَيَأْمُرُكُم بِٱلْفَحْشَآءِ ۖ وَٱللَّهُ يَعِدُكُم مَّغْفِرَةً مِّنْهُ وَفَضْلًا ۗ وَٱللَّهُ وَٰسِعٌ عَلِيمٌ

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artinya: "Setan menjanjikan (menakut-nakuti) kemiskinan kepadamu dan menyuruh kamu berbuat keji (kikir), sedangkan Allah menjanjikan ampunan dan karunia-Nya kepadamu. Dan Allah Mahaluas, Maha Mengetahui. (Surat Al Baqarah Ayat 268).

4. Surat Ali Imran Ayat 73 Soal Dalil Al Wasi

 وَلَا تُؤْمِنُوٓا۟ إِلَّا لِمَن تَبِعَ دِينَكُمْ قُلْ إِنَّ ٱلْهُدَىٰ هُدَى ٱللَّهِ أَن يُؤْتَىٰٓ أَحَدٌ مِّثْلَ مَآ أُوتِيتُمْ أَوْ يُحَآجُّوكُمْ عِندَ رَبِّكُمْ ۗ قُلْ إِنَّ ٱلْفَضْلَ بِيَدِ ٱللَّهِ يُؤْتِيهِ مَن يَشَآءُ ۗ وَٱللَّهُ وَٰسِعٌ عَلِيمٌ

Artinya: “Dan janganlah kamu percaya selain kepada orang yang mengikuti agamamu.” Katakanlah (Muhammad), “Sesungguhnya petunjuk itu hanyalah petunjuk Allah. (Janganlah kamu percaya) bahwa seseorang akan diberi seperti apa yang diberikan kepada kamu, atau bahwa mereka akan menyanggah kamu di hadapan Tuhanmu.” Katakanlah (Muhammad), “Sesungguhnya karunia itu di tangan Allah, Dia memberikannya kepada siapa yang Dia kehendaki. Allah Mahaluas, Maha Mengetahui.” (Surat Imran Ayat 73).

5. Surat Al-Ma’idah Ayat 54

 يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ مَن يَرْتَدَّ مِنكُمْ عَن دِينِهِۦ فَسَوْفَ يَأْتِى ٱللَّهُ بِقَوْمٍ يُحِبُّهُمْ وَيُحِبُّونَهُۥٓ أَذِلَّةٍ عَلَى ٱلْمُؤْمِنِينَ أَعِزَّةٍ عَلَى ٱلْكَٰفِرِينَ يُجَٰهِدُونَ فِى سَبِيلِ ٱللَّهِ وَلَا يَخَافُونَ لَوْمَةَ لَآئِمٍ ۚ ذَٰلِكَ فَضْلُ ٱللَّهِ يُؤْتِيهِ مَن يَشَآءُ ۚ وَٱللَّهُ وَٰسِعٌ عَلِيمٌ

Artinya: "Hai orang-orang yang beriman, barangsiapa di antara kamu yang murtad dari agamanya, maka kelak Allah akan mendatangkan suatu kaum yang Allah mencintai mereka dan merekapun mencintai-Nya, yang bersikap lemah lembut terhadap orang yang mukmin, yang bersikap keras terhadap orang-orang kafir, yang berjihad di jalan Allah, dan yang tidak takut kepada celaan orang yang suka mencela. Itulah karunia Allah, diberikan-Nya kepada siapa yang dikehendaki-Nya, dan Allah Maha Luas (pemberian-Nya), lagi Maha Mengetahui." (Al-Maidah : 54)

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: Cara Mengimani Asmaul Husna Al Mughni Artinya Yang Maha Pemberi Kekayaan

Cara Mengimani Asmaul Husna Al Wasi, Allah Yang Maha Luas

Cara mengimani Asmaul Husna yang artinya Allah Maha Luas ini adalah salah satunya dengan bersabar atas segala rezeki yang sudah dijanjikan olehNya. Selain itu, berikut sikap yang bisa kita pahami melalui Asmaul Husna ini:

1. Bersabar ketika dalam kesulitan

Allah meluaskan agama hamba-Nya, maka Allah juga akan mengangkat kesulitan dan meringankan apa yang memberatkan, seperti kesulitan ketika sakit, kelelahan saat jadi musafir, kesulitan menjadi orang tua, dan lain sebagainya. Allah tidak membebani mereka kecuali sebatas kemampuan mereka.

2. Bersabar atas segala janji Allah, rezeki sudah diatur oleh-Nya

Sikap sabar merupakan pemberian yang paling baik dan paling luas bagi seorang hamba. Ibnu Hajar dan Ibnul Jauzi menjelaskan bahwa balasan kesabaran tidak ada batasnya.

Seorang yang sabar berhasil menguasai diri dan hawa nafsunya, sehingga ia terkendali dari hal-hal yang dapat membahayakan. Termasuk sabar dalam berikhtiar dan selalu percaya, rezeki Allah Yang Maha Luas.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

3. Rajin belajar ilmu yang dianugerahkan Allah

Sebagaimana kita sadari, pengetahuan Allah bersifat luas. Karena itulah, manusia diizinkan untuk mempelajari itu semua, baik yang ada di langit dan di bumi, apakah itu benda-benda mati, hewan, tumbuhan, baik yang besar, maupun yang kecil, yang tampak jelas maupun yang tidak, untuk diambil manfaat dan hikmahnya.

4. Senantiasa bertaubat ketika melakukan dosa

Selain itu, ampunan dan maaf Allah juga sangat luas seperti namanya, Al-Wasi. Terkait hal ini, luasnya ampunan Allah mencakup semua orang yang bertaubat dan kembali kepada Allah dari dosa-dosa dan kesalahan yang telah dilakukannya, sebesar apapun dosa dan kesalahan tersebut.

5. Mengaplikasikan Al Wasi dalam berdoa, mendoakan jenazah

Salah satu doa yang mengandung makna asmaul husna Al-Wasi adalah doa jenazah. Berikut bunyi bacaannya:

 اللَّهُمَّ اغْفِرْ لَهُ وَارْحَمْهُ وَعَافِهِ وَاعْفُ عَنْهُ وَأَكْرِمْ نُزُلَهُ وَأَوْسِعْ مُدْخَلَهُ وَاغْسِلْهُ بِالْمَاءِ وَالثَّلْجِ وَالْبَرَدِ وَنَقِّهِ مِنْ الْخَطَايَا كَمَا يُنَقَّى الثَّوْبُ الْأَبْيَضُ مِنْ الدَّنَسِ

Artinya: “Ya Allah, ampuni dia dan kasih sayangilah dia. Berilah keselamatan, Maafkan dan muliakan tempatnya. Lapangkanlah keadaannya. Basuhlah dengan air, salju, dan air embun. Bersihkanlah dari kesalahannya sebagaimana kain putih yang dibersihkan dari kotoran.” (HR. Muslim : 2276).

Demikian terkait Asmaul Husna Al Wasi yang artinya Yang Maha Luas. Semoga kita bisa mengaplikasikan pemahaman ini di kehidupan kita sehari-hari.

Baca juga:

id.theasianparent.com/al-mubdi-artinya

id.theasianparent.com/arti-asmaul-husna

id.theasianparent.com/al-hadi-artinya