Bikin Bangga, Adik Sherina Munaf Menang Kompetisi Desain di AS

Maura, adik Sherina Munaf menang kompetensi desain yang diselenggarakan secara global. Simak kisahnya, Parents!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Satu lagi anak bangsa yang mengharum nama Indonesia lewat sebuah kompetisi bergengsi. Dia adalah Mayzura Restalia Munaf, adik Sherina Munaf yang menang kompetisi desain di Amerika Serikat belum lama ini.

Seperti apa kisahnya dan penghargaan apa yang ia peroleh? Yuk, Parents, kita simak bersama!

Artikel terkait: Ajarkan Kebiasaan Baik hingga Sukses, Sherina Munaf Berterima Kasih pada Orang Tua

Kisah Adik Sherina Munaf Menang Kompetisi Desain

Maura bersama kedua kakaknya, Virania dan Sherina. Gambar: Instagram Virania Munaf

Mengutip laman VOA Indonesia, Mayzura alias Maura Munaf berhasil mendapat penghargaan Silver atas karya desain poster yang ia garap bersama rekannya yang merupakan seorang art director, Allie Phelan. Poster yang mereka buat bertema protes dan mengangkat isu tunawisma yang hidup di jalanan kota Amerika Serikat.

Kompetisi ini sendiri diselenggarakan oleh majalah Graphis, sebuah publikasi yang menampilkan berbagai talenta dan hasil kreasi para pekerja kreatif dari seluruh dunia di bidang desain, periklanan, fotografi, dan ilustrasi seni.

Instagram Maura Munaf

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Lewat poster tersebut, Maura ingin menyuarakan keresahannya terkait para tunawisma.

“Di Amerika itu isu tunawisma sangat-sangat besar. Mungkin di Boston enggak sebesar di New York, tetapi di Philadelphia, (di tempat Allie tinggal), dia sangat melihat dimana-mana banyak banget orang tunawisma,” terang Maura kepada VOA Indonesia.

Poster itu diberi judul “Affordable, but Unlivable” atau “terjangkau, tapi tak layak untuk dihuni”, menggambarkan kardus bekas yang diberi harga nol dolar AS. Walau tak layak, kardus bekas nyatanya menjadi berharga bagi para tunawisma yang membutuhkan alas tidur atau bahkan atap yang melindungi mereka di jalanan. 

Artikel terkait: Potret Sherina Injak Kepala Tiga, Netizen: "31 Rasa 21 Tahun"

Sejak Kuliah Sering Berpapasan dengan Tunawisma

Instagram Maura Munaf

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Pemandangan tunawisma yang hidup di tengah modernitas kota-kota besar di Amerika memang bukan hal baru. Maura sendiri mengaku sudah sering berpapasan dengan kelompok masyarakat kelas bawah ini sejak masih berkuliah di Boston University.

Para tunawisma kerap menggunakan barang bekas untuk keperluan hidup. Misalnya, kereta dorong supermarket untuk menaruh barang-barang mereka dan berpindah tempat tinggal, juga keranjang-keranjang plastik yang biasa mereka gunakan sebagai tempat duduk.

Instagram Maura Munaf

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“(Barang-barang ini) sudah menjadi simbol untuk gaya hidup orang-orang tunawisma. Dan simbol-simbol ini sudah menjadi simbol yang powerful semenjak masalah tunawisma ini sudah meningkat,” jelas Maura.

Maura Munaf adalah adik bungsu dari penyanyi Sherina Munaf. Saat ini, Maura menetap di Boston, Massachusetts dan bekerja sebagai seorang copywriter. Ia menyelesaikan studinya di jurusan film dan televisi di Boston University dengan predikat cumlaude. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Parents, itu dia kisah inspiratif Maura, adik Sherina Munaf menang kompetisi desain tingkat global, Bikin bangga, ya! 

Baca juga:

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Penulis

Titin Hatma