Semua wanita pastinya ingin jadi istri terbaik buat suami. Apa saja yang harus dilakukan? Dan, apa tandanya?
Seringkali, Bunda merasa belum menjadi istri yang sempurna. Namun, apabila semua kebutuhan fisik dan emosional suami sudah terpenuhi, berarti Bunda sudah menjadi istri terbaik buat suami.
Untuk lebih jelasnya, kami berikan 11 ciri-ciri istri yang baik berikut ini.
1. Kesuksesan suami membuat Bunda bahagia
Saat suami mendapatkan promosi kerja, naik gaji atau sukses mengganti baju anak tanpa bantuan, Anda pun ikut senang dan memberinya ucapan selamat. Bunda merasa bangga akan pencapaian suami. Hal inilah yang membuat Bunda jadi istri terbaik buat suami.
Kenapa? Karena hal yang penting bagi suami, juga penting bagi Bunda. Bunda selalu mendukung apa yang yang ia lakukan. Saat suami senang, Bunda juga ikut senang. Saat suami bersemangat, Bunda juga ikut menyemangatinya.
2. Menonton film kesukaan suami meskipun Anda menganggapnya konyol
Ini adalah dukungan Anda sebagai seorang istri. Meskipun Bunda sudah menonton film yang sama puluhan kali, bahkan bosan melihatnya, namun demi suami, Bunda rela menontonnya lagi dan lagi.
3. Istri terbaik buat suami ialah dia yang mengutamakan diri sendiri
Suami dan anak-anak biasanya adalah prioritas Bunda. Namun, Bunda juga tidak pernah lupa untuk mengutamakan kebutuhan pribadi. Bunda menjadi istri dan ibu yang baik, karena kebahagiaan Bunda tidak semata-mata bergantung pada keluarga.
Bunda masih memiliki jati diri dan masih punya kehidupan lain sebagai individu yang mandiri. Hal ini membuat Bunda jadi seseorang yang lebih kuat dalam mengemban tugas sebagai ratu rumah tangga.
Artikel terkait: “Anakmu tidak seharusnya menjadi orang terpenting dalam keluargamu.” Parents setuju?
4. Bunda memasak makanan kesukaan suami
Memasak makanan favorit suami adalah hal paling manis yang bisa Anda lakukan. Suami akan merasa diperhatikan dan dicintai. Hal ini menunjukkan perhatian Bunda, memberikan apa yang ia suka. Inilah mengapa Bunda adalah istri terbaik buat suami Anda.
5. Bunda punya rasa humor yang tinggi
Bunda dalah istri terbaik buat suami karena Bunda punya rasa humor yang tinggi. Humor merupakan hal penting dalam hubungan pernikahan. Kebiasaan tertawa membuat Anda dan suami bisa tetap waras dalam menghadapi stres, tertawa adalah obat paling mujarab.
Artikel terkait: 7 Tips sederhana agar pernikahan langgeng dan bahagia
6. Bunda adalah orang yang bisa dipercaya
Banyak orang memiliki kesulitan percaya pada orang lain, bahkan pada istri sendiri. Karena itu, ketika suami mempercayai Bunda dengan semua rahasia dan masalah yang ia hadapi, ini adalah tanda bahwa Bunda adalah partner yang ia percaya sepenuhnya.
Bunda bisa menjadi tempatnya bersandar, dan suami telah memilih Bunda untuk menjadi orang terpenting dalam hidupnya.
7. Bunda berteman dengan sahabat suami
Salah satu hal yang paling dikhawatirkan suami adalah istri tidak bisa berhubungan baik dengan teman-teman atau rekan kerjanya. Apabila Bunda bisa berhubungan baik dengan lingkaran pertemanan suami, dia akan sangat berterimakasih dan bersyukur punya istri yang suportif seperti Bunda.
Suami pastinya membutuhkan orang lain selain Bunda untuk mendukungnya di tempat kerja, juga dalam pergaulan. Sehingga hubungan baik dengan teman-temannya adalah salah satu hal yang akan diinginkan suami dari istri.
8. Bunda mengizinkan suami membantu pekerjaan Anda
Bunda telah melakukan banyak hal untuk suami, namun menjadi istri yang baik juga berarti membiarkan suami membantu pekerjaan Anda. Karena itu, jangan mencegahnya jika ia ingin membantu mencuci piring, menjaga anak, atau membantu Bunda memasak.
Menjadi istri terbaik buat suami tidak hanya melakukan segalanya untuk pasangan, namun juga menjadi rekan yang berbagi beban kerja. Hal ini juga akan menguatkan ikatan emosi kalian sebagai suami istri.
9. Anda berkomunikasi dengan baik bersama pasangan
Komunikasi adalah hal sangat penting dalam setiap hubungan. Terbiasa saling jujur dan selalu terbuka akan membuat hubungan perkawinan semakin kuat. Anda bisa menyediakan waktu mengobrol berdua setiap malam sebelum tidur, untuk membangun komunikasi yang lebih baik.
10. Bunda menikmati waktu bersama suami
Istri yang baik akan selalu senang menghabiskan waktu bersama suami. Saat bersamanya, Bunda akan lupa tentang media sosial, pekerjaan dan tidak menengok ponsel sama sekali, karena Anda menikmati waktu yang dilewatkan bersamanya.
11. Bunda berusaha agar rumah tangga selalu bahagia
Pernikahan membutuhkan kerja keras agar langgeng dan tetap bahagia. Bunda dan Ayah selalu termotivasi untuk membuat rumah tangga bahagia. Berkomitmen untuk menjaga keluarga tetap rukun dan langgeng selamanya.
***
Jangan pernah ragu bahwa Anda bukan istri yang baik. Keinginan Bunda untuk selalu membahagiakan suami dan anak-anak adalah salah satu tandanya.
Ke-11 hal di atas merupakan gambaran semata. Bisa jadi semua yang Bunda lakukan selama ini malah lebih berharga, lebih bernilai dalam menjaga keharmonisan rumah tangga.
Ingat selalu, Bunda adalah istri terbaik bagi suami. Dan ibu paling baik untuk anak-anak. Suami memilih Anda sebagai istrinya, dan Tuhan memilih Bunda sebagai ibu dari anak-anak Anda. Jadi, jangan pernah lagi ragukan diri sendiri.
*Disadur dari theAsianparent Singapura
Baca juga:
Istri yang Baik Akan Melakukan Dua Hal ini Kepada Suaminya
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.